Observasi Hasil Nontes Siklus I

74

4.1.1.2 Hasil Nontes Siklus I

Hasil penelitian nontes pada siklus I diperoleh dari hasil observasi, wawancara, catatan harian, dokumentasi, catatan anekdot, deskripsi perilaku ekologis, sosiometrik. Hasil selengkapnya dijelaskan dalam uaraian berikut ini.

4.1.1.2.1 Observasi

Observasi dalam penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkah laku siswa dalam mengikuti proses pembelajaran menulis cerpen menggunakan teknik mind mapping dengan media mapping paper. Kegiatan observasi dilakukan selama proses pembelajaran berlangsung. Pada hasil observasi siklus I terdapat beberapa siswa yang melakukan sikap positif maupun sikap negatif dalam pembelajaran menulis cerpen menggunakan teknik mind mapping dengan media mapping paper. Hal ini dapat dipahami karena proses pembelajaran yang dilakukan peneliti merupakan sesuatu yang baru yang belum pernah diajarkan pada mereka sehingga diperlukan proses untuk menyesuaikan. Hasil observasi siklus I dapat dilihat pada tabel di bawah ini. Tabel 11 Hasil Observasi Aspek Positif Siklus I No Perilaku positif No Perilaku negative Aspek yang dinilai Jumlah Aspek yang dinilai Jumlah 1 Siswa memerhatikan penjelasan peneliti 31 81,58 1 Siswa kurang merespon penjelasan peneliti 7 18,42 2 Siswa membaca dan menganalisis cerpen dengan serius. 29 76,32 2 Siswa kurang memerhatikan contoh cerpen dari peneliti 9 23,68 75 3 Siswa aktif menjawab pertanyaan peneliti. 5 13,16 3 Siswa cenderung pasif dan enggan berpendapat 33 86,84 4 Siswa serius dan mau bekerja sama dalam membuat mind mapping individu. 34 89,47 4 Siswa kurang aktif dalam kerja kelompok 4 10,53 5 Siswa tenang dan tidak mengganggu teman lain saat menulis cerpen. 30 78,95 5 Siswa masih suka mengganggu teman lain saat menulis cerpen 8 21,05 6 Keseriusan siswa dalam mendengarkan cerita teman di depan kelas 29 76,32 6 Siswa masih bercanda atau berkelakar saat mendengarkan cerita teman di depan kelas 9 23,68 Jumlah rata-rata 69,3 Jumlah rata-rata 30,7 Dari hasil observasi yang dilakukan pada tindakan siklus I hasilnya 69,3 siswa cernderung berperilaku positif, ini terlihat dari perilaku siswa yang memperhatikan penjelasan yang diberikan peneliti, siswa membaca dan menganalisis cerpen dengan serius, siswa serius dan mau bekerja sama dalam membuat mind mapping secara berkelompok meskipun suasana kelas sedikit gaduh, siswa cukup memperhatikan ketika ada teman lain yang membacakan hasil cerpennya di depan kelas. Sekitar 30,7 siswa menunjukan perilaku yang negatif. 23,68 siswa tidak membaca contoh cerpen yang dibawakan peneliti dengan baik, akibatnya mereka tidak dapat menjawab pertanyaan-pertanyaan yang diberikan oleh peneliti. Hal ini juga yang menyebabkan siswa cenderung pasif dan tidak suka 76 berpendapat. Dan ketika menulis cerpen, terlihat beberapa siswa sibuk bertanya pada temannya karena kurang memperhatikan penjelasan peneliti, ada juga yang masih bingung dalam menulis cerpen. Beberapa siswa bingung cerita mana yang akan mereka ambil dan mereka kembangkan menjadi sebuah cerpen.

4.1.1.2.2 Wawancara