Sumber Berita Konseptualisasi Berita

Het. Peradaban yang paling terkenal ialah Akkadiyah, Amuriyah, Assyria, dan Aramiyah Ara-maik. Suriah tunduk pada kekaisaran Akhmidiyah Persia, lalu kepada Alexander dari Makedonia pada tahun 333 M. Lalu pada tahun 64 SM, Romawi menyerbu Suriah dan terhjadilah perang di palestina utara. Sekitar tahun 300 M, Suriah menjadi bagian dari kekaisaran Bizantium Romawi Timur. Pembebasan Suriah oleh pasukan Muslim bermula dari ekspedisi ke selatan Suriah pada tahun 629 M, di saat Nabi Muhammad masih hidup. Dari situlah perang M ut‘ah yang merupakan perang pertama antara Islam dan Romawi terjadi. Perang ini memiliki nilai sangat strategis dan politis bagi umat Islam dan bangsa Arab karena untuk pertama kalinya dalam sejarah suku-suku Arab berhadapan dengan negara adidaya. Perang ini merupakan pintu gerbang menuju penakhlukan-penakhlukan ke negeri- negeri Kristen. Mut‘ah merupakan sebuah daerah di dekat Palestina, yang pada masa itu termasuk wilayah Syam atau Suriah. Pembebasan Negeri Suriah dari kekuasan Romawi Timur dilanjutkan kaum Muslim pada masa pemerintahan Khalifah Abu Bakar as-Shiddiq 11-13 H632-634 M. Pertempuran antara pasukan Muslim yang dipimpin oleh Khalid bin Walid dengan pasukan Romawi Timur yang dipimpin oleh Teodor ini dikenal dengan nama Perang Yarmuk. Walaupun tentara ummat Islam tidak lebih dari 50.000 sedangkan Roma lebih dari seperempat juta, tapi pasukan Muslim akhirnya mampu memenangkan pertempuran yang sengit itu dengan pertolongan Allah. Setelah kemenangan berhasil diraih, pasukan Muslim dipimpin oleh Abu Ubaidah bin Jarrah pada masa Khalifah ‗Umar bin al-Khattab 13-23 H634-644M akhirnya mampu memasuki kota-kota di tanah Syiria Damaskus, Hims, Mu‘arrah Nu‘man, Qinsirien, Helba, Lazikiya, Baniyas, Thartus, Inthakia serta meneranginya dengan cahaya Islam. 8 Dalam perang ini Musim berhasil memukul mundur pasukan Bizantium dan mengakhiri kekuasaan Biznatium di Asia kecil tengah bagian selatan yang akhirnya membuat Kaisar Heraklius dan pengawalnya melarikan diri ke konstantinopel. Kedua perang itulah yang menenukan eksistensi kekuatan Islam pada masa itu. Dengan dikalahkannya kekuatan super power Bizantium dan Persia serta dibebaskannya negeri Suriah dan Damaskus, para