Pencarian Informasi Perilaku Konsumen Ice Cream Mini Melts di Jakarta

Berdasarkan hasil penelitian pada Tabel 16 mengenai sumber informasi responden mengenai es krim Mini Melts terlihat bahwa mayoritas responden mendapatkan informasi mengenai es krim Mini Melts dari temankenalan mereka yaitu sebesar 77 responden 52. Seseorang yang telah mencoba es krim Mini Melts akan memberitahukan temankenalannya untuk mencoba es krim Mini Melts karena rasa es krimnya yang enak dan bentuknya yang unik seperti mutiara. Hal ini menunjukkan bahwa selama ini proses promosi es krim Mini Melts terjadi secara alami dari mulut ke mulut saja. Pernyataan tersebut didukung pula oleh besarnya persentase responden yang menyatakan bahwa anggota keluarga sebagai sumber informasi berada diurutan kedua terbesar setelah temankenalan, yaitu sebesar 38 responden 25. Tabel 16. Sumber Informasi Responden Mengenai Es Krim Mini Melts Total Sumber Informasi Jumlah Orang Persen Iklan Cetak pamflet leaflet 23 15 Teman kenalan 77 52 Anggota Keluarga 38 25 Lainnya Internet 12 8 Total 150 100 Kemudian sebanyak 23 responden 15 menyatakan bahwa iklan cetakpamfletleaflet menjadi sumber informasi mengenai es krim Mini Melts bagi mereka. Sisanya sebanyak delapan responden 8 mendapatkan informasi mengenai es krim Mini Melts dari sumber lainnya seperti internet. Fokus perhatian responden terhadap beberapa atribut produk dapat dilihat pada Tabel 17. Dari tabel tersebut terlihat bahwa yang menjadi fokus perhatian mayoritas responden terhadap informasi mengenai es krim Mini Melts adalah rasa dari es krim Mini Melts dengan persentase sebesar 54 persen dengan jumlah 81 responden. Atribut rasa ini yang membuat responden memutuskan untuk mengkonsumsi kembali es krim Mini Melts. Sebanyak 21 responden 14 menyatakan bahwa kehalalan merupakan fokus perhatian terhadap informasi mengenai es krim Mini Melts. Kehalalan suatu produk untuk dikonsumsi merupakan salah satu hal yang sangat diperhatikan konsumen, terlebih lagi karena produk es krim Mini Melts berasal dari Amerika Serikat. Tabel 17. Fokus Perhatian Responden Terhadap Informasi Mengenai Es Krim Mini Melts Total Fokus Perhatian Jumlah Orang Persen Rasa 81 54 Harga 10 7 Kandungan Gizi 7 5 Merek 9 6 Kehalalan 21 14 Kemasan 5 3 Tempat Menjual 7 5 Kemudahan Memperoleh 4 2 Higienis 6 4 Lainnya 0 Total 150 100 Kehigienisan atau kebersihan suatu produk dianggap oleh enam responden 4 sebagai fokus perhatian terhadap informasi mengenai es krim Mini Melts. Es krim yang diproduksi dan dikemas dengan higienis adalah es krim yang sangat layak untuk dikonsumsi sehingga keamanannya terjaga. Harga dari produk es krim Mini Melts menjadi fokus perhatian terhadap informasi es krim Mini Melts oleh sepuluh responden 7. Sedangkan kandungan gizi yang terdapat pada es krim Mini Melts menjadi fokus perhatian terhadap informasi mengenai es krim Mini Melts oleh tujuh responden 5. Hal ini sesuai dengan hasil penelitian pada Tabel 18 dimana tidak ada satu orang responden pun yang menjadikan kandungan gizi sebagai alasan mereka mengkonsumsi es krim. Kondisi ini menunjukkan bahwa responden masih belum mempunyai informasi yang cukup mengenai kandungan gizi es krim. Merek dari suatu produk dianggap oleh sembilan responden 6 sebagai fokus perhatian terhadap informasi mengenai es krim. responden menganggap bahwa apabila merek dari produk terkenal menunjukkan bahwa kualitas produk tersebut baik. Untuk atribut kemasan dianggap oleh lima orang responden 3 sebagai fokus perhatian terhadap informasi mengenai es krim , tempat menjual dengan persentase sebesar lima persen menjadi fokus perhatian tujuh oarng responden terhadap informasi mengenai es krim dan kemudahan memperoleh produk menjadi fokus yang diperhatikan oleh empat orang responden terhadap informasi mengenai es krim Mini Melts dengan persentase sebesar dua persen.

7.3 Evaluasi Alternatif

Evaluasi alternatif adalah tahapan ketiga dalam proses keputusan pembelian. Pada tahap ini konsumen mengevaluasi pilihan yang sesuai dengan manfaat yang diharapkan dan menyempitkan pilihan hingga mendapatkan alternatif yang dipilih. Hal yang dianalisis mencakup pada pertimbangan responden saat membeli es krim Mini Melts dan atribut apa yang dianggap menunjukan kualitas suatu produk es krim oleh responden. Tabel 17 menunjukkan evaluasi terhadap atribut produk apa yang paling dipertimbangkan oleh responden saat membeli es krim Mini Melts. Tabel 18. Pertimbangan Responden dalam Membeli Es Krim Mini Melts Total Pertimbangan Jumlah Orang Persen Rasa 115 77 Harga 15 10 Kandungan Gizi Kemudahan Memperoleh Produk 10 7 Kandungan Bahan Alami 5 3 Bentuk yang Unik 5 3 Lainnya 0 Total 150 100 Mayoritas responden dengan persentase sebesar 77 persen menjadikan atribut rasa es krim sebagai bahan pertimbangan utama responden dalam membeli es krim Mini Melts. Sepuluh persen responden yang berjumlah 15 orang menyatakan atribut harga sebagai bahan pertimbangan terbesar kedua dalam membeli es krim Mini Melts. Suatu produk dibeli responden bila harga tersebut sesuai dengan pertimbangan responden. Kemudian atribut kemudahan dalam memperoleh atau membeli es krim merupakan pertimbangan ketiga terbesar dalam membeli es krim Mini Melts yaitu sebanyak sepuluh responden 7. Bentuk dari es krim Mini Melts yang unik seperti mutiara dan kandungan bahan alami dipilih sebagai bahan pertimbangan dalam membeli es krim Mini Melts oleh lima responden 3,3. Responden tidak mau lagi mengkonsumsi es krim dengan kandungan bahan kimia, karena bahan kimia dapat menimbulkan kerusakan bagi tubuh. Pada Tabel 19 menunjukan mayoritas 77 responden mengatakan atribut yang menunjukan kualitas es krim adalah berdasarkan rasa dari es krim tersebut dengan persentase sebesar 52 persen. Sebanyak 32 responden 21 menganggap bahwa kualitas es krim dapat dilihat dari harga yang ditawarkan dari produk