Data Hasil Wawancara dengan Guru

62 berhubungan dengan PBM bahasa Jerman sebelum diberi tindakan antara lain seperti berikut. 1 Metode guru dalam mengelola proses pembelajaran dari memulai hingga mengakhiri pembelajaran. 2 Metode dan media pengajaran yang digunakan oleh guru. 3 Materi pelajaran yang dibahas. 4 Motivasi dan keaktifan serta prestasi peserta didik. 5 Pengelolaan waktu dan cara guru memanajemen peserta didik. 6 Interaksi antara guru dan peserta didik yang terjadi dalam kegiatan pembelajaran. 7 Kondisi dan situasi pembelajaran di kelas, sehingga dapat diketahui permasalahan-permasalahan apa saja yang dihadapi peserta didik maupun guru dalam PBM bahsa Jerman.

a. Data Hasil Wawancara dengan Guru

Wawancara dengan guru bidang studi bahasa Jerman dilaksanakan pada tanggal 6 Mei 2015. Dari hasil wawancara dengan guru bidang studi bahasa Jerman, peneliti memperoleh gambaran umum tentang proses PBM beserta permasalahan yang dihadapi dalam pembelajaran bahasa Jerman, khususnya pembelajaran keterampilan membaca. Adapun permasalahan yang teridentifikasi dari hasil wawancara tersebut adalah sebagai berikut. 1 Motivasi dan keaktifan peserta didik dalam mengikuti kegiatan belajar mengajar masih belum tinggi. Berikut adalah kutipan yang diungkapkan guru. “Kendalanya ya di antara mereka ada yang terbiasa diam dan gak mau tunjuk jari jadi agak susah membangkitkan keaktifannya. Kalo untuk prestasinya sejauh ini mereka nilainya pas-pasan. Yang mendapat nilai bagus paling 1-2 anak saja.” 63 2 Peserta didik masih kurang aktif dalam proses belajar mengajar dan kurangnya motivasi. Berikut kutipan yang diungkapkan oleh guru. “Ya solusi untuk mengatasi kendala, ya kalau anak yang sering tunjuk jari saya langsung persilahkan ngomong, kalo bisa dalam bahasa Jerman. Untuk keterampilan membaca biasanya masih saya arahkan satu-satu dalam membaca Put, biar guru yang membenarkan jika ada pengucapan yang salah. Siswa juga selalu saya beri tugas-tugas dan juga pekerjaan rumah, sehingga motivasi pada siswa mengenai bahasa Jerman akan tumbuh.” 3 Peserta didik masih mengalami kesulitan dalam membaca dalam bahasa Jerman. Berikut adalah kutipan yang diungkapkan oleh guru. “Pasti ada. Kendalanya banyak. Salah satunya ya mereka yang dr SD atau bahkan TK menggunakan bahasa Inggris sebagai bahasa asing, sekarang harus beradaptasi dari nol lagi untuk belajar bahasa Jerman pasti cukup sulit. Mengingat bahasa Jerman kosakatanya sulit, sehingga melatih siswa untuk lebih sering membaca dan berbicara dengan bahasa Jerman juga susah. 4 Peserta didik belum percaya diri dalam membaca menggunakan bahasa Jerman. Berikut adalah kutipan yang diungkapkan oleh guru, “Sikap siswa jarang sekali yang langsung bisa paham, tapi ya sebenarnya saya sedikit ragu mereka dong apa tidak gitu dengan apa yang saya ajarkan, untuk itu diakhir pelajaran saya selalu kasih mereka pertanyaan.” 64 5 Pembelajaran keterampilan membaca bahasa Jerman peserta didik masih belum optimal, berikut ini adalah kutipan yang diungkapkan oleh guru. “Ya tentunya saya ingin peserta didik semua bisa melatih kemampuan membaca bahasa Jerman, tidak hanya berbicara saja. Dan juga seberapa jauh pemahaman mereka mengenai isi bacaan yang diberikan. Usaha yang saya lakukan adalah selalu melatih dan membimbing anak-anak. Dengan pendampingan yang cukup diharapkan anak-anak semakin paham dengan bahasa Jerman sehingga prestasi belajarpun meningkat.” 6 Proses belajar mengajar selama ini dirasa monoton dan kurang variatif dikarenakan belum menggunakan metode pembelajaran yang lain, berikut adalah kutipan guru. “Tanya jawab, diskusi biasanya Put. Masih menggunakan metode konvensional. Saya kurang bisa menggunakan teknik pembelajaran yang baru-baru ini pengetahuan saya masih kurang.”

b. Data Hasil Observasi