Intensitas Kunjungan Pemanfaatan Taman Kota Waduk Pluit

64 dari variabel pendapatan per kapita adalah apabila pendapatan per kapita naik sebesar Rp 1, maka WTP responden akan naik sebesar Rp 0,25240. Hal tersebut sesuai dengan dugaan awal dimana semakin besar pendapatan per kapita responden, maka semakin besar WTP. Namun tentunya besaran WTP tidak hanya bergantung pada pendapatan per kapita responden saja.

6.4.2 Lama Tinggal

Hasil regresi menunjukan bahwa variabel bebas berupa lama tinggal bertanda negatif yang berarti berdampak negatif terhadap WTP. Interpretasi dari lama tinggal adalah apabila lama tinggal responden di derah sekitar Taman Kota Waduk Pluit bertambah 1 tahun, maka WTP responden akan turun sebesar Rp 36.943. Hal tersebut tidak sesuai dengan dugaan awal dimana semakin lama responden tinggal semakin besar WTP. Hal tersebut dapat terjadi karena responden yang tinggal cukup lama di daerah tersebut sudah beradaptasi dengan kondisi lingkungan yang buruk dan tidak terlalu menginginkan perubahan lingkungan yang lebih baik. Sedangkan bagi responden yang relatif baru tinggal di daerah tersebut belum terbiasa dengan kondisi lingkungan yang buruk dan menginginkan lingkungan yang lebih baik.

6.4.3 Dummy Status Rumah

Variabel dummy status rumah ditujukan untuk melihat pengaruh status rumah responden terhadap kesediaan membayar. Jika rumah responden bukan milik pribadi maka variabel dummy tersebut akan bernilai nol. Sebaliknya, jika rumah responden milik pribadi maka variabel dummy tersebut akan benilai satu maka besaran WTP dari dummy status rumah tersebut akan lebih besar Rp 675.707 dibandingkan dengan responden yang berstatus rumah bukan milik pribadi.

6.4.4 Dummy Kepedulian Lingkungan

Variabel dummy kepedulian lingkungan ditujukan untuk melihat kemampuan, kemauan dan kesadaran responden terhadap lingkungan. Hal tersebut dinilai dari jumlah nominal yang diberikan responden sebagai besaran WTP. Jika responden tidak bersedia membayar sejumlah besaran WTP atau bersedia membayar dengan jumlah WTP di bawah rata-rata uang yang diperlukan untuk membangun RTH Taman Kota Waduk Pluit yaitu sebesar Rp 600.000,