Sejarah Berdirinya Partai Keadilan Sejahtera

termasuk anggota dewan dan para kadernya. Dengan penggabungan ini juga maka PK Partai Keadilan resmi berubah nama menjadi PKS Partai Keadilan Sejahtera. Penggabungan ini dideklarasikan dalam peringatan satu tahun berdirinya Partai Keadilan Sejahtera di Lapangan Monas Jakarta. 2

2. Visi dan Misi Partai

3 Visi dari partai ini yaitu Menjadi Partai Dakwah yang Kokoh untuk Melayani dan Memimpin Bangsa. Sedangkan Misi yang diemban partai ini yaitu: 4 1. Meningkatkan kualitas kader, soliditas struktur dan dinamika partai dakwah 2. Menyiapkan seluruh perangkat yang diperlukan untuk sukses dalam melayani dan memimpin bangsa 3. Meningkatkan kinerja dan citra Partai Keadilan Sejahtera agar memiliki pengaruh yang kuat dalam kehidupan berbangsa dan bernegara 4. Membangun penerimaan internasional yang luas terhadap Partai Keadilan Sejahtera sebagai salah satu kekuatan politik nasional yang utama 2 www.pk-sejahtera.org . diakses pada hari Kamis, 07 April 2011 pada pkl. 10.35 3 wawancara pribadi dengan Muhammad Hilal, staf humas khusus DPP PKS melalui email humas.pksgmail.com pada tanggal 8 Mei 2011 pukul 20.50 WIB 4 Ibid

3. Makna Lambang

5 Partai ini memiliki lambang: a. Kotak persegi empat melambangkan kesetaraan, keteraturan, keserasian, persatuan, dan kesatuan arah. b. Bulan sabit melambangkan kemenangan Islam, dimensi waktu, keindahan, pencerahan, dan kesinambungan sejarah. c. Untaian 17 tujuh belas butir padi pada tangkai tegak lurus melambangkan adil, ukhuwah, istiqamah, berani, tegas dalam mewujudkan kesejahteraan, dan kedisiplinan dalam menjalankan tugas. Dan partai ini juga memiliki lambang berwarna: a. Putih melambangkan suci, mulia, dan bersih. b. Hitam melambangkan aspiratif, akomodatif, dan kepastian. c. Kuning emas melambangkan kecermelangan, kebahagiaan, dan kejayaan. 5 Ibid

B. Sinopsis Iklan-Iklan PKS Pada Pemilu Legislatif 2009 di Televisi

Dalam pemilu legislatif 2009 kemarin, PKS memiliki beberapa iklan politik untuk mendukung perolehan suara dari masyarakat. Iklan yang ditampilkan pun bervariasi. Tidak hanya menjelaskan untuk memilih PKS saja, tetapi ada juga yang menjelaskan tentang kpedulian PKS terhadap bencana, menampilkan pendapat masyarakat tentang PKS dan lain sebagainya. Adapun sinopsis dari iklan-iklan tersebut adalah: Versi Anton Apriyantono Narasi : “Akhir-akhir ini banyak yang mengaku keberhasilan swasembada pangan. Padahal tahukah anda siapa otak dibelakangnya. Ialah Anton Apriyantono. Menteri Pertanian kader PKS. Betul setelah tujuh kali ganti menteri dan swasembada pangan cuma mimpi. Kini Anton Apriyantono membuat negeri ini bangga. Kuncinya selain Anton bersih dan profesional dalam bekerja. Dia juga peduli dengan nasib petani. Bersama PKS kita swasembada. PKS partai kita semua ”.