Kelenjar Kelamin buku biologi XI sitinurrochmah BSE

272 Biologi Kelas XI glikogen dan lemak, justru sebaliknya glikogen dan lemak yang diubah menjadi glukosa. Selain hormon insulin, kelenjar Langerhans juga memproduksi hormon guklagon. Hormon guklagon hormon yang berperan dalam mengubah glikogen menjadi glukosa.

7. Kelenjar Kelamin

Kelenjar kelamin disebut pula dengan gonad. Meskipun fungsi utamanya adalah memproduksi sel-sel kelamin, namun kelenjar kelamin juga memproduksi hormon. Kelenjar kelamin laki-laki terdapat pada tes- tis, sementara kelenjar kelamin perempuan berada pada ovarium. Di dalam testis terdapat sel Leydig yang menghasilkan hormon testosteron atau androgen. Hormon testosteron sangat berpengaruh terhadap proses spermatogenesis proses pembentukan sperma dan pertumbuhan sekunder pada laki-laki. Pertumbuhan sekunder pada anak laki-laki ditandai dengan suara menjadi besar, bahu dan dada bertambah bidang, dan tumbuh rambut pada bagian tubuh tertentu misalnya kumis, janggut, cambang, ketiak, dan sekitar kemaluan. Sementara itu, hormon estrogen dan progesteron disekresikan oleh ovarium. Estrogen dihasilkan oleh folikel de Graff dan dirang- sang oleh hormon FSH. Hormon estrogen berfungsi saat pembentu- kan kelamin sekunder wanita, seperti bahu mulai berisi, tumbuhnya payudara, pinggul menjadi lebar, dan rambut mulai tumbuh di ketiak dan kemaluan. Di samping itu, hormon enstrogen juga membantu dalam pembentukan lapisan endometrium. Bagi wanita, hormon progesteron berfungsi menjaga penebalan endometrium, menghambat produksi hormon FSH, dan memperlan- Glukagon Insulin Homeostatis: Kadar glukosa darah Sel-sel tubuh mengambil lebih banyak glukosa Kadar glukosa darah menurun hingga ke suatu titik pasang: stimulus untuk pembebasan insulin berkurang Hati akan mengambil glukosa dan menyimpan- nya sebagai glikogen Sel-sel pankreas dirangsang untuk melepaskan glukagon ke dalam darah Stimulus: • Pengeluaran kelebihan glukosa dari darah • Kadar glukosa darah yang rendah misalnya, apabila melewatkan waktu makan Hati amerombak glikogen dan melepaskan glukosa ke dalam darah Kadar glukosa darah naik hingga ke titik pasang: stimulus untuk pelepasan glukagon berkurang Rendah Tinggi Stimulus: Peningkatan kadar glukosa darah misalnya, setelah mengkonsumsi makanan kaya karbohidrat Gambar 9.27 Homeostasis oleh insulin dan glukagon Pankreas Sistem Regulasi Manusia 273 car produksi laktogen susu. Hormon ini dihasilkan oleh korpus lu- teum dan dirangsang oleh LH.

8. Kelenjar Pencernaan