Uji Homogenitas Varian Teknik Analisis Data

46

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Deskripsi Data

Penelitian ini dilaksanakan di MTs Daarul Hikmah Pamulang Barat. Peneliti mengambil dua kelas untuk dijadikan kelompok penelitian. Sampel yang digunakan sebanyak 49 siswa yang terdiri dari 25 siswa di kelompok eksperimen dan 24 siswa di kelompok kontrol. Pada penelitian ini, kelas VIII-2 sebagai kelompok eksperimen yang diajar dengan menggunakan strategi heuristik vee dan kelas VIII-1 sebagai kelompok kontrol yang diajar dengan menggunakan strategi ekspositori. Pokok bahasan yang diajarkan adalah Persamaan Garis dengan delapan kali pertemuan. Untuk mengukur kemampuan penalaran induktif matematis siswa pada kedua kelompok tersebut diberikan tes yang terdiri dari 7 butir soal uraian. Tes kemampuan penalaran induktif matematik tersebut telah diujicobakan di kelas IX MTs Daarul Hikmah Pamulang Barat, dan telah dianalisis karakteristiknya berupa uji validitas, uji reliabilitas, uji taraf kesukaran soal, dan uji taraf daya pembeda soal. Sebelum diberikan tes, pada kelas eksperimen diberikan perlakuan yaitu pembelajaran dengan menggunakan strategi heuristik vee dan pada kelas kontrol diberikan pembelajaran dengan menggunakan pembelajaran ekspositori. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah hasil tes kemampuan penalaran induktif matematis. Setelah kedua kelas sampel yaitu kelas VIII 1 dan VIII 2 diberikan perlakuan yang berbeda pada proses pembelajaran, kemudian diberikan tes kemampuan penalaran induktif matematis, maka diperoleh skor kemampuan penalaran induktif matematis siswa dari kedua kelas tersebut. Kemudian dilakukan perhitungan pengujian prasyarat analisis dan pengujian hipotesis. Setelah data terkumpul selanjutnya dilakukan analisis data terhadap data skor kemampuan penalaran induktif matematis siswa kelompok eksperimen dan skor kemampuan penalaran induktif matematis kelompok kontrol yang sudah terlampir. Berikut ini disajikan data hasil perhitungan akhir dari tes kemampuan penalaran induktif matematis siswa setelah pembelajaran dilaksanakan.

1. Hasil Posttest Kemampuan Penalaran Induktif Matematis Siswa Kelas

Eksperimen dan Kelas Kontrol a. Hasil Posttest Kemampuan Penalaran Induktif Matematis Siswa Kelompok Eksperimen Hasil tes yang diberikan kepada kelompok eksperimen yang menggunakan strategi Heuristik vee kelompok memiliki nilai terendah adalah 46 dan nilai tertinggi adalah 93. Untuk lebih jelasnya, data hasil tes kemampuan penalaran induktif matematis kelompok eksperimen disajikan dalam bentuk tabel distribusi frekuensi sebagai berikut: Tabel 4.1 Distribusi Frekuensi Kemampuan Penalaran Induktif Matematis Kelas Eksperimen No Nilai xi Frekuensi fi f Kumulatif 1 39 1 4.00 1 2 46 1 4.00 2 3 54 3 12.00 5 4 57 1 4.00 6 5 61 2 8.00 8 6 64 4 16.00 12 7 68 2 8.00 14 8 71 2 8.00 16 9 75 3 12.00 19 10 82 3 12.00 22 11 89 2 8.00 24 12 93 1 4.00 25 Jumlah 25 100

b. Hasil Posttest Kemampuan Penalaran Induktif Matematis Siswa

Kelompok Kontrol Hasil tes yang diberikan kepada kelompok kontrol yang menggunakan pembelajaran ekspositori memiliki nilai terendah adalah 36 dan nilai tertinggi adalah 75. Untuk lebih jelasnya, data hasil tes kemampuan penalaran induktif