Matriks SWOT Tahap Pencocokan Matching Stage

3,0 4,0 3,0 2,0 2,0 1,0 1,0 Kuat 3,0-4,0 Rata Rata 2,0-2,99 Lemah 1,0-1,99 Tinggi 3,0-4,0 Menengah 2,0-2,99 Rendah 1,0-1,99 Total Skor EFE Total Skor IFE 2 Sel III, V, dan VII disebut pertahankan dan pelihara hold and maintain. Strategi terbaik dapat dikelola dengan strategi penetrasi pasar dan pengembangan produk. 3 Sel VI, VII atau IX adalah panen dan investasi. Gambar 3. Matriks IE

4.4.2.2 Matriks SWOT

Matriks Strength-Weakness-Opportunities-Threats Matrix SWOT merupakan alat untuk mencocokkan yang penting yang membantu manajer mengembangkan empat tipe strategi: SO kekuatan-peluang; strengths- weaknesses, WO kelemahan-peluang; weaknesses-opportunities, ST kekuatan- ancaman; strengths-threats dan WT kelemahan-ancaman; weaknesses-threats. Mencocokkan faktor eksternal dan internal kunci adalah bagian yang paling sulit dalam mengembangkan matriks SWOT dan membutuhkan penilaian yang baik David 2006. Strategi SO menggunakan kekuatan internal perusahaan untuk memanfaatkan peluang eksternal. Strategi WO bertujuan untuk memperbaiki kelemahan internal dengan memanfaatkan peluang eksternal. Strategi ST menggunakan kekuatan perusahaan untuk menghindari atau mengurangi pengaruh dari ancaman eksternal. Strategi WT adalah taktik defensif yang diarahkan pada pengurangan kelemahan internal dan menghindari ancaman eksternal. I II III IV V VI VII VIII IX Penyajian yang sistematis dari Matriks SWOT terdapat pada gambar di bawah ini. Matriks SWOT terdiri atas sembilan sel. Ada empat sel faktor kunci, empat sel strategi dan satu sel yang selalu dibiarkan kosong sel di kiri atas. Empat sel strategi SO, SW,ST dan WT dikembangkan setelah menyelesaikan empat sel faktor kunci S,W,O dan T. Tabel 13. Matriks SWOT Faktor Internal Faktor Eksternal Kekuatan Strengths-S 1. 2. 3. … Kelemahan Weakness-W 1. 2. 3. … Peluang Opportunities-O 1. 2. 3. … Strategi S-O Menggunakan kekuatan untuk memanfaatkan peluang Strategi W-O Mengatasi kelemahan dengan memanfaatkan peluang Ancaman Threats-T 1. 2. 3. … Strategi S-T Menggunakan kekuatan untuk menghindari ancaman Strategi W-T Meminimalkan kelemahan dengan menghindari ancaman Sumber : David 2006 Langkah-langkah menyusun matriks SWOT adalah : 1 Menulis peluang eksternal perusahaan yang menentukan 2 Menulis ancaman eksternal perusahaan yang menentukan 3 Menulis kekuatan internal perusahaan yang menentukan 4 Menulis kelemahan internal perusahaan yang menentukan 5 Mencocokkan kekuatan internal dengan peluang eksternal dan mencatat resultan strategi S-O dalam sel yang tepat 6 Mencocokkan kelemahan internal dengan peluang eksternal dan mencatat resultan strategi W-O 7 Mencocokkan kekuatan internal dengan ancaman eksternal dan mencatat resultan strategi S-T 8 Mencocokkan kelemahan internal dengan ancaman eksternal dan mencatat resultan strategi W-T

4.4.3 Tahap Keputusan Decision Stage