Guru SD Negeri Kepandean 03 Kabupaten Tegal

68

3.7.6 Hasil Penilaian pengamatan Model

Data hasil penilaian pengamatan model pada materi menulis narasi digunakan sebagai dasar untuk melihat kesesuaian antara ketentuan-ketentuan dan langkah-langkah model dengan pelaksanaan pembelajaran. Penilaian pengamatan model dilakukan pada kedua kelas, yaitu kelas eksperimen dengan menerapkan model Generative berbantu gambar seri, dan pada kelas kontrol yang menerapkan model konvensional. Hasil penilaian pengamatan model akan memberikan informasi mengenai kesesuaian langkah-langkah pembelajaran yang dilaksanakan dengan yang direncanakan pada rencana pelaksanaan pembelajaran RPP.

3.8 Teknik Pengumpulan Data

Teknik pengumpulan data dilakukan untuk memperoleh data-data yang dibutuhkan dalam penelitian. Teknik pengumpulan data yang digunakan pada penelitian ini menggunakan wawancara tidak terstruktur, studi dokumentasi, observasi dan tes. Berikut dijelaskan teknik-teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini.

3.8.1 Wawancara Tidak Terstruktur

Wawancara adalah suatu cara pengumpulan data yang digunakan untuk memperoleh informasi langsung dari sumbernya Riduwan 2013: 74. Jenis wawancara yang digunakan dalam penelitian ini yaitu wawancara tidak terstruktur. Wawancara tidak terstruktur adalah wawancara yang bebas dimana peneliti tidak menggunakan pedoman wawancara yang telah tersusun secara sistematis dan lengkap untuk pengumpulan datanya Sugiyono 2013: 197. Wawancara tidak terstruktur ini dilakukan pada saat studi pendahuluan untuk memperoleh informasi awal tentang permasalahan yang akan diteliti. Pedoman 69 wawancara yang digunakan dalam penelitian ini hanya garis besar permasalahan yang akan ditanyakan pada narasumber. Wawancara tidak terstruktur dalam penelitian ini dilakukan bersama kepala sekolah, guru kelas IV A dan IV B SD Negeri Kepandean 03 Kabupaten Tegal. Wawancara tersebut memberikan informasi kepada peneliti bahwa kriteria ketuntasan minimal yang ditetapkan untuk mata pelajaran bahasa Indonesia adalah 70. Selain itu, wawancara tersebut juga memberikan gambaran mengenai kesulitan-kesulitan pada materi menulis karangan, metode dan media yang biasa digunakan oleh guru, dan proses pembelajaran yang biasa dilakukan.

3.8.2 Studi Dokumentasi

Sugiyono 2011: 326 menyatakan bahwa “dokumen merupakan catatan peristiwa yang sudah berlalu. Dokumen bisa berbentuk tulisan, gambar, atau karya-karya m onumental dari seseorang”. Pada penelitian ini, dokumentasi digunakan untuk mengetahui data nama dan jumlah siswa, data nilai terakhir siswa kelas IV SD Negeri Kepandean 03 Kabupaten Tegal Tahun Ajaran 20142015. Selain itu, data dokumentasi dalam penelitian ini juga berupa foto, dan video kegiatan pembelajaran yang dilakukan ketika penelitian serta sebagai penunjang dalam kegiatan observasi pembelajaran di kelas. Peneliti juga melengkapi data dengan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran RPP, silabus pembelajaran, pengembangan silabus, kisi-kisi soal, dan rekap daftar nilai siswa.

3.8.3 Observasi

Hadi 1986 dalam Sugiyono 2013: 203 mengemukakan bahwa observasi merupakan suatu proses yang kompleks, suatu proses yang tersusun dari pelbagai proses biologis dan psikhologis. Dua diantara yang penting adalah

Dokumen yang terkait

KEEFEKTIFAN MODEL DIRECT INSTRUCTION TERHADAP AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI BERMAIN ALAT MUSIK MELODIS DI KELAS IV SD NEGERI KEPANDEAN 03 KABUPATEN TEGAL

0 24 223

KEEFEKTIFAN MODEL PROBING PROMPTING DALAM PEMBELAJARAN SEJARAH UANG PADA SISWA KELAS III SD NEGERI KEPANDEAN 3 KABUPATEN TEGAL

5 63 236

Keefektifan Model Pembelajaran Picture And Picture Terhadap Hasil Belajar Menulis Narasi pada Siswa Kelas IV Madrasah Ibtidaiyah Negeri Pecabean Kabupaten Tegal

1 18 250

MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENULIS NARASI MELALUI MEDIA GAMBAR SERI PADA SISWA KELAS IV DI SD NEGERI PAGUYANGAN 01 KABUPATEN BREBES

0 12 244

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS KARANGAN NARASI MELALUI GAMBAR SERI PADA SISWA KELAS IV SD NEGERI 1 Peningkatan Keterampilan Menulis Karangan Narasi Melalui Gambar Seri Pada Siswa Kelas IV SD Negeri 1 Crewek Kecamatan Kradenan Kabupaten Grobogan Tahun A

1 2 18

PENINGKATAN KEMAMPUAN MENULIS NARASI MELALUI GAMBAR SERI SISWA KELAS IV SD NEGERI BAKALAN SEWON BANTUL.

0 5 153

KEEFEKTIFAN MODEL COOPERATIVE SCRIPTTERHADAP AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR MATERI SENI RUPA MURNI PADA SISWA KELAS IV SD NEGERI KEPANDEAN 03 KECAMATAN DUKUHTURI KABUPATEN TEGAL -

0 3 77

KEEFEKTIFAN MODEL INSTRUKSI LANGSUNG BERBANTU GAMBAR SERI TERHADAP AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR MENULIS NARASI PADA SISWA KELAS IV SD NEGERI ABUPATEN KENDAL

0 1 59

KEEFEKTIFAN MODEL PEMBELAJARAN GROUP INVESTIGATION BERBANTU MEDIA GAMBAR DALAM PEMBELAJARAN IPS PADA SISWA KELAS IV SD NEGERI 2 BOBOTSARI PURBALINGGA

0 0 74

KEEFEKTIFAN MODEL QUANTUM TEACHING BERBANTU MEDIA MISTAR BILANGAN DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA SISWA KELAS IV SDN KEPANDEAN ABUPATEN TEGAL

0 1 78