Perilaku Konflik Model Komunikasi

Pengukuran tingkat perilaku konflik dapat diukur dengan melihat tingkat kekerapan perilaku konflik laten dan perilaku konflik terbuka. Pada setiap perilaku diberi skor 1 – 5. Dengan demikian untuk mengukur perilaku konflik secara keseluruhan, skor bergerak dari 2 – 10, dengan penilaian sebagai berikut; a. Perilaku konflik sangat tinggi, apabila skor 8,4 - 10 b. Perilaku konflik tinggi, apabila skor 6,8 – 8,4 c. Perilaku konflik cukup tinggi, apabila skor 5,2 – 6,8 d. Perilaku konflik kurang, apabila skor 3,6 – 5,2 e. Perilaku konflik rendah tanpa konflik, apabila skor 2 – 3,6

BAB IV KEADAAN UMUM DAERAH PENELITIAN DAN

RESPONDEN 4.1. Letak Georgrafis dan Keadaan Alam Kabupaten Teluk Bintuni Kabupaten Teluk Bintuni merupakan salah satu kabupaten yang terletak di wilayah Propinsi Papua Barat yang secara resmi berdiri pada tahun 2002. sebelumnya kabupaten ini merupakan salah satu distrik dari wilayah pemerintah Kabupaten Manokwari. Kabupaten Teluk Bintuni dibagi menjadi 24 Distrik, 115 Kampung dan 2 Kelurahan dengan luas wilayah 18.637 Km2. Kabupaten Teluk Bintuni terletak antara 1057’50” - 3011’26” Lintang Selatan dan antara 132044’59”-134014’49” Bujur Timur. BPPS, Teluk Bintuni dalam Angka, 2008. Secara rinci, letak geografis kabupaten Teluk Bintuni adalah sebagai berikut: 1 Di Bagian Utara 2 Di Bagian Selatan 3 Di Bagian Barat 4 Di Bagian Timur : 1057’50” Lintang Selatan : 3011’26” Lintang Selatan : 132044’59” Bujur Timur : 134014’49” Bujur Timur Kabupaten ini hampir seluruhnya tertutup wilayah payau dan hutan bakau dengan batasan wilayah berbatasan langsung dengan 5 Kabupaten dan 1 Propinsi. Wilayah-wilayah tersebut antara lain Kabupaten Sorong Selatan, Manokwari, Fak fak, Kaimana, Teluk Wondama, dan Kabupaten Nabire propinsi Papua. Hal ini merupakan suatu keuntungan bagi Kabupaten Teluk Bintuni yang memiliki letak strategis. Batasan - batasan wilayah tersebut adalah sebagai berikut : 1 Sebelah Utara 2 Sebelah Selatan 3 Sebelah Barat 4 Sebelah Timur : : : : Distrik Aifat Timur Kabupaten Maybrat, Distrik Kebar, Testega, Menyambouw dan Sururey Kabupaten Manokwari Distrik Kaimana dan Distrik Teluk Arguni Kabupaten Kaimana dan Distrik Kokas Kabupaten Fak-fak. Distrik Kokoda Kabupaten Sorong Selatan dan Distrik Aifat Timur Kabupaten Maybrat. Distrik Ransiki Kabupaten Manokwari, Distrik Wamesa, Distrik windesi, serta Distrik Wasior Kabupaten Teluk Wondama dan Distrik Yaur Kabupaten Nabire Secara keseluruhan kawasan Teluk Bintuni berada pada ketinggian 0 – 2000 meter dpl. Sepertiga wilayahnya adalah daerah rawa-rawa yang ditumbuhi hutan sagu dan bakau. Sepertiga wilayahnya juga ditutupi oleh hutan rimba dan sisanya merupakan lereng terjal. Kemiringan lahan di kawasan ini bervariasi mulai kemiringan 0 – 2 persen hingga 14 – 40 persen. Iklim di wilayah Teluk Bintuni merupakan iklim tropis monsoon yang dicirikan oleh kondisi suhu dan kelembaban udara yang tinggi sepanjang tahun atau tropik basah dan memiliki suhu udara berkisar dari 20° - 38°C. Kampung Weriagar dan Kampung Mogotira merupakan unit administrasi dari distrik Arandai, manun sekarang telah dimekarkan menjadi distrik Weriagar. Kampung Weriagar dan Kampung Mogotora terletak di pantai bagian utara dari