Uji Homogenitas Pretest Kelas Eksperimen dan Kelas Kontrol
wajah siswa juga menunjukkan perasaan senang ketika belajar IPS dengan menggunakan media elektronik. Media elektronik pada pembelajaran IPS
membantu guru menyampaikan pelajaran dengan lebih baik dan memudahkan siswa memahami materi pelajaran sehingga hasil belajar yang dihasilkan juga
maksimal. Materi perkembangan teknologi dan masalah sosial yang disajikan menggunakan media elektronik, membuat siswa lebih aktif dan antusias dalam
pembelajaran serta suasana kelas juga menjadi lebih menyenangkan. Sehingga pada saat mengerjakan tes hasil belajar, siswa mampu mengerjakannya dengan
teliti dan benar karena adanya pemahaman materi dari siswa. Jika siswa aktif dan antusias dalam pembelajaran, maka siswa akan lebih
memahami materi pelajaraan dan kesulitan siswa dalam mempelajari serta memahami materi tersebut berkurang. Hal ini dapat dibuktikan dengan
meningkatnya nilai rata-rata hasil belajar IPS pada kelas eksperimen serta nilai rata-rata hasil belajar pada kelas ini lebih besar daripada di kelas kontrol.
Berdasarkan hasil wawancara yang peneliti lakukan dengan siswa, juga menunjukkan bahwa penggunaan media elektronik dalam pembelajaran membuat
mereka senang karena lebih menarik, praktis, dan memudahkan mereka dalam mencari informasi. Mereka juga bisa mengetahui informasi perkembangan
teknologi dari negara lain. Beberapa siswa juga mengakui bahwa hasil belajar mereka meningkat setelah menggunakan media elektronik
66