Tes tertulis penguasaan kosakata dan lembar observasi

45

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Deskripsi Lokasi Penelitian

Sekolah Luar Biasa Karnnamanohara merupakan sekolah yang melayani pendidikan bagi anak tunarungu. Sekolah ini berdiri di bawah Yayasan Tunarungu Yogyakarta dan beralamat di Jalan Pandean 2, Gang Wulung, Condongcatur, Depok, Sleman, Yogyakarta. SLB Karnnamanohara menyelenggarakan pendidikan dari jenjang kelas latihan, taman, Sekolah Dasar, Sekolah Menengah Pertama, dan Sekolah Menengah Atas. Pelayanan pendidikan yang diberikan di sekolah ini menggunakan Metode Maternal Reflektif, yaitu suatu metode pembelajaran yang mengembangkan bahasa oral bagi anak tunarungu. Secara keseluruhan jumlah siswa pada SLB Karnnamanohara terdapat 145 siswa dengan kondisi ada beberapa siswa yang mengalami tunarungu total dan ada juga yang masih memiliki sisa pendengaran. Jumlah staf pengajar yang terdapat pada SLB Karnnamanohara berjumlah 30 orang. Fasilitas yang terdapat pada sekolah terdiri dari 13 ruang kelas, 3 aula, 1 ruang kepala sekolah, 1 tempat ibadah, 1 ruang BKPBI, 1 ruang UKS, 3 ruang keterampilan, 1 ruang perpustakaan, 1 dapur, 9 kamar mandi, 1 gudang, 1 ruang terapi wicara, dan 2 tempat parkir. Ekstrakurikuler yang terdapat di sekolah yaitu menggambar, karate, dan angklung yang dilaksanakan setiap 46 hari jumat. Kegiatan belajar mengajar di SLB Karnnamanohara berlangsung dari hari senin sampai hari jumat pada pukul 08.00 sampai dengan pukul 15.00. Penelitian tindakan kelas ini dilakukan di kelas taman 2 yang terletak di dekat kantor guru. Suasana kelas taman 2 sangat nyaman dan dilengkapi dengan meja dan kursi setengah lingkaran, satu cermin besar, 3 papan tulis, dan terdapat gambar-gambar yang tertempel di dinding kelas untuk memudahkan siswa mengenal dan memahami kata.

B. Deskripsi Subjek Penelitian

Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas Taman 2 SLB Karnnamanohara yang berjumlah 12 orang. Adapun deskripsi masing-masing subjek yaitu sebagai berikut: 1. Subjek 1 a. Identitas subjek Subjek 1 berinisial DS, jenis kelamin perempuan. DS merupakan anak ke ketiga dari tiga bersaudara dan tinggal di Kaliwaru No. 72 RT 03RW 34 Condong Catur. b. Karakteristik subjek Siswa sudah dibiasakan berkomunikasi dengan menggunakan bahasa oral dari kecil sehingga siswa biasa menggunakan bahasa oral dan bahasa isyarat. Siswa merupakan salah satu murid yang aktif 47 pada saat mengikuti pelajaran di kelas. Siswa dapat memperhatikan dengan baik pada saat proses pembelajaran. Siswa mampu menulis dengan baik kata dan kalimat yang di tulis oleh guru di papan tulis. Tetapi kemampuan menulis anak masih sebatas mencontoh tulisan. Siswa masih sulit menuliskan kata dan kalimat yang diucapkan langsung. 2. Subjek 2 a. Identitas subjek Subjek 2 berinisial AR, jenis kelamin laki-laki. AR merupakan anak ke 6 dari 6 bersaudara dan tinggal di Sanggrahan RT 04 27 Sendangadi Mlati, Sleman. b. Karakteristik subjek Siswa masih sulit berkomuniasi dengan oral tetapi pada saat di kelas, siswa mau menirukan ucapan dari gurunya meskipun harus diulang beberapa kali. Tingkat penguasaan kosakata siswa rendah, sehingga kemampuan berkomunikasinya kurang. Siswa mampu menulis dengan mencontoh tulisan guru di papan tulis tetapi masih kesulitan menuliskan kata dan kalimat yang diucapkan langsung. Siswa sulit berkosentrasi pada saat di kelas, ia sering mengobrol dan mengganggu teman-temannya pada saat belajar.