Skala sebagai Uang A berbanding uang B adalah 3 : 2, sedangkan uang B

215 Menggunakan Pecahan dalam Pemecahan Masalah 2. Jarak sebenarnya antara Yogyakarta dan Solo adalah 60 km. Berapa skala jika jarak kedua kota itu pada peta 3 cm? Jawab: Skala = 3 cm : 6.000.000 cm atau 1 : 2.000.000 60 km = 6.000.000 cm. Selesaikan soal berikut dengan tepat 1. Skala pada suatu peta 1 : 1.000.000. Jarak kota A dengan kota B pada peta 5 cm. Berapa kilometer jarak sebenarnya antara kota A dan kota B? 2. Pada suatu peta, jarak 10 km ditunjukkan dengan jarak 2 cm. Berapa kilometer jarak yang ditunjukkan dengan panjang 9 cm? 3. Lengkapi tabel berikut No. Skala Jarak pada peta Jarak sebenarnya a. 1 : 1.500.000 12 cm . . . km b. 1 : 1.500.000 . . . cm 60 km c. . . . 12 cm 150 km d. 1 : 2.500.000 3,5 cm . . . km 4. Jarak kota A dan B pada peta 12 cm. Skala peta itu 1 : 1.500.000. Deni naik sepeda motor berangkat dari kota A pukul 06.15 menuju kota B. Kecepatan rata-rata 45 km per jam. Pukul berapa Deni tiba di kota B? 5. Sebuah peta berskala 1 : 1.750.000. Dua kota P dan Q pada peta jaraknya 6 cm. Seorang pengendara sepeda berangkat dari kota P, menuju kota Q dengan kecepatan rata-rata 25 km per jam. Selama perjalanannya, ia berhenti untuk istirahat sebanyak 2 kali, masing- masing 15 menit. Ia tiba di kota Q pukul 11.45. Pukul berapa pengendara sepeda itu berangkat dari kota P? Latihan 216 Matematika 5 SD dan MI Kelas 5

2. Melakukan Operasi Hitung dengan Menggunakan

Perbandingan dan Skala Contoh 1. Sebidang tanah kelilingnya 240 m. Lebar tanah itu 5 7 dari panjangnya. Berapa meter persegi luas tanah itu? Jawab: Diketahui: Keliling = 240 m Lebar = 5 7 x panjang Ditanyakan: Luas tanah Penyelesaian: Panjang + lebar = 1 2 x 240 m = 120 m Lebar = 5 7 x panjang Lebar : panjang = 5 : 7 jumlah 12 bagian Lebar = 5 12 x 120 m = 50 m Panjang = 7 12 x 120 m = 70 m Jadi, luas tanah = 70 m x 50 m = 3.500 m 2 . 2. Jumlah uang A, B, dan C Rp195.000,00. Uang A 1 1 3 kali uang B, dan uang B 1 2 dari uang C. Berapa rupiah uang A, B dan C masing-masing? Jawab: Diketahui: Uang A + B + C = Rp195.000,00 Uang A = 1 1 3 x uang B Uang B = 1 2 x uang C Ditanyakan: Jumlah uang masing-masing. Penyelesaian: Uang A =1 1 3 x uang B = 4 3 x uang B. A : B = 4 : 3 = 4 : 3 B : C = 1 : 2 = 3 : 6 A : B : C = 4 : 3 : 6. Jumlah = 13 217 Menggunakan Pecahan dalam Pemecahan Masalah Jadi, uang A = 4 13 x Rp195.000,00 = Rp60.000,00 uang B = 3 13 x Rp195.000,00 = Rp45.000,00 uang C = 6 13 x Rp195.000,00 = Rp90.000,00. 3. Pada peta Indonesia yang berskala 1 : 12.000.000, Selat Lombok lebarnya 0,3 cm. Sebuah kapal Feri berangkat dari Pulau Lombok pukul 08.30 menuju Bali. Pukul berapa kapal Feri sampai di Bali, jika kecepatan rata-rata 24 km per jam? Jawab: Diketahui: Skala peta 1 : 12.000.000; Jarak pada peta 0,3 cm; Feri berangkat pukul 08.30; Kecepatan 24 km per jam. Ditanyakan : Waktu tiba di Bali. Penyelesaian: Lebar Selat Lombok sebenarnya =12.000.000x0,3 cm=36 km Lama perjalanan kapal Feri = 36 km 24 km Jam = 1 1 2 jam. Sampai di Pulau Bali = 08.30 + 1.30 = 10.00 Jadi, tiba di Bali pukul 10.00. Selesaikan soal-soal cerita di bawah ini dengan tepat Dalam pengerjaan dapat langsung pada penyelesaian, yang penting terlihat langkah-langkahnya. 1. Ibu mempunyai sejumlah piring yang berbeda-beda warnanya, jumlahnya 6 lusin. Warna merah 3 8 -nya, biru 1 3 -nya, dan sisanya berwarna putih. Berapa banyaknya masing-masing jenis piring itu? 2. Seorang pedagang beras membeli beras jenis I sebanyak 125 kg, yang harganya Rp3.000,00 per kg, dan beras jenis II 75 kg yang harganya Rp2.500,00 per kg. Kedua jenis beras itu dicampur. Berapa rupiah harga 1 kg beras campuran? Latihan