Pemahaman Leksikon Nomina Tumbuhan Dukut

saja adalah jurung dengan JP 47 48,95. Ikan ini adalah ikan terbesar di Lau Bingei. Dari cerita sejarah masyarakat Belinteng ikan ini adalah ikon Lau Bingei. Ikan ini memiliki nilai sejarah yang berhubungan dengan panglima perang wanita Nini Br Tarigan yang makamnya atau istilah suku Karo geritennya terdapat di Kelurahan Belinteng jelasnya lihat bab 6 nilai budaya. Dari hasil pengujian dan pengamatan ikan jurung sudah tidak ada di Lau Bingei, akan tetapi namanya masih terdengar. Ikan jurung saat ini masih ada tetapi hasil budidaya masyarakat di kolam-kolam ikan itu pun sulit ditemukan. Selanjutnya adalah ikan gemuh dengan JP 54 56,25. Berikutnya, ndurabit dengan JP 47 48,95. Ikan ini juga sulit ditemukan di Lau Bingei untuk saat ini. Kategori D tidak tahu tidak dengar dan tidak pernah menggunakan dengan JP 241 10,04. Berdasarkan lampiran 2 tabel 2.1 rangkuman deskripsi pemaham leksikon nomina nama nurung Lau Bingei. Leksikon atau nama nurung yang tidak tahu dengan nilai tertinggi diperoleh oleh leksikon rakut batu dengan JP 44 45,83. Kedua bias-bias dengan JP 36 37,5. Ketiga garap dengan JP 30 31,25.

5. Pemahaman Leksikon Nomina Tumbuhan Dukut

Tumbuhan dukut atau rumput mempunyai peran yang sangat penting baik bagi ekologi fauna sungai maupun secara hidraulik sungai. Tumbuhan dukut atau perdu maupun herba merupakan habitat bagi fauna sungai dengan perannya sebagai peredam kecepatan aliran air, pelindung dari sinar matahari, dan penyedia bahan makanan Maryono, 2005:100. Leksikon nomina tumbuhan dukut terdiri atas 25 leksikon yaitu acem-acem, bayang-bayang, benggala, bero, Universita Sumatera Utara bubuk biang, ciperut-ciperut, pugun taneh, gadung-gadung, genjer-genjer, kawat-kawat, kembili-kembili, paha labang, parang teguh, page-page, rih, risi- risi, sabagori, sampe lulut, sampun, sanggar, seperatus, sirap-rap, tengkua, terbiah, dan tilam buaya diujikan kepada tiga generasi dengan kategori A pernah melihat, mendengar, dan menggunakan dengan JP 20 0,83. Berdasarkan lampiran 2 tabel 2.1 rangkuman deskripsi pemaham leksikon nomina nama tumbuhan dukut Lau Bingei yang digunakan adalah seperatus dengan JP 20 20,83. Leksikon ini digunakan sebagai pertolongan pertama di ladang atau di tepi sungai jika terkena sesuatu atau terluka. Kategori B pernah mendengar dan melihat dengan JP 1234 51,41. Berdasarkan lampiran 2 tabel 2.1 rangkuman deskripsi pemaham leksikon nomina nama tumbuhan dukut yang pernah didengar dan dilihat adalah parang teguh, page-page, dan rih dengan JP 90 93, 75. Jenis tumbuhan ini paling banyak dan paling sering dilihat di sekitar sungai. Kategori C pernah mendengar saja dengan JP 508 21,16. Berdasarkan lampiran 2 tabel 2.1 rangkuman deskripsi pemaham leksikon nomina nama tumbuhan dukut yang hanya didengar saja adalah tengkua dan terbiah dengan JP 53 55,20, pugun taneh dengan JP 49 51,04. Berdasarkan pengamatan tumbuhan jenis dukut masih ada, tetapi tidak dikenal oleh informan yang diujikan untuk usia 15-20 tahun dan sebagian usia 21-45 tahun. Hal ini karena dukut bukanlah kebutuhan utama buat guyub tutur. Pugun taneh merupakan rumput kecil yang tidak begitu mengganggu tumbuhan ladang guyub tutur. Universita Sumatera Utara Kategori D tidak tahu tidak dengar dan tidak pernah menggunakan dengan JP 638 26,58. Berdasarkan lampiran 2 tabel 2.1 rangkuman deskripsi pemaham leksikon nomina nama tumbuhan dukut yang tidak tahu tidak dengar dan tidak pernah lihat adalah leksikon paha labang dengan JP 59 61,45. Kedua risi-risi dengan JP 58 60,41. Ketiga bubuk biang, gadung-gadung, dan sanggar dengan JP 48 50.

6. Pemahaman Leksikon Nomina Tumbuhan Dapat Dimakan