Jenis Data 1 Jenis Data 2

commit to user 130

3.2.4 Jenis Data 1

Sesuai dengan rumusan masalah yang telah ditetapkan oleh peneliti, jenis data di dalam penelitian ini adalah kata-kata, frasa-frasa, atau kalimat-kalimat yang mengandung: budaya materi, istilah-istilah ekologi, budaya sosial, dan gaya bahasa yang terdapat pada novel HT. Data ini selanjutnya disebut dengan data primer dan data ini kemudian oleh peneliti diinterpretasi dan diperkaya dengan data yang lain. Data ini selanjutnya dapat dilihat pada lampiran 1a sampai 1e. Untuk menentukan data primer ini, peneliti membaca secara seksama semua kalimat yang ada di dalam novel dan kemudian mengidentifikasi kata- kata, frasa-frasa di dalam kalimat-kalimat yang mengandung aspek atau hal-hal yang khas dalam susastra. Bila terdapat dua atau lebih kata atau frasa yang sama di dalam kalimat, maka hanya satu kata atau frasa saja yang dijadikan data. Setelah melalui identifikasi yang seksama, maka ditemukan sebanyak 122 kalimat yang dijadikan data. Agar supaya data yang telah diidentifikasi ini lebih akurat, peneliti meminta pendapat kepada seorang pakar bahasa dan sastra untuk memastikan bahwa data yang telah diambil benar-benar merupakan data mengenai hal-hal yang khas dalam susastra. Dari hasil masukan pakar bahasa dan sastra tersebut didapatkan bahwa dari 122 kalimat yang telah diidentifikasi, sebanyak 115 kalimat yang dapat dijadikan data. Data-data tersebut selanjutnya diklasifikasikan berdasarkan jenis-jenis makna dan gaya yang terdapat di dalam Tsu dan Tsa. Lebih lanjut data tersebut dapat dilihat di dalam lampiran 2a-e dan 3a-e. commit to user 131

3.2.4 Jenis Data 2

Data selanjutnya adalah data informasi yang berupa kata-kata, frasa-frasa, atau kalimat-kalimat yang dikumpulkan dari jawaban kuesioner dan hasil wawancara dengan penerjemah novel, pakar penerjemahan novel, dan para pembaca novel terjemahan. Data ini selanjutnya disebut dengan data sekunder. Data ini dimaksudkan untuk mendukung dan mempertajam analisis pada data primer.

3.3 Teknik Cuplikan