Penentuan Waktu Kadaluarsa Analisis Data

71

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

A. Hasil Penelitian 1. Pembuatan Sari Kacang Merah

Pembuatan sari kacang merah dilakukan dengan tiga tahap. Tahap pertama yaitu perendaman biji kacang merah kering dan kacang tanah selama 10 jam. Tahap kedua yaitu perebusan hingga kacang menjadi lunak. Selanjutnya tahap ketiga yaitu pemblenderan dengan menggunakan air rebusan sehingga menghasilkan sari kacang merah yang lembut. Aroma dan rasa sari kacang merah sedikit langu, teksturnya lembut sedikit kasar, warnanya putih agak kecoklatan. Proses pembuatan sari kacang merah dapat dilihat pada Gambar 5 halaman 51.

2. Hasil Formula Es Krim Kacang Merah

Hasil percobaan pembuatan es krim kacang merah dilakukan dengan dua kali percobaan di Laboratorium PTBB FT UNY. Tahap pertama adalah eksperimen pembuatan es krim untuk mendapatkan formula standar dari es krim yang akan dijadikan sebagai acuan. Tahap ke dua adalah eksperimen pembuatan es krim kacang merah dengan tiga formula yaitu pembuatan es krim kacang merah dengan substitusi kacang tanah sebanyak 10, 20, dan 30 dari banyaknya kacang merah yang digunakan. Formula komposisi bahan pembuatan es krim kacang merah dapat dilihat pada Tabel 8. Hasil dari produk es krim acuan dan es krim kacang merah memiliki kesamaan dan perbedaan karakteristik warna, aroma, rasa dan tekstur. Karakteristik variasi es krim kacang merah dapat dilihat pada Tabel 10. 72 Tabel 10. Karakteristik variasi es krim kacang merah Hasil produk Acuan F 1 F 2 F 3 Warna Putih susu Coklat cerah Coklat cerah Coklat cerah Aroma Aroma susu dan krim Aroma kacang dan krim Aroma kacang dan krim Aroma kacang dan krim Rasa Manis dan segar Rasa kacang, manis dan segar Rasa kacang, manis dan segar Rasa kacang, manis dan segar Tekstur Lembut, tidak bergranula, homogen Lembut sedikit kasar, tidak bergranula, homogen Kasar, tidak bergranula, homogen Kasar, tidak bergranula, homogen Dari ketiga formula tersebut terpilih satu formula yang paling disukai panelis yaitu formula satu karena teksturnya yang lebih lembut dibandingkan dengan formula dua dan formula tiga yang kasar.

3. Hasil Uji Kesukaan terhadap Es Krim Kacang Merah

Untuk mengetahui tingkat kesukaan konsumen terhadap tiga produk es krim kacang merah, maka dilakukan uji kesukaan yang meliputi kesukaan secara keseluruhan, warna, aroma, rasa, dan tekstur. Hasil dari uji kesukaan selanjutnya dibuat tabel yang dapat dilihat pada lampiran. Hasil uji kesukaan dengan metode hedonic test dapat diuraikan sebagai berikut:

a. Secara keseluruhan

Perhitungan uji kesukaan secara keseluruhan pada ketiga formula es krim kacang merah dapat dilihat pada lampiran. Hasil uji kesukaan secara keseluruhan dari es krim kacang merah dapat dilihat pada Tabel 11. 73 Tabel 11. Hasil Analisis Varian untuk Pengujian Hedonic Test secara keseluruhan Berdasarkan Tabel 10 dapat diketahui bahwa nilai F hitung lebih kecil daripada F tabel 0.08 3.158 pada tingkat signifikansi 5 dan 1. Hal ini menunjukkan bahwa tidak terdapat perbedaan nyata antar sampel pada tingkat kesukaan secara keseluruhan dari ketiga sampel es krim kacang merah yang diujikan. Jadi, tidak perlu dilakukan uji lanjut.

b. Warna

Perhitungan uji kesukaan terhadap warna pada ketiga formula es krim kacang merah dapat dilihat pada lampiran. Hasil uji kesukaan terhadap warna dari es krim kacang merah dapat dilihat pada Tabel 12. Tabel 12. Hasil Analisis Varian untuk Pengujian Hedonic Test pada warna Sumber variasi db JK RJK F hitung F tabel 5 1 Sampel 3 2 0.355556 0.18 0.34 3.158 4.992 Panelis 30 29 14.45556 0.50 0.95 Error 58 30.31111 0.52 Total 89 45.12222 0.51 Berdasarkan Tabel 11 dapat diketahui bahwa nilai F hitung lebih kecil daripada F tabel 0.34 3.158 pada tingkat signifikansi 5 dan 1. Hal ini menunjukkan bahwa tidak terdapat perbedaan nyata antar sampel pada tingkat kesukaan terhadap warna dari ketiga sampel es krim kacang merah yang diujikan. Jadi, tidak perlu dilakukan uji lanjut. Sumber variasi db JK RJK F hitung F tabel 5 1 Sampel 3 2 0.088888889 0.04 0.08 3.158 4.992 Panelis 30 29 28.48888889 0.98 1.79 Error 58 31.91111111 0.55 Total 89 60.48888889 0.68