Fakta-Fakta Pertikaian dan Perang Alasan Terjadinya Pertikaian dan Perang

110 Kelas XII SMASMK Untuk itu kita perlu menyadari hal-hal tersebut dan berusaha menjadi agen-agen perdamaian dalam hidup kita di tengah masyarakat, baik di negeri sendiri maupun di dunia internasional. Selanjutnya guru memberikan masukan kepada peserta didik tentang hal-hal yang berkaitan dengan perdamaian.

a. Fakta-Fakta Pertikaian dan Perang

Kita dapat menyaksikan bahwa dalam sepuluh tahun terakhir ini terjadi beberapa peristiwa pertikaian dan peperangan baik yang terjadi di dalam negeri maupun di luar negeri. Pertikaian-pertikaian tersebut, antara lain: • Di Timur Tengah hingga kini masih terjadi peperangan yang tidak kunjung selesai antara Israel dan Palestina. Sudah ratusan ribu nyawa melayang. • Di Irak, masih terjadi perang saudara pasca tumbangnya presiden Sadam Husein pada bulan Maret 2003 hingga saat ini. Begitupun di Siria dan beberapa negara tetangga lainnya. • Di Eropa kini terjadi perang saudara di Ukraina yang telah menelan banyak korban jiwa. • Di Indonesia masih sering terjadi pertikaian antarsesama anak bangsa, oleh karena alasan politik ataupun alasan agama.

b. Alasan Terjadinya Pertikaian dan Perang

Berikut beberapa alasan besar yang menyebabkan terjadinya pertikaian dan perang, misalnya: • Fanatisme agama dan suku: Fanatisme agama atau suku biasanya disebabkan oleh kepicikan dan perasaan bahwa dirinya terancam. Pertikaian dan perang karena fanatisme agama selalu berlangsung lama dan sangat kejam. • Sikap aroganangkuh: Sikap aroganangkuh adalah sifat dimana suku atau bangsa yang merasa diri kuat dan dapat bertindak secara sepihak dan sewenang-wenang. • Keserakahan: Banyak pertikaian dan perang berlatar belakang ekonomi karena ingin merebut ‘harta karun’ tertentu. Demi harta dan uang, orang dapat berbuat apa saja, termasuk perang. Perang menciptakan peluang pedagangan senjata dan tekhnologi. • Merebut kemerdekaan dan mempertahankan hak: Kadang- kadang perang terpaksa dilaksanakan untuk merebut kemer- dekaan dan mempertahankan hak. c Akibat Pertikaian dan Perang Ada dua akibat besar yang ditimbulkan oleh pertikaian dan perang, yakni: Pendidikan Agama Katolik dan Budi Pekerti 111 • Kehancuran secara jasmani dan isik: Perang dapat menyebabkan banyak orang mati, sekian banyak sarana dan prasarana hancur, sekian ekologi punah, dsb. • Kehancuran secara rohani: Dalam perang dapat terjadi kejahatan terhadap kemanusiaan. Perang menyisakan trauma dan luka perkosaan terhadap martabat dan peradaban manusia. Perang dapat saja membawa akibat yang baik tetapi tidak sebanding dengan kehancuran yang diakibatkannya, apalagi di zaman modern ini. d Kerinduan Manusia pada Perdamaian • Perdamaian sangat penting bagi kelangsungan dan perkembangan hidup manusia. Manusia ingin mencari suatu ketenangan hidup yang memungkinkan setiap orang dapat mengembangkan dirinya dengan lebih manusiawi di dalam persaudaraan. Tidak mungkinkah manusia mewujudkan perdamaian yang pada dasarnya telah diletakkan Allah dalam hati setiap orang? • Mewujudkan perdamaian memerlukan kesadaran, pengakuan, dan penghormatan terhadap martabat dan hak asasi manusia. Perampasan terhadap hak asasi orang lain membawa bencana yang besar. Karena itu, menghormati martabat dan hak asasi orang lain merupakan dasar untuk mewujudkan suatu perdamaian sejati. Perdamaian tidak mungkin tercipta selama seseorang merendahkan orang lain dan saling menuding kesalahan kepada orang lain.

b. Menggali ajaran Kitab Suci tentang perdamaian