Struktur Organisasi Perusahaan Jadwal Operasional Perusahaan

tambah pada produk-produk yang dihasilkan agar selalu menghasilkan produk dan jasa yang bermutu, dan meningkatkan pertumbuhan usaha yang sehat dan secara berkesinambungan, serta memberi kesejahteraan kepada seluruh karyawan. Adapun visi, misi, dan tujuan perusahaan yang ingin dicapai adalah : a. Visi Perusahaan - Memberikan customer satisfaction dengan kualitas five stars services b. Misi Perusahaan - Pengembangan sumberdaya manusia yang berkualitas - Pengadaan sarana kerja dan equipment untuk menunjang “visi” c. Tujuan Perusahaan - Mengembangkan, menerapkan dan konsistensi terhadap standar operational procedure

5.3 Struktur Organisasi Perusahaan

Struktur organisasi merupakan spesifikasi pekerjaan yang harus dilakukan dalam suatu organisasi dengan mengaitkan suatu pekerjaan dengan yang lainnya. Sistem manajemen yang diberlakukan di Cafe Dedaunan masih bersifat operasional dengan pengambilan keputusan secara umum masih terpusat pada satu level manajemen. Pimpinan cafe hanya diberi kewenangan dalam pengambilan keputusan terkait dengan kegiatan operasional perusahaan, sedangkan masalah internal dan eksternal yang bersifat umum masih ditentukan oleh manjerial kantor pusat. Cafe Dedaunan memiliki 40 orang pegawai yang terdiri dari 4 orang pegawai staf, 25 orang pegawai crew, 8 orang pegawai kontrak, dan 1 orang yang bekerja paruh waktu part time. Pegawai Cafe Dedaunan terdiri dari 32 orang laki-laki dan 8 orang wanita dengan latar belakang pendidikan yang berbeda beda. Mayoritas tingkat pendidikan pegawai Cafe Dedaunan adalah lulusan Sekolah Menengah Atas SMA dan lulusan sarjana terutama pegawai yang menempati posisi level manajemen lebih tinggi. Pengelolaan Cafe Dedaunan dipimpin oleh seorang Store Manager yang langsung bertanggungjawab atas segala kegiatan operasional cafe. Store Manager dalam menjalankan tugasnya dibantu oleh seorang Assisten Manager dan membawahi dua divisi yaitu kitchen supervisor dan supervisor. Aktivitas sehari-hari store manager yang berkaitan dengan opersasional cafe terbagi dalam beberapa divisi dan dibantu oleh kepala divisi yaitu kitchen leader, security, teknisi, stocker, service leader, dan chief cashier. Koordinasi yang baik antar divisi sangat diperlukan mulai dari persiapan bahan baku sampai makanan itu disajikan, sehingga pesanan khusus pengunjung dapat terpenuhi dengan tepat. Struktur organisasi Cafe Dedaunan dapat dilihat pada Lampiran1.

5.4 Jadwal Operasional Perusahaan

Aktivitas operasional operational schedule Cafe Dedaunan dimulai dari pukul 08.00-22.00 WIB, dimana pembagian kerja berdasarkan shift yaitu shift pagi dan shift siang. Jam kerja shif terdiri dari shift pertama mulai pukul 08.00-16.00 WIB, shift kedua mulai pukul 15.00-22.00 WIB. Pada awal shift biasanya dilakukan briefing terlebih dahulu yang dipimpin oleh store manager untuk memberikan intruksi dalam mempersiapkan aktivitas berikutnya dan melakukan evaluasi terhadap setiap divisi untuk melaporkan aktivitas yang terjadi selama menjalankan kegiatan operasional cafe. Pada hari libur dan hari besar semua karyawan diwajibkan masuk kerja karena pada hari tersebut jumlah pengunjung yang makan atau mengunjungi Cafe Dedaunan sangat banyak sehingga dibutuhkan pegawai yang banyak juga. Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi jumlah pesanan konsumen, sehingga setiap konsumen yang makan di Cafe Dedaunan dapat terlayani dengan baik. Setiap pegawai mendapatkan jadwal libur sekali dalam satu minggu.

BAB VI STRATEGI BAURAN PEMASARAN CAFE DEDAUNAN