ISTIQOMAH BS Akhlak (Minat) XII K13 (2016)

99 Akhlak Tasawuf ­ Kurikulum 2013 Artinya : Hai manusia, sesungguhnya Kami menciptakan kamu dari seorang laki­laki dan seorang perempuan dan menjadikan kamu berbangsa­bangsa dan bersuku­suku supaya kamu saling kenal­mengenal. Sesungguhnya orang yang paling mulia diantara kamu disisi Allah ialah orang yang paling taqwa diantara kamu. Sesungguhnya Allah Maha Mengetahui lagi Maha Mengenal. QS. Al Hujurat 49 : 13 Ayat di atas juga menjelaskan bahwa sikap toleransi tidak memandang suku, bangsa dan ras. Karena mereka terpaut dalam satu keyakinan sebagai makhluk Allah di muka bumi. Di hadapan Allah semuanya memiliki hak dan kewajiban yang sama. Adapun yang membedakan mereka di hadapan Allah adalah ketaqwaan. Toleransi terdiri dari dua macam yaitu : toleransi terhadap sesama muslim dan toleransi terhadap selain muslim. Toleransi terhadap sesama muslim merupakan suatu kewajiban, karena di samping sebagai tuntutan sosial juga merupakan wujud persaudaraan yang terikat oleh tali akidah yang sama. Bahkan dalam hadits nabi dijelaskan bahwa seseorang tidak sempurna imannya jika tidak memiliki rasa kasih sayang dan tenggang rasa terhadap saudaranya yang lain. Sedangkan toleransi terhadap selain muslim ukhuwah basyariah diperlukan dalam menjaga stabilitas di dalam masyarakat. Sebagaimana dilakukan oleh Rasulullah di Madinah yang membingkai kerukunan masyarakatnya yang majemuk dengan piagam madinah. Hal itu pula yang dilakukan oleh founding fathers kita dalam merumuskan berdirinya republik ini, dengan empat pilar kebangsaan, yaitu pancasila, undang-undang dasar 1945, NKRI dan Bhineka Tunggal Ika.

6. ISTIQOMAH

a. Pengertian Istiqomah adalah konsistensi pada ucapan, perbuatan maupun keteguhan hati untuk beribadah kepada Allah dan menjauhi larangannya. Konsistensi ini diperlukan mengingat cepat berubahnya hati manusia, dari taat menuju maksiat ataupun dari maksiat kembali menjadi taat. Allah Swt. memberikan jaminan tentang istiqomah ini : ْاوُنَزۡ َ ت َ لَو ْاوُفاَ َ ت َ ل َ أ ُةَكِئٓ َلَمۡلٱ ُمِهۡيَلَع ُلَ َنَتَت ْاوُمَٰقَتۡسٱ َمُث ُ َلٱ اَنُبَر ْاوُلاَق َنيِ َلٱ َنِإ ٠ َنوُدَعوُت ۡمُتنُك ِت َلٱ ِةَنَۡلٱِب ْاوُ ِشۡبَأَو Artinya : Sesungguhnya orang­orang yang mengatakan : “Tuhan kami ialah Allah”, kemudian mereka meneguhkan pendirian mereka istiqomah maka malaikat akan turun kepada mereka dengan mengatakan “Janganlah kamu merasa takut dan Buku Siswa Kelas XII 100 janganlah kamu merasa sedih, dan gembirakanlah mereka dengan memperoleh surga yang telah dijanjikan Allah kepadamu”. Fushshilat 41: 30. Ayat tersebut menyatakan, bahwa seorang muslim yang beristiqamah beribadah di jalan Allah, akan mendapat jaminan ketenangan hidup, hilangnya rasa takut, dan rasa sedih dari dalam hatinya. Dan Allah menjanjikannya dengan surga di akhirat nanti. Mereka yakin bahwa segala sesuatu di dunia ini hanya akan terjadi apabila ada izin Allah SWT. 101 Akhlak Tasawuf ­ Kurikulum 2013 ADAB DALAM ISLAM 7 Sejak awal agama Islam telah menanamkan kesadaran akan kewajiban pemeluknya untuk menjaga sopan santun adab dalam berbagai aspek kehidupan. Karena sopan santun akhlak menunjukkan karakterisik kualitas kepribadian seorang muslim. Bahkan Nabi Muhammad saw mengukur kesempunaan iman sesorang dengan orang yang berbudi pekeri yang baik Akhlak Karimah Untuk memberikan gambaran lebih rinci berikut akan dibahas adab berpakaian, berhias, dalam perjalanan, bertamu dan menerima tamu. Buku Siswa Kelas XII 102 Kompetensi Inti KI 1. Menghayati dan mengamalkan ajaran agama Islam 2. Mengembangkan perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli, santun, ramah lingkungan, gotong royong, kerjasama, cinta damai, responsif dan pro aktif dan menunjukan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan bangsa dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia 3. Memahami dan menerapkan pengetahuan faktual, konseptual, prosedural dalam ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah 4. Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan pengem-bangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, dan mampu menggunakan metoda sesuai kaidah keilmuan Kompetensi Dasar KD 3.8. Menjelaskan adab berpakaian dan berhias menurut syariat Islam 3.9. Menjelaskan adab dalam perjalanan musafir 3.10. Menjelaskan adab bertamu dan menerima tamu Indikator Setelah proses pembelajaran diharap peseta didik dapat 1. Menjelaskan adab berpakaian dan berhias menurut syariat Islam 2. Menjelaskan adab dalam perjalanan musafir 3. Menjelaskan adab bertamu dan menerima tamu 103 Akhlak Tasawuf ­ Kurikulum 2013 Ayo Renungkanlah Q.S.al-A’raf 7: 31 ُبِ ُي َ ل ۥُهَنِإ ۚ ْآوُفِ ۡسُت َلَو ْاوُبَ ۡشٱَو ْاوُُكَو ٖدِجۡسَم ِّ ُل َدنِع ۡمُكَتَنيِز ْاوُذُخ َمَداَء ٓ ِنَبَٰي۞ ١ َنِفِ ۡسُم ۡ لٱ Artinya : Hai anak Adam, pakailah pakaianmu yang indah di Setiap memasuki mesjid, Makan dan minumlah, dan janganlah berlebih­lebihan. Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang­orang yang berlebih­lebihan. Q.S.al­A’raf 7: 31. Peta Konsep Tujuan Pembelajaran Melalui kegiatan mengamati, menanya, mendiskusikan, menyimpulkan dan mengomunikasikan, peserta didik diharapkan mampu: 1. Menjelaskan adab berpakaian dan berhias menurut syariat Islam 2. Menjelaskan adab dalam perjalanan musafir 3. Menjelaskan adab bertamu dan menerima tamu Buku Siswa Kelas XII 104 Mari Mengamati Amatilah gambar berikut ini dan buatlah komentar atau pertanyaan Setelah Anda mengamati gambar disamping buat daftar komentar atau pertanyaan yang relevan 1. ……………………………………………. ……………………………………………. …………………………………………….. 2. ……………………………………………. ……………………………………………. ……………………………………………. 3. …………………………………………… …………………………………………….. …………………………………………….. Ayo Mendalami Materi

1. Pengertian Adab Berpakaian