Validasi Desain Revisi Desain Uji Coba Produk Revisi Produk

Wawancara yang telah dilakukan peneliti dijadikan sebagai dasar untuk menyusun tes hasil belajar matematika.

3. Desain Produk

Produk yang dihasilkan dalam penelitian ini adalah soal tes hasil belajar matematika kelas V SD pada kompetensi dasar 1.2 menggunakan faktor prima untuk menentukan KPK dan FPB. Penyusunan desain produk tes hasil belajar diawali dengan menentukan Standar Kompetensi dan Kompetensi Dasar SK-KD pada mata pelajaran matematika kelas V semester gasal. Langkah selanjutnya yaitu peneliti membuat indikator berdasarkan SK-KD yang telah dipilih yang kemudian dari indikator tersebut dibuat kisi-kisi soal. Peneliti membuat sebanyak 60 butir soal pilihan ganda dengan empat pilihan jawaban menggunakan dimensi proses kognitif Taksonomi Bloom mengingat, memahami, mengaplikasikan, menganalisis, mengevaluasi, dan mencipta. Dari 60 butir soal yang dibuat peneliti kemudian dibagi menjadi dua tipe soal yaitu soal tipe A dan soal tipe B, hal ini dilakukan karena untuk mempertahankan agar indikator soal yang telah dibuat dari tahap mengingat sampai dengan mencipta tidak ada yang gugur. Masing-masing tipe soal terdiri dari 30 butir soal pilihan ganda. Dalam pembuatan soal peneliti juga memperhatikan karakteristik butir soal meliputi tingkat kesukaran, daya pembeda, dan pengecoh.

4. Validasi Desain

Validasi desain dilakukan dengan tujuan untuk mendapatkan masukkan berupa kritik dan saran untuk perbaikan produk soal tes hasil belajar yang dibuat peneliti. Validasi desain dilakukan dengan menghadirkan 4 para ahli yang terdiri dari dosen matematika dari PGSD Universitas Sanata Dharma, guru matematika SD, dan 2 guru kelas V SD.

5. Revisi Desain

Revisi desain dilakukan setelah desain produk tes hasil belajar di validasi oleh beberapa ahli. Revisi desain dilakukan berdasarkan kritik dan saran dari para ahli untuk memperbaiki produk sebelum dicujicobakan.

6. Uji Coba Produk

Produk yang sudah diperbaiki atau direvisi kemudian diujicobakan di lapangan. Uji coba produk dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui kualitas dan keefektifan produk yang telah dibuat. Uji coba produk dilakukan kepada siswa kelas V SD. Siswa tersebut yaitu kelas V SD Kanisius Condongcatur dan kelas V SD Kanisius Kadirojo. Uji coba produk di SD Kanisius Condongcatur dilaksanakan pada tanggal 17 November 2016, sedangkan uji coba produk di SD Kanisius Kadirojo dilaksanakan pada tanggal 15 November 2016. Peserta tes secara keseluruhan sebanyak 61 siswa. Soal tes hasil belajar yang sudah di revisi kemudian dibagi menjadi dua tipe soal, yaitu soal tipe A dan soal tipe B. Soal tipe A dan soal tipe B masing-masing terdiri dari 30 butir soal. Soal tersebut kemudian diujikan ke siswa, pembagian soal tipe A dan soal tipe B, dilakukan berdasarkan deret tempat duduk siswa di kelas. Waktu pengerjaan soal tes selama 120 menit.

7. Revisi Produk

Setelah melakukan uji coba produk kemudian peneliti melakukan analisis butir soal dengan menganalisis validitas, reliabilitas, tingkat kesukaran, daya pembeda, dan analisis pengecoh. Analisis butir soal dilakukan dengan menggunakan TAP Test Analysis Program . Dari hasil analisis butir soal akan terlihat soal yang kurang efektif yang belum sesuai dengan kriteria yang telah ditentukan, soal tersebut kemudian direvisi untuk disempurnakan. Revisi produk dilakukan pada soal yang yang memiliki pengecoh yang tidak berfungsi.

D. Teknik Pengumpulan Data

Dokumen yang terkait

Pengembangan tes hasil belajar matematika kompetensi dasar 1.2 menggunakan faktor prima untuk menentukan KPK dan FPB untuk siswa kelas V Sekolah Dasar.

0 0 281

Pengembangan tes hasil belajar matematika kompetensi dasar melakukan pengukuran sudut untuk siswa kelas V Sekolah Dasar.

0 1 283

Pengembangan tes hasil belajar Matematika kompetensi dasar 1.2 menggunakan faktor prima untuk menentukan KPK dan FPB untuk siswa kelas V Sekolah Dasar tahun pelajaran 2016/2017.

0 1 276

Pengembangan tes hasil belajar matematika kompetensi dasar 1.5 melakukan penaksiran dan pembulatan untuk sIswa kelas IV Sekolah Dasar tahun pelajaran 2016/2017.

0 0 231

Pengembangan tes hasil belajar matematika kompetensi dasar Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan KPK dan FPB untuk Siswa Kelas IV Sekolah Dasar.

0 7 269

Pengembangan tes hasil belajar Matematika kompetensi dasar menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan operasi hitung, KPK dan FPB untuk siswa kelas V sekolah dasar.

0 0 200

Pengembangan tes hasil belajar matematika kompetensi dasar 1.2 menggunakan faktor prima untuk menentukan KPK dan FPB untuk siswa kelas V Sekolah Dasar

0 4 279

Pengembangan tes hasil belajar matematika kompetensi dasar 1.5 menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan operasi hitung, KPK dan FPB untuk siswa kelas V Sekolah Dasar

0 2 277

Pengembangan tes hasil belajar matematika kompetensi dasar Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan KPK dan FPB untuk Siswa Kelas IV Sekolah Dasar

0 0 267

Menggunakan faktor prima untuk menentukan KPK dan FPB

0 11 22