Putusan Mahkamah Agung Putusan Mahkamah Agung

dipertahankan lagi, oleh karena itu harus dibatalkan dan Mahkamah Agung akan mengadili senidiri perkara tersebut ; - Menimbang, bahwa oleh karena permohonan kasasi Jaksa Penuntut Umum dikabulkan dan Terdakwa dinyatakan bersalah serta dijatuhi pidana, maka biaya perkara pada semua tingkat peradilan dibebankan kepada Terdakwa ;

b. Putusan Mahkamah Agung

MENGADILI - Mengabulkan permohonan kasasi dan Pemohon Kasasi : Jaksa Penuntut Umum pada Kejaksaan Negeri Lubuk Pakam tersebut ; - Menyatakan Terdakwa JUFRI ANTONO alias JUFRI terbukti secara sah dan meyakinkan telah bersalah melakukan tindak pidana “Secara bersama- sama di muka umum melakukan kekerasan terhadap orang yang menyebabkan orang lain mendapat luka pada tubuhnya” ; - Menjatuhkan pidana terhadap Terdakwa oleh karena itu dengan pidana penjara selama 9 sembilan bulan ; - Menetapkan masa penahanan yang telah dijalani oleh Terdakwa dikurangkan seluruhnya dari pidana yang dijatuhkan ; - Menetapkan barang bukti berupa : 1. Foto copy Surat Pernyataan dari atas nama Miruddin Tarigan yang ditujukan kepada KAPOLRESTA MEDAN up KASAT RESKRIM di Medan tertanggal 11 Januari 2012 ; Selanjutnya diberi tanda dengan Bukti T-1 ; 2. Foto copy Surat Pernyataan dari atas nama Mulyono yang ditujukan kepada KAPOLRESTA MEDAN up KASAT RESKRIM di Medan tertanggal 11 Januari 2012 ; Selanjutnya diberi tanda dengan Bukti T- 2 ; 3. Foto copy Surat Pernyataan dari atas nama Sumarno tertanggal 11 Januari 2012 ; Selanjutnya diberi tanda dengan Bukti T-3 ; 4. Foto copy Surat Pernyataan dari atas nama Rustam Hasibuan tertanggal 12 Januari 2012 ; Selanjutnya diberi tanda dengan Bukti T- 4 ; 5. Foto copy Surat Pernyataan dari atas nama Jampi Hutauruk tertanggal 12 Januari 2012 ; Selanjutnya diberi tanda dengan Bukti T-5 ; 6. Foto copy Surat Pernyataan dari atas nama Junaidi yang ditujukan kepada KAPOLRESTA MEDAN up KASAT RESKRIM di Medan tertanggal 16 Januari 2012 ; Selanjutnya diberi tanda dengan Bukti T- 6 ; 7. Foto copy Surat Pernyataan dari atas nama Ngadin yang ditujukan kepada KAPOLRESTA MEDAN up KASAT RESKRIM di Medan tertanggal 16 Januari 2012 ; Selanjutnya diberi tanda dengan Bukti T- 7 ; 8. Foto copy Surat Pernyataan dari atas nama Lismawati dan Sri Dwi Mariati yang ditujukan kepada KAPOLRESTA MEDAN up KASAT RESKRIM di Medan tertanggal 16 Januari 2012 ; Selanjutnya diberi tanda dengan Bukti T-8 ; 9. Foto copy Surat Pernyataan dari atas nama Lismawati Siregar, Rabaniah dan Hanisa Harahap yang ditujukan kepada KAPOLRESTA MEDAN up KASAT RESKRIM di Medan tertanggal 16 Januari 2012 ; Selanjutnya diberi tanda dengan Bukti T-9 ; 10. Foto copy Surat Pernyataan dari atas nama Hartoyo tertanggal 12 Januari 2012 ; Selanjutnya diberi tanda dengan Bukti T-10 ; 11. Foto copy Surat Pernyataan dari atas nama Jamilah alias Nunung tertanggal 15 Maret 2012 ; Selanjutnya diberi tanda dengan Bukti T- 11 ; Dinyatakan tetap terlampir dalam berkas perkara ; - Membebankan Termohon Kasasi Terdakwa tersebut untuk membayar biaya perkara dalam semua tingkat peradilan dan dalam tingkat kasasi ini ditetapkan sebesar Rp. 2.500,- dua ribu lima ratus rupiah ;

B. Analisis Kasus

1. Analisis Putusan Pengadilan Negeri