Pengertian Metode Therapeutic Community

Menurut Satya Joewana dalam bukunya Gangguan Penggunaan Zat : Narkotika, Psikotropika dan Zat Adiktif lainnya: “Therapeutic Community adalah suatu bentuk terapi sosial atau terapi milieu, orang-orang berkumpul untuk tinggal bersama dan bekerja bersama-sama dengan tujuan yang sama yaitu mendapat terapi. Dimana anggotanya mendapat kesempatan untuk mengubah sifat-sifatnya dari yang belum terlepas dari ketergantungan menjadi lepas. Dalam therapeutic communty pasien merupakan faktor yang aktif dalam terapi”. 62 Dalam jurnal penelitian dari Gouw Aij Lien, “therapeutic community adalah sebagai pusat perawatan dan rehabilitasi untuk gangguan kecanduan zat yang menyediakan berbagai kelompok untuk memfasilitasi perubahan yang positif dan meningkatkan proses pemulihan untuk klien kecanduan”. 63 Kemudian jurnal David dan Wendi mengemukakan bahwa: “Model therapeutic community diterapkan dengan kedua pengaturan yaitu pasien rawat dan pasien jalan. Komunitas ini mengadakan terapi filsafat umum bhawa lingkungan dari lingkungan theraputik dalam dan dari dirinya sendiri merupakan bagian terpenting dari pemulihan. Prinsip dari therapeutic community adalah tanggung jawab diri sendiri, pembuatan keputusan bersama dan komunikasi terbuka serta keyakinan bahwa setiap anggota masyarakat, staff dan pasien lama adalah agen dalam pemulihan”. 64 Therapeutic Community merupakan salah satu teknik penyembuhan atau rehabilitasi. TC adalah kumpulan atau komunitas dengan masalah yang sama tinggal ditempat yang sama, memiliki seperangkat peraturan, filosofi, norma dan nilai yang semuanya dijalankan 62 Satya Joewana, Gangguan Penggunaan Zat : Narkotika, Alkohol dan zat adiktif lain, Jakarta: PT. Gramedia, 1989, h. 121. 63 Gouw Aij Lien, Group Psychotherapies For Subtance Addiction Client in Therapeutic Community Setting, Psikomedia – Jurnal Psikologi Maranatha, Vol. 5 No. 5, September 2008. 64 David dan Wendi, Treating post-traumatic stress disorder in a therapeutic community: the experience of Canadian psychiatric hospital, tehrapeutic community : the journal international for therapeutic community and supportive organization 21 2 : 105-118 summer 2000. demi pemulihan masing-masing. Jadi dalam TC sumber penyembuhan utamanya tidak tergantung pada individu tetapi pada dorongan atau kekuatan kelompokkomunitas. Konsep dasar TC memilih untuk mengembangkan sistem hirarki yang ketat pada organisasi sosial. Tujuan