Wahyoedi Hidayat Annual Report SMRU 2015

PT. SMR Utama Tbk Annual Report 2015 www.smrutama.com 4 LAPORAN DEWAN KOMISARIS Wijaya Mulia Komisaris Utama Supandi WS Komisaris Independen

J. Wahyoedi Hidayat

Direktur Utama Rinatri Prahatiwi Direktur DEWAN KOMISARIS DEWAN DIREKSI www.smrutama.com Annual Report 2015 PT. SMR Utama Tbk 5 LAPORAN DEWAN KOMISARIS Para Pemegang Saham yang Terhormat, Pertama-tama, kami mengucapkan puji dan syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas segala rahmat yang diberikannya, sehingga PT SMR Utama Tbk dapat melewati tahun 2015 yang merupakan tahun yang penuh tantangan bagi indutri batubara. Indutri batubara adalah salah satu indutri yang merasakan dampak dari melemahnya pere- konomian global. Sejak tahun 2012 harga batubara terus mengalami penurunan, bahkan di tahun 2015 harga batubara sudah mendekati level US 50ton. Berbagai upaya eisiensi telah dilakukan oleh pemilik tambang untuk dapat berta- han, salah satunya adalah dengan menekan rasio pemindahan tanah. Menghadapi kondisi tersebut, Dewan Komisaris senantiasa mengarahkan Perseroan untuk selalu memper- hatikan prinsip-prinsip pengelolan Perseroan yang baik dengan harapan dapat menunjang pengembangan Perseroan di tahun-tahun yang akan datang. Secara rutin Dewan Komisaris dan Direksi juga menggelar rapat bersama untuk menelaah kinerja Perseroan dan mematikan setiap keputusan yang diambil dapat memberikan nilai tambah bagi Perseroan. Dan untuk memaksimalkan fungsi pengawasan, Dewan Komisaris juga mendorong peranan Komite Audit yang bertugas memberikan pendapat dan memantau aktivitas Perseroan agar tetap berjalan sesuai kaidah kepatuhan dan kepatutan pada lintasan yang tepat dan membanggakan. Dewan Komisaris juga mengapresiasi Direksi yang secara konsiten meningkatkan aspek-aspek keselamatan kerja dalam setiap kegiatan. Dewan Komisaris juga terus mendorong Direksi dan jajaran manajemen untuk mencipta- kan proses kerja yang efektif dan eisien dengan tujuan untuk menekan biaya serendah mungkin dan meningkatkan proitabilitas Perseroan. Dengan pandangan yang selalu diorientasikan ke masa depan yang lebih baik, kami berharap agar Direksi dan segenap manajemen senantiasa siap untuk menghadapai setiap tantangan yang ada. Tantangan-tantangan terse- but telah dan akan menjadi pengalaman berharga untuk memperkuat Perseroan. Akhir kata kami menyampaikan terimakasih dan apresiasi kepada jajaran Direksi dan seluruh karyawan yang telah bekerja keras bagi Perseroan, mitra dan pelanggan yang selalu setia serta masyarakat yang mendukung ke- giatan bisnis kita hingga dapat tetap eksis saat ini, semoga Perseroan dapat maju dan semakin berkembang dimasa yang akan datang. Atas nama Dewan Komisaris, WIJAYA MULIA KOMISARIS UTAMA PT. SMR Utama Tbk Annual Report 2015 www.smrutama.com 6 LAPORAN DIREKSI Para Pemegang Saham yang Terhormat, Puji syukur kami panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa yang telah memberikan bimbingan dan perlindun- gan sehingga PT SMR Utama Tbk berhasil menutup tahun 2015 dengan pencapaian yang baik. Perekonomian global yang bergerak melambat dan penuh dengan ketidak patian memberikan dampak negatif bagi perdagangan, invetasi maupun pasar keuangan yang berimbas pada perekonomian Indonesia yang men- galami tekanan sehingga pertumbuhan ekonomi bergerak melambat. Beberapa hal yang mempengaruhi perekonomi- an di sebagian besar negara berkembang antara lain dinamika ekonomi global dan permasalahan truktural dometik. Kedua hal tersebut memberikan andil dalam melemahnya perekonomian. Dari sisi ekonomi global, menurunnya harga komoditas telah memberikan tekanan yang besar pada kinerja ekspor khususnya ekspor dari negara-negara yang berbasis komoditas. Sementara dari sisi dalam negerinya, permasalahan truktur dometik yang dihadapinya telah menyebabkan tertahannya kapasitas perekonomian dalam upaya memenuhi permintaan dometik dan ekternal. Hal ini juga memberikan dampak pada peningkatan impor untuk pemenuhan kebutuhan dalam negeri. Dengan meningkat- nya impor tetapi kinerja ekspor masih mengalami tekanan menyebabkan semakindeisitnya neraca pembayaran. Perlambatan perekonomian global yang terjadi mulai terasa imbasnya. Indonesia sendiri mulai merasakan dampak dari perlambatan perekonomian global dengan ditandai melambatnya ekspor Indonesia sejak tahun 2012. Indutri batubara adalah salah satu yang terkena dampak dari perlambatan perekonomian global. Melambatnya pere- konomian Cina berdampak pada berkurangnya permintaan batubara yang tentu sangat berpengaruh pada harga ba- tubara. Bahkan harga batubara sudah mendekati level US 50ton di akhir 2015. Namun demikian, berdasarkan Ren- cana Umum Penyediaan Tenaga Litrik RUPTL 2015 – 2024, dari kebutuhan tambahan kapasitas sebesar 70.000 MW, Pembangkit Litrik Tenaga Uap PLTU batubara akan mendominasi jenis pembangkit yang akan dibangun, yaitu sekitar 60 dari total kapasitas yang akan dibangun. Berdasarkan data tersebut, Direksi dan jajaran manajemen yakin kedepannya permintaan batubara dari dalam negeri akan terus meningkat. Tahun 2015 adalah tahun yang penuh dengan tantangan. Dengan harga batubara yang terus terkoreksi menjadi hambatan terbesar bagi indutri batubara. Hal ini berdampak pada turunnya volume pemindahan tanah dari 35 juta Bcm di tahun 2014 menjadi 21 juta Bcm di tahun 2015. Namun demikian berkat kerja keras dan dukungan dari seluruh karyawan, Perseroan berhasil menutup tahun 2015 dengan pencapaian EBITDA Earning Before Interet, Tax and Depreciation yang positif, sebesar kurang lebih USD 13.000.000 tiga belas juta Dollar Amerika Serikat. Direksi juga terus menerus mendorong peningkatan kualitas praktik Tata Kelola Perusahaan yang baik di lingkungan Perseroan. Sesuai dengan kelayakan Perseroan yang sedang terus bertumbuh, dan memfungsikan Komite Audit dan Internal Audit semaksimal mungkin dalam memberikan kontribusi terbaik bagi Perseroan secara keseluru- han. Akhir kata, Direksi mengucapkan terima kasih kepada Dewan Komisaris, pemegang saham, pelanggan, serta masyarakat sekitar tambang atas arahan, dukungan dan kerjasama yang terjalin dengan baik. Direksi juga mengu- capkan terima kasih dan penghargaan sebesar-besarnya kepada seluruh karyawan Perseroan dan Anak Perusahaan atas segala jerih payah, kerja keras, dedikasi serta komitmen yang ditunjukkan selama ini dalam rangka peningkatan kinerja Perseroan. Direksi percaya dengan adanya dukungan dari berbagai pihak Perseroan akan melaju dengan pe- sat ditahun-tahun yang akan datang. Atas nama Direksi

J. WAHYOEDI HIDAYAT