Uji coba Produk Proses Pengembangan

3 RPP Pembelajaran 3 Pada RPP pembelajaran 3 peneliti melakukan perbaikan pada bagian kata kerja operasional pada indikator, perbaikan dilakukan dengan melihat tabel kata kerja operasional menurut Bloom. Selanjutnya peneliti juga melakukan perbaikan pada kesesuaian penempatan unsur 5M dalam kegiatan pembelajaran, penggunaan pendekatan saintifik untuk mencapai tujuan pembelajaran juga diperbaiki dengan mengganti beberapa langkah dalam kegiatan pembelajaran agar lebih sesuai dengan pendekatan saintifik, kemudian peneliti memperbaiki penempatan dalam langkah model project-based learning. Perbaikan pada kalimat yang digunakan dalam membuat deskriptor untuk menilai sikap disiplin juga dilakukan.

f. Uji coba Produk

Setelah perangkat pembelajaran divalidasikan kepada dua ahli Kurikulum 2013 dan satu guru yang telah melaksanakan Kurikulum 2013, tahap selanjutnya produk diuji cobakan di lapangan. Uji coba dilakukan pada kelas VB SD N Depok 1. Uji coba juga dilakukan untuk memperoleh komentar dari siswa mengenai rubrik penilaian diri sendiri yang telah disusun pada RPP pembelajaran 1 dan 2. Waktu yang digunakan dalam uji coba RPP dari pembelajaran 1 - 6 adalah selama enam hari. Kegiatan pembelajaran dimulai dari tanggal 19 November 2014 sampai tanggal 24 November 2014. Peneliti dalam melaksanakan uji coba produk bekerjasama dengan guru kelas VB SD N Depok 1. Kegiatan pembelajaran 1, 2, dan 3 dilakukan oleh peneliti, kemudian kegiatan pembelajaran 4, 5, dan 6 dilaksanakan oleh wali kelas VB. Kegiatan tidak dilaksanakan oleh peneliti seluruhnya dikarenakan agar guru kelas dapat mempraktekkan secara langsung perangkat pembelajaran yang telah dibuat oleh peneliti, dan pada akhir penelitian nanti, peneliti dapat menarik kesimpulan dari pengalaman langsung yang dialami oleh guru pada saat mengajar. Kegiatan pembelajaran berjalan sesuai dengan kegiatan dalam RPP. Pada bagian ini peneliti akan menjabarkan proses uji coba yang dilakukan oleh peneliti dan guru wali kelas 5. Peneliti akan memberikan dua contoh pembelajaran yang telah dilaksanakan yaitu pembelajaran 1 dan pembelajaran 6. Pembelajaran 1 dilaksanakan oleh peneliti sedangkan pembelajaran 6 dilaksanakan oleh guru. Pelaksanaan pembelajaran 1 dan 6 akan diuraikan sebagai berikut: 1 Pembelajaran 1 Pelaksanaan pembelajaran 1 dilaksanakan oleh peneliti yang dilakukan pada tanggal 19 November 2014 dari pukul 07.00 sampai pukul 13.00. pada pembelajaran 1 hanya terdapat dua mata pelajaran yang diajarkan dalam satu hari, yaitu mata pelajaran Matematika dan Bahasa Indonesia, sehingga peneliti harus mencapai delapan indikator yang mencakup dua KI-1 sampai KI-4 dalam satu hari. Pada pembelajaran 1, kegiatan pembelajaran hanya dibagi menjadi 2 penggalan, hal ini dilakukan agar waktu yang dibutuhkan untuk membuat proyek dan dalam melaksanakan presentasi dapat mencukupi. Proyek yang dibuat dalam pembelajaran 1 adalah membuat membuat mading yang berisikan rangkuman dari seluruh pelajaran yang telah dilakukan. Gambar 4.1 Siswa membuat proyek Pada gambar tersebut nampak bahwa kegiatan pembelajaran seluruhnya dilaksanakan oleh siswa, keaktifan siswa sangat terlihat sedangkan peneliti hanya bertugas sebagai pendamping dan mengawasi berlangsungnya kegiatan pembelajaran. Peneliti membagikan LKS yang berisi soal dan petunjuk dalam membuat proyek yang telah ditentukan. LKS juga berfungsi sebagai sarana untuk menuntun siswa dalam melaksanakan langkah-langkah pembelajaran. Pada saat siswa melaksanakan kegiatan pembelajaran secara berkelompok peneliti dibantu dengan guru dan teman peneliti mengobservasi sikap-sikap yang akan dinilai. Penilaian sikap juga dilakukan dengan lembar evaluasi diri dan lembar evaluasi teman kelompok untuk memenuhi tercapainya KI-1 dan KI-2. Berikut ini adalah hasil penilaian yang telah didapat dari kegiatan pembelajaran 1: Tabel 4.6 Penilaian Kelompok Pembelajaran 1 Nama Siswa KI-1 KI-2 KI-3 KI-4 Rasa S yu k u r T an ggu n g Jawa b Disi p li n Pe n ge tahu an Ket . Ber b icar a Ket . M em b u at M ad in g A 70 60 70 68 80 80 B 70 60 70 75 80 75 C 70 70 80 75 60 75 D 80 60 80 75 60 75 E 60 60 70 80 70 70 F 70 60 70 86 70 85 G 80 70 70 86 70 85 H 80 80 70 70 70 75 I 80 80 80 70 70 75 J 70 70 70 68 65 80 K 60 70 70 68 65 80 L 70 70 70 80 70 70 M 70 80 60 86 75 85 N 80 70 70 86 80 85 O 60 70 70 80 80 70 P 60 60 60 70 65 75 Nama Siswa KI-1 KI-2 KI-3 KI-4 Rasa S yu k u r T an ggu n g Jawa b Disi p li n Pe n ge tahu an Ket . Ber b icar a Ket . M em b u at M ad in g Q 70 60 70 75 70 75 R 70 60 70 80 65 70 S 70 60 60 68 80 80 T 70 70 80 80 80 70 U 70 70 70 75 80 75 V 80 70 70 70 70 75 W 60 70 70 80 75 70 X 80 70 60 68 70 80 Y 70 70 80 86 75 85 Z 70 80 80 68 65 80 AA 80 70 70 70 65 75 AB 80 70 80 86 70 85 AC 80 70 70 70 75 75 AD 70 70 70 70 65 75 Berdasarkan tabel penilaian tersebut, nilai untuk KI-1 rata-rata memiliki nilai yang cukup baik, hal ini dapat dilihat dari nilai siswa dengan jumlah siswa yang mendapat nilai 60 sebanyak empat orang siswa, yang mendapat nilai 70 sebanyak 15 orang siswa, dan yang mendapatkan nilai 80 sebanyak 11 siswa. Untuk KI-2 pada indikator sikap tanggung jawab juga cukup baik, dengan jumlah siswa yang mendapat nilai 60 sebanyak tujuh siswa, yang mendapat nilai 70 sebanyak 14 siswa, dan yang mendapat nilai 80 sebanyak sembilan orang siswa. Pada KI-2 untuk indikator sikap disiplin, sebanyak tiga orang siswa mendapt nilai 60, sebanyak 19 siswa mendapat nilai 70, dan sebanyak delapan orang siswa mendapatkan nilai 80. Selanjutnya untuk KI-3 pada indikator pengetahuan, tes yang digunakan adalah tes kelompok, sehingga siswa mendapatkan nilai yang sama dalam satu kelompok, nilai yang didapat dari masing- masing kelompok bervariatif, dengan nilai terendah 68 dan nilai tertinggi 86. Selanjutnya penilaian pada KI-4 untuk indikator keterampilan berbicara sebanyak dua siswa mendapatkan nilai 60, kemudian sebanyak tujuh orang siswa mendapat nilai 65, sebanyak enam siswa mendapatkan nilai 70, selanjutnya sebanyak 75 siswa mendapat nilai 75, dan yang terakhir sebanyak tujuh orang siswa mendapat nilai 80. Pada penilaian KI-4 pada indikator keterampilan membuat mading, untuk setiap kelompok nilai yang didapatkan sama, karena mading dibuat berkelompok. Nilai terendah yang didapat adalah nilai 70 dan nilai tertinggi dalam membuat mading adalah 85. Peneliti pada kegiatan pembelajaran 1 juga membagikan lembar penilaian diri dan lembar feedbackumpan balik. Lembar penilian diri dibagikan dengan tujuan untuk membantu dalam penilaian KI-2. Lembar penilaian diri digunakan setiap akhir pembelajaran dan dilaksanakan selama enam kali pembelajaran. Siswa dalam mengisi lembar penilaian diri memberikan tanda cheeklist √ pada pernyataan yang dianggap sesuai dengan apa yang dilakukan siswa tersebut selama pembelajaran berlangsug. Sedangkan lembar umpan balik dibagikan dengan tujuan untuk mengetahui kelayakan dari lembar penilaian diri self assessment yang juga dibuat oleh peneliti untuk mencari tahu apakah lembar penilaian diri tersebut sudah sesuai untuk diisi oleh siswa. Lembar umpan balik berisi 5 pertanyaan yang mengarahkan siswa untuk menilai lembar penilaian diri. Pertanyaan-pertanyaan tersebut diisi dengan memberikan tanda cheeklist √ pada setiap jawaban yang dipilih. Umpan balik yang diisi merupakan sebuah kuesioner dengan tipe tertutup yang hanya memuat jawaban ya atau tidak. Hasil dari lembar umpan balik tersebut adalah siswa masih merasa bingung dalam mengisi lembar penilaian diri karena deskripsi yang kurang jelas. 2 Pembelajaran 6 Pelaksanaan pembelajaran 6 dilaksanakan oleh guru yang dilakukan pada tanggal 24 November 2014 dari pukul 07.00 sampai pukul 11.30, pada pembelajaran 6 terdapat empat mata pelajaran yang diajarkan dalam satu hari, yaitu mata pelajaran IPS, Bahasa Indonesia, SBdP, dan PPKn sehingga guru harus mencapai 16 indikator yang mencakup empat KI-1 sampai KI-4 dalam satu hari. Pada pembelajaran 6, kegiatan pembelajaran hanya dibagi menjadi 2 penggalan, hal ini juga dilakukan agar waktu yang dibutuhkan untuk membuat proyek dan dalam melaksanakan presentasi dapat mencukupi. Proyek yang dibuat dalam pembelajaran 6 adalah membuat membuat mading yang berisikan rangkuman dari seluruh pelajaran yang telah dilakukan. Kegiatan pembelajaran seluruhnya dilaksanakan oleh siswa, keaktifan siswa sangat terlihat sedangkan guru bertugas sebagai pendamping dan mengawasi berlangsungnya kegiatan pembelajaran. Guru juga membagikan LKS yang berisi soal dan petunjuk dalam membuat proyek yang telah ditentukan. LKS juga berfungsi sebagai sarana untuk menuntun siswa dalam melaksanakan langakah-langkah pembelajaran. Pada saat siswa melaksanakan kegiatan pembelajaran guru dibantu oleh peneliti dan teman peneliti untuk mengobservasi sikap-sikap yang akan dinilai untuk memenuhi tercapainya KI-1 dan KI-2. Pada akhir pembelajaran, siswa mengerjakan evaluasi akhir untuk mendapatkan nilai individu dan menguji pemahaman siswa pada seluruh pelajaran yang telah dipelajari dari pembelajaran 1 sampai pembelajaran 6. Berikut ini adalah hasil penilaian yang telah didapat dari kegiatan pembelajaran 6. Tabel 4.7 Penilaian Pembelajaran 6 Nama Siswa KI-1 KI-2 KI-3 KI-4 Rasa S yu k u r T an ggu n g Jawa b Disi p li n Pe n ge tahu an Ket . Ber b icar a Ket . M em b u at M ad in g A 100 60 70 80 80 80 B 100 70 70 70 80 75 C 70 70 80 75 60 75 D 80 60 80 75 60 75 E 70 60 70 80 70 70 F 70 60 70 86 70 85 G 80 70 70 86 70 85 H 80 80 70 70 70 75 I 80 80 80 70 70 75 J 70 70 70 80 65 80 K 60 70 70 80 65 80 L 70 70 70 80 70 70 M 70 80 60 86 75 85 N 80 70 80 86 80 85 O 60 70 80 80 80 70 P 70 60 60 80 65 75 Q 70 80 80 75 70 75 R 80 80 70 80 65 70 S 80 60 60 75 80 80 T 80 70 80 80 80 70 U 70 70 70 75 80 75 Nama Siswa KI-1 KI-2 KI-3 KI-4 Rasa S yu k u r T an ggu n g Jawa b Disi p li n Pe n ge tahu an Ket . Ber b icar a Ket . M em b u at M ad in g V 80 70 80 75 70 75 W 60 70 70 80 75 70 X 80 70 60 86 70 80 Y 70 70 80 86 75 85 Z 70 80 80 80 65 80 AA 80 80 70 70 65 75 AB 80 70 80 86 70 85 AC 80 70 80 70 75 75 AD 70 80 80 80 65 75 Berdasarkan tabel penilaian tersebut, nilai untuk KI-1 rata-rata memiliki nilai yang cukup baik dan mengalami peningkatan jika dibandingkan dengan pembelajaran 1, hal ini dapat dilihat dari nilai siswa dengan jumlah siswa yang mendapat nilai 60 sebanyak tiga orang siswa, yang mendapat nilai 70 sebanyak 10 orang siswa, yang mendapatkan nilai 80 sebanyak 15 siswa, dan yang mendapat nilai 100 sebanyak dua siswa. Untuk KI-2 pada indikator sikap tanggung jawab juga mengalami peningkatan, dengan jumlah siswa yang mendapat nilai 60 sebanyak lima siswa, yang mendapat nilai 70 sebanyak 13 siswa, dan yang mendapat nilai 80 sebanyak 12 orang siswa. Pada KI-2 untuk indikator sikap disiplin, sebanyak tiga orang siswa mendapat nilai 60, sebanyak 13 siswa mendapat nilai 70, dan sebanyak 14 orang siswa mendapatkan nilai 80. Selanjutnya untuk KI-3 pada indikator pengetahuan, tes yang digunakan adalah tes individu, sehingga siswa mendapatkan nilai yang yang bervariatif, dengan nilai terendah 70 dan nilai tertinggi 86. Selanjutnya penilaian pada KI-4 untuk indikator keterampilan berbicara sebanyak dua siswa mendapatkan nilai 60, kemudian sebanyak tujuh orang siswa mendapat nilai 65, sebanyak enam siswa mendapatkan nilai 70, selanjutnya sebanyak 75 siswa mendapat nilai 75, dan yang terakhir sebanyak tujuh orang siswa mendapat nilai 80. Pada penilaian KI-4 pada indikator keterampilan membuat mading, untuk setiap kelompok nilai yang didapatkan sama, karena mading dibuat berkelompok. Nilai terendah yang didapat adalah nilai 70 dan nilai tertinggi dalam membuat mading adalah 85. 3 FeedbackUmpan Balik Pembelajaran 1 Berikut ini adalah contoh lembar umpan balik untuk menilai lembar penilaian diri yang diberikan oleh peneliti kepada siswa pada pembelajaran 1: Tabel 4.8 Lembar Umpan Balik Pembelajaran 1 Kriteria Ya Tidak Bahasa yang digunakan dalam lembar penilaian diri sendiri mudah saya pahami. √ Hal yang dinilai sesuai dengan kemampuan saya. √ Penilaian diri dapat membuat saya merenungkan sikap-sikap saya selama ini. √ Saya merasa tertarik dalam mengisi lembar penilaian diri √ Saya merasa senang dengan penilaian diri sendiri yang dibuat. √ Dari hasil umpan balik yang telah diisi oleh siswa diperoleh data sebagai berikut. Pertama, pertanyaan mengenai penggunaan bahasa dalam lembar penilaian diri yang mudah dipahami. Dari 30 siswa yang mengisi jawaban pada pertanyaan tersebut, 29 97 siswa menjawab ya, yang dapat diartikan sebanyak 29 siswa mengatakan bahwa bahasa yang dipakai dalam lembar penilaian diri mudah untuk dipahami sedangkan satu 3 siswa menjawab tidak , yang dapat diartikan bahwa satu siswa mengatakan bahwa bahasa yang digunakan tidak mudah dipahami. Dari data yang diperoleh, dapat disimpulkan bahwa bahasa yang digunakan dalam lembar penilaian diri siswa mudah untuk dipahami, hal ini dapat dilihat dari jumlah siswa yang menjawab ya lebih banyak jika dibandingkan dengan siswa yang menjawab tidak. Kedua, pertanyaan hal yang diniai sesuai dengan kemampuan. Sebanyak 30 100 siswa menjawab ya, hal ini dapat diartikan sebanyak 30 siswa mengatakan bahwa hal yang dinilai dalam lembar penilaian diri sudah sesuai dengan kemampuan diri mereka. Maka dari itu dapat ditarik kesimpulan bahwa hal yang dinilai dalam lembar penilaian diri sudah sesuai dengan kemampuan siswa, hal ini dapat dilihat dari seluruh siswa yang menjawab ya pada lembar umpan balik. Ketiga, pertanyaan mengenai penilaian diri yang dapat untuk merenungkan sikap-sikap diri. Dari 30 siswa yang menjawab, sebanyak 23 77 siswa menjawab ya, yang berarti sebanyak 23 siswa menyatakan bahwa penilaian diri tersebut membuat siswa merenungkan sikap-sikap diri. Selanjutnya sebanyak tujuh 23 siswa menjawab tidak, yang berarti bahwa sebanyak tujuh siswa tidak menyatakan bahwa lembar penilaian diri tidak membuat siswa merenungkan sikap-sikap pada diri sendiri. Dari pernyataan data tersebut dapat disimpulkan bahwa siswa yang menjawab ya lebih banyak dari siswa yang menjawab tidak. Sehingga dapat dinyatakan bahwa lembar penilaian diri yang telah dibuat membuat siswa merenungkan sikap-sikap diri. Keempat, pertanyaan tentang ketertarikan dalam mengisi lembar penilaian diri. Dari pertanyaan tersebut dapat diperoleh data sebanyak 28 93 siswa menjawab ya, dan 3 7 siswa menjawab tidak. Maka dapat disimpulkan bahwa siswa yang menjawab ya lebih banyak dari pada siswa yang menjawab tidak, sehingga dapat dinyatakan bahwa siswa merasa tertarik dalam mengisi lembar penilaian diri yang telah dibuat oleh peneliti. Kelima, pertanyaan mengenai rasa senang dalam mengisi lembar penilaian diri. Sebanyak 26 87 siswa menjawab ya dan sebanyak 4 13 siswa telah menjawab tidak. Data tersebut menunjukkan bahwa siswa yang menjawab ya lebih banyak dari siswa yang menjawab tidak. Sehingga dapat ditarik kesimpulan bahwa siswa merasa senang dalam mengisi lembar penilaian diri. Berasarkan data yang diperoleh dari hasil lembar umpan balik pertama yang diisi oleh seluruh siswa kelas VB, maka didapatkan sebuah kesimpulan bahwa penilaian diri yang dibuat oleh peneliti sudah sesuai untuk digunakan oleh siswa. Akan tetapi dalam mengisi lembar penilaian diri siswa masih bingung dalam memahami intruksi atau cara pengisian lembar penilaian diri, sehingga peneliti dan guru harus menjelaskannya secara pelan dan diulang-ulang dengan tujuan agar siswa benar-benar paham dalam mengisi lembar penilaian diri tersebut. 4 FeedbackUmpan Balik Pembelajaran 2 Berikut adalah contoh lembar umpan balik untuk menilai lembar penilaian diri yang diberikan oleh peneliti kepada siswa pada pembelajaran 2: Tabel 4.9 LembarUmpan Balik Pembelajaran 2 Kriteria Ya Tidak Bahasa yang digunakan dalam lembar penilaian diri sendiri mudah saya pahami. √ Hal yang dinilai sesuai dengan kemampuan saya. √ Penilaian diri dapat membuat saya merenungkan sikap-sikap saya selama ini. √ Saya merasa tertarik dalam mengisi lembar penilaian diri √ Saya merasa senang dengan penilaian diri sendiri yang dibuat. √ Dari hasil umpan balik kedua yang telah diisi oleh siswa diperoleh data sebagai berikut. Pertama, pertanyaan mengenai penggunaan bahasa dalam lembar penilaian diri yang mudah dipahami. Pada umpan balik kedua sebanyak 25 83 siswa menjawab ya, sehingga dapat diartikan bahwa sebanyak 25 siswa mengatakan bahwa bahasa yang dipakai dalam lembar penilaian diri mudah untuk dipahami sedangkan lima 17 siswa menjawab tidak, yang dapat diartikan bahwa lima siswa mengatakan bahwa bahasa yang digunakan tidak mudah dipahami. Dari data yang diperoleh, dapat disimpulkan bahwa bahasa yang digunakan dalam lembar penilaian diri siswa mudah untuk dipahami, hal ini dapat dilihat dari jumlah siswa yang menjawab ya lebih banyak jika dibandingkan dengan siswa yang menjawab tidak. Kedua, pertanyaan hal yang dinilai sesuai dengan kemampuan. Sebanyak 28 93 siswa menjawab ya, dapat diartikan sebanyak 28 siswa mengatakan bahwa hal yang dinilai dalam lembar penilaian diri sudah sesuai dengan kemampuan diri mereka, tetapi sebanyak 2 7 siswa menjawab tidak, sehingga dapat diartikan bahwa 2 siswa mengatakan bahwa hal yang dinilai dalam lembar penilaian diri tidak sesuai dengan kemampuan diri mereka. Siswa yang menjawab ya pada lembar feedback lebih banyak dari siswa yang menjawab tidak, maka dari itu dapat dikesimpulkan bahwa hal yang dinilai dalam lembar penilaian diri sudah sesuai dengan kemampuan siswa. Ketiga, pertanyaan mengenai penilaian diri yang dapat untuk merenungkan sikap-sikap diri. Dari 30 siswa yang menjawab, sebanyak 23 77 siswa menjawab ya, yang berarti sebanyak 23 siswa menyatakan bahwa penilaian diri tersebut membuat siswa merenungkan sikap-sikap diri. Selanjutnya sebanyak tujuh 23 siswa menjawab tidak, yang berarti bahwa sebanyak tujuh siswa tidak menyatakan bahwa lembar penilaian diri tidak membuat siswa merenungkan sikap-sikap pada diri sendiri. Dari pernyataan data tersebut dapat disimpulkan bahwa siswa menjawab ya lebih banyak dari siswa yang menjawab tidak, sehingga dapat dinyatakan bahwa lembar penilaian diri yang telah dibuat membuat siswa merenungkan sikap-sikap diri. Keempat, pertanyaan tentang ketertarikan dalam mengisi lembar penilaian diri. Dari pertanyaan tersebut dapat diperoleh data sebanyak 30 100 siswa menjawab ya. Maka dapat disimpulkan bahwa seluruh siswa menjawab ya pada lembar umpan balik, sehingga dapat dinyatakan bahwa siswa merasa tertarik dalam mengisi lembar penilaian diri yang telah dibuat oleh peneliti. Kelima, pertanyaan mengenai rasa senang dalam mengisi lembar penilaian diri. Sebanyak 30 100 siswa menjawab ya, sehingga dapat diartikan bahwa sebanyak 30 siswa merasa senang dalam mengisi lembar umpan balik. Data tersebut menunjuk bahwa seluruh siswa menjawab ya pada pertanyaan terakhir, sehingga dapat ditarik kesimpulan bahwa siswa merasa senang dalam mengisi lembar penilaian diri. Berdasarkan data yang diperoleh dari hasil lembar umpan balik kedua yang diisi oleh seluruh siswa kelas VB, maka didapatkan sebuah kesimpulan bahwa penilaian diri yang dibuat oleh peneliti sudah sesuai untuk digunakan oleh siswa. Dalam mengisi lembar penilaian diri siswa sudah tidak merasa bingung dalam memahami instruksi atau cara pengisian lembar penilaian diri. Waktu pengisian lembar penilaian diri berjalan dengan lancar dan lebih kondusif. Peneliti dan guru tidak perlu lagi menjelaskan cara pengisian lembar penilaian diri karena siswa sudah memiliki pengalaman sebelumnya.

2. Kualitas Produk