Pengertian Motivasi Motivasi Kerja Guru

kelancaran dalam mengajar, kelenturan dalam pemecahan masalah, keaslian mengajar, elaborasi, keuletan dan kesabaran.

2. Motivasi Kerja Guru

a. Pengertian Motivasi

Istilah motivasi berasal dari bahasa Latin “movere” yang berarti bergerak, istilah ini bermakna mendorong, mengarahkan tingkah laku manusia Iskandar, 2009: 180. Hamzah B. Uno 2008: 3 menerangkan bahwa “Motivasi berasal dari kata motif yang dapat diartikan sebagai kekuatan yang terdapat dalam diri individu, yang menyebabkan individu tersebut bertindak atau berbuat”. Motivasi merupakan dorongan yang timbul akibat adanya kebutuhan yang harus dipenuhi Martinis Yamin,2007: 219. Di sini berarti besarnya motivasi tergantung dari seberapa mendesak kebutuhan tersebut harus dipenuhi dalam diri seseorang. Hal ini sesuai dengan pernyataan Herminarto Sofyan dan Hamzah B. Uno 2009: 9 yang menyatakan bahwa “Teori motivasi didasarkan pada kebutuhan atau need ”. Menurut Mc. Donald 2001 dalam Martimis Yamin 2007: 217, “Motivasi adalah perubahan energi dalam diri pribadi seseorang yang ditandai dengan timbulnya perasaan dan reaksi mencapai tujuan”. Pendapat lain dikemukakan oleh Robert E. Slavin 2011: 99 menurutnya “Motivasi adalah sesuatu yang menyebabkan Anda melangkah, membuat Anda tetap melangkah dan menentukan keamanan Anda akan melangkah”. Pengertian ini mengindikasikan bahwa motivasi merupakan unsur yang menuntun seseorang untuk mencapai tujuan yang ingin dicapainya. Oemar Hamalik 2003: 158 menyebutkan ada dua prinsip yang dapat digunakan untuk meninjau motivasi, yaitu: 1 Motivasi dipandang sebagai suatu proses. Pengetahuan tentang proses ini akan membantu kita menjelaskan kekuatan yang kita amati dan untuk memperkirakan kelakuan-kelakuan lain pada seseorang. 2 Kita menentukan karakter dari proses ini dengan melihat petunjuk- petunjuk dari tingkah lakunya. Apabila petunjuk-petunjuk dapat dipercaya, dapat dilihat kegunaannya dalam memperkirakan dan menjelaskan tingkah laku lainnya. Dari berbagai macam pengertian motivasi yang diuraikan oleh para ahli, maka dapat ditarik kesimpulan mengenai pengertian motivasi. Motivasi merupakan dorongan ynag timbul dalam diri seseorang karena adanya kebutuhan serta menimbulkan reaksi untuk mencapainya.

b. Macam-macam Motif