Analisis Deskriptif Skala dan Rentang Skala

yang dimiliki oleh peneliti dan sudah mencukupi syarat minimal. Responden yang diambil dalam penelitian ini diharapkan mampu mewakili jumlah anggota KUD Puspa Mekar. Setiap TPS diambil minimal satu responden untuk lebih mewakili jumlah anggota dan keragaan koperasi.

4.4. Metode Pengolahan dan Analisis Data

Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dan kuantitatif melalui tahap pengolahan, deskripsi dan interpretasi data secara deskriptif. Analisis kualitatif digunakan untuk mengetahui keragaan KUD Puspa Mekar. Analisis kualitatif juga menggunakan metode deskriptif untuk menjelaskan secara mendalam mengenai hubungan koperasi dengan anggota yang didukung dengan alat bantu berupa tabulasi frekuensi sederhana berdasarkan jawaban responden. Pengolahan data secara kuantitatif, tabulasi data, dan analisis rasio keuangan dilakukan dengan alat bantu software komputer Microsoft Excel 2010. Analisis kuantitatif digunakan untuk mengetahui hubungan variabel kinerja, partisipasi, dan manfaat bagi anggota. Analisis kuantitatif dilakukan menggunakan program LISREL 8.30 untuk analisis jalur. Uji validitas dan uji reabilitas kuesioner, dan analisis korelasi Rank Spearman menggunakan SPSS versi 17.

4.5.1. Analisis Deskriptif

Nazir 2009 menyatakan bahwa analisis deskriptif adalah metode penelitian untuk membuat gambaran mengenai situasi atau kejadian dalam meneliti status kelompok manusia, suatu objek, suatu set kondisi, suatu sistem pemikiran maupun kelas peristiwa pada masa sekarang. Tujuan dari penelitian deskriptif ini adalah untuk membuat deskripsi, gambaran atau lukisan secara sistematis, interpretasi, faktual dan akurat mengenai fakta-fakta, sifat-sifat serta hubungan antarfenomena yang diselidiki. Metode deskriptif ini juga menyelidiki kedudukan status fenomena atau faktor, menguji hipotesa dan melihat hubungan antara satu faktor dengan faktor yang lain. Analisis deskriptif dalam penelitian ini digunakan untuk menjelaskan karakteristik anggota yaitu karakteristik demografi. Pengumpulan data digunakan teknik wawancara. Hasil data kuisioner mengenai karakteristik serta kepuasan responden dikelompokkan berdasarkan jawaban yang disajikan dalam bentuk tabulasi deskriptif.

4.5.2. Skala dan Rentang Skala

Skala yang digunakan dalam penelitian ini skala Likert. Skala Likert merupakan skala yang dapat memperlihatkan tanggapan responden terhadap suatu produk atau jasa sangat setuju, setuju, tidak setuju, sangat tidak setuju. Informasi yang diperoleh dengan skala Likert berupa skala pengukuran ordinal, oleh karena itu terhadap hasilnya dapat dibuat rangking tanpa dapat diketahui berapa besarnya selisih antara satu tanggapan dengan tanggapan yang lain Durianto et al. 2001. Tahapan penggunaan skala Likert adalah sebagai berikut: 1. Peneliti mengumpulkan karakterisktik produk yang relevan dengan permasalahan yang sedang diteliti. 2. Terhadap karakteristik tersebut diminta tanggapan dari sekelompok responden yang cukup representatif dari populasi yang ingin diteliti. Pertanyaan diupayakan sedemikian rupa agar tidak mengarahkan responden ke tendensi tertentu. 3. Tanggapan dikumpulkan dan jawabannya dikonversikan ke skala nilai yang terkait dengan bobot tanggapan. Tanggapan yang memberikan indikasi menyenangi atau setuju diberi skor tertinggi. Rentang skala digunakan untuk memberikan interpretasi terhadap penenilaian konsumen. Adapun rumus rentang skala: Keterangan: m = Skor maksimum n = Skor minimum b = banyaknya kelas yang terbentuk Skala Likert yang digunakan pada penelitian ini merupakan skala seimbang. Menurut Sumarwan et al. 2011 skala seimbang merupakan angka untuk kategori yang menyenangkan dan tidak menyenangkan mempunyai jumlah yang sama. Skala yang akan digunakan menggunakan skala yang seimbang agar dapat menghasilkan data yang objektif. Menurut Elbany 2009 penggunaan empat skala didasarkan pada kebijaksanaan untuk menghindari ekstrim bias yang RS = m − n b cenderung memberikan pendapat yang netral tengah. Adapaun empat skala yang digunakan yaitu sangat setuju, setuju, tidak setuju dan sangat tidak setuju.

4.5.3. Uji Validitas dan Uji Reliabilitas