Triangulasi Sumber Triangulasi Teknik

48

H. Keabsahan Data

Penelitian diperlukan adanya tahap keabsahan data. Dalam uji keabsahan data, pada penelitaian ini peneliti menggunakan uji kredibilitas atau kepercayaan terhadap data hasil penelitian. Uji kredibilitas data dalam penelitian ini menggunakan triangulasi data yang meliputi dua macam triangulasi, yaitu triangulasi sumber dan triangulasi teknik. Triangulasi dapat diartikan sebagai teknik pengumpulan data yang bersifat menggabungkan dari berbagai teknik pengumpulan data dan sumber data yang telah ada Sugiyono, 2014: 330.

1. Triangulasi Sumber

Triangulasi sumber dilakukan dengan mengecek kredibilitas data melalui beberapa sumber Sugiyono, 2014: 273. Sebagai contoh, peneliti melakukan wawancara terhadap guru, siswa, dan kepala sekolah. Berdasarkan ketiga sumber ini, maka peneliti harus menganalisis data tersebut dengan cara mendeskripsikan, mengkategorikan serta mencari persamaan dan perbedaan pendapat antar ketigannya. Data tersebut barulah kemudian dibuat kesimpulan.

2. Triangulasi Teknik

Triangulasi teknik dilakukan dengan cara mengecek data kepada sumber yang sama dengan teknik yang berbeda Sugiyono, 2014: 273. Sebagai contoh, dalam penelitian peneliti melakukan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil ketiga data ini harus dicek kembali, jika ditemukan perbedaan maka peneliti harus melakukan diskusi lebih lanjut dengan sumber data yang lain untuk mengambil sebuah kesimpulan. 49

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Deskripsi Lokasi Penelitian

1. Lokasi Sekolah

Peneliti melakukan penelitian di SD Negeri Percobaan 3 Pakem yang dilaksanakan pada bulan Februari 2017. Lokasi SD Negeri Percobaan 3 Pakem ini cukup strategis karena berada di pinggir jalan raya, tepatnya sekolah ini beralamatkan di Jalan Kaliurang Km 17 Sukunan, Pakembinangun, Pakem, Sleman, Yogyakarta. Sekolah ini menghadap ke arah barat, di mana letak sekolah berhadapan langsung dengan jalan raya dan Rumah Sakit Panti Nugroho serta bersebelahan dengan SMP Negeri 4 Pakem. SD Negeri Percobaan 3 Pakem ini secara fisik memiliki dua pintu masuk yang terletak di bagian utara dan selatan. Akan tetapi, pintu masuk yang aktif digunakan saat ini adalah pintu masuk bagian selatan karena pintu masuk bagian utara masih dalam kondisi direnovasi. Di depan sekolah ini juga terdapat tulisan SD Negeri Percobaan 3 yang tertera di pagar sekolah. SD Negeri Percobaan 3 mempunyai beberapa fasilitas sekolah diantaranya gedung sekolah, tempat parkir, lapangan, taman dan tempat ibadah. Gedung sekolah terdiri dari beberapa macam ruangan. Ruangan-ruangan tersebut diantaranya ruang kelas I sampai dengan kelas VI, ruang guru, ruang Kepala Sekolah, ruang TU, ruang UKS, ruang agama, ruang gugus, ruang Laboraturium IPA, kantin, ruang Laboraturim Komputer, ruang olahragaaula, ruang kesenian,