Pengolahan Data METODE PENELITIAN

30 5 Keseragaman dalam Satuan Ukuran Mengoreksi kembali satuan yang digunakan responden dalam menjawab pertanyaan. Misalnya dalam Kuesioner terdapat isian kebutuhan tabung gas yang diperlukan saat produksi, sebenarnya yang dimaksud oleh peneliti satuan yang diinginkan jumlah tabung gas per bulan yang dipakai, tetapi responden menjawab penggunaan tabung dalam rata-rata per hari. Jawaban seperti ini perlu dikoreksi dan ditanyakan kembali sebelum diolah lebih lanjut. b. Tabulasi data Tabulasi adalah proses penyusunan dan analisis data dalam bentuk tabel. Dengan memasukkan data dalam bentuk tabel akan memudahkan dalam melakukan analisis. c. Menyajikan dalam bentuk tabel dan dalam bentuk grafik. setelah melakukan perhitungan atas besaran setiap peubah. Data-data yang disajikan dalam bentuk tabel terutama untuk data hasil survei pelanggan, data hasil wawancara dengan pemilik Elsari, data analisa kelayakan usaha,dll. Data yang disajikan dalam bentuk grafik misalnya data penjualan Elsari, data perkembangan jumlah karyawan Elsari, hasil analisa sensitivitas dsb.

3.7 Analisa Data

a. Analisa Deskriptif

Melakukan analisa deskriptif dengan teknik kuesioner, wawancara dan observasi langsung untuk menganalisa tanggapan konsumen Elsari terhadap produk brownies, hambatan-hambatan yang dihadapi IKM Pangan Komiditi Roti-Kue formal, sumber modal kerja utama IKM Pangan Komiditi Roti-Kue formal, kemungkinan-kemungkinan pemasaran dan pengembangan produk IKM Pangan Komiditi Roti-Kue formal melakukan audit internal-eksternal-terbatas mengenai kekuatan, 31 kelemahan, peluang yang ada serta kemungkinan ancaman yang muncul bagi perusahaan yang diuraikan secara deskriptif.

b. Analisa NPV, IRR, BC ratio dan Payback Period

Analisa NPV, IRR, BC ratio dan Payback Period akan dilakukan pada industri kecil brownies Elsari. Analisa Payback period, IRR, NPV, BC ratio tersebut akan digunakan untuk menganalisa kelayakan bisnis industri kecil brownies Elsari.

c. Analisa SWOT Strengths Weaknesses Opportunities and Threats

Untuk keperluan strategi pengembangan usaha maka diperlukan suatu analisa SWOT, yaitu analisa yang didasarkan pada logika yang dapat memaksimalkan kekuatan Strengths dan peluang Opportunities, namun secara bersamaan dapat meminimalkan kelemahan Weaknesses dan ancaman Threats. Model yang dipakai terdiri dari : a. Matrix Evaluasi Faktor Eksternal EFE b. Matrix Evaluasi Faktor Internal IFE c. Matrix Internal Eksternal IE d. Matriks SWOT a Matrix Evaluasi Faktor Eksternal EFE Matriks Evaluasi Faktor Eksternal External Factor Evaluation- EFE Matrix memungkinkan untuk merangkum dan mengevaluasi informasi ekonomi, sosial, budaya, demografi, lingkungan, politik, pemerintah, hukum, teknologi, dan persaingan. Menurut David 2005 Matriks EFE dapat dibuat dengan lima tahapan: 1. Buat daftar lima faktor eksternal yang diidentifikasikan dalam proses audit eksternal. Masukkan dari total sepuluh hingga dua puluh faktor, termasuk peluang dan ancaman, yang mempengaruhi perusahaan dan industrinya. Tuliskan peluang terlebih dahulu dan kemudian ancaman. Usahakan untuk