Fokus pada 16 Core Capabilities Sertifikasi, Pelatihan Core Credit Skill, dan Program Pendidikan Eksekutif Berkelas

BNI Laporan Tahunan 2014 Tinjauan Fungsional Sumber Daya Manusia Dari sisi pengembangan kapabilitas pegawai, strategi- strategi yang dilakukan adalah melalui:

1. Asesmen Kompetensi Pegawai yang Menduduki Posisi Strategis

Asesmen kompetensi dilakukan terhadap 179 pegawai yang menduduki posisi Pimpinan Divisi Kantor Pusat dan Pimpinan Kantor Wilayah serta 1.321 pegawai Pimpinan Cabang dan Kantor Layanan. Hasil asesmen tersebut merekomendasikan kompetensi Performance Management dan Business Industry Acumen sebagai fokus pengembangan tahun 2014.

2. Individual Development Plan dan Learning Need Analysis sebagai Basis

Pengembangan Kompetensi yang Terstruktur dan Tepat Sasaran Pengembangan kompetensi pegawai tidak lagi bersifat top-down dan masal, namun semakin mengarah kepada kebutuhan masing-masing pegawai, diawali dengan pembuatan Individual Development Plan IDP dan pemetaan kebutuhan pembelajaran melalui Learning Needs Analysis LNA. Atas dasar IDP, LNA, dan kebutuhan perusahaan, disusunlah kebutuhan pembelajaran dan pengembangan kompetensi pegawai yang tepat sasaran sesuai kebutuhan pegawai pada posisi saat ini maupun arah karir pegawai ke depan.

3. Leadership Development Program untuk Middle Management

Dalam mendisain pelatihan kepemimpinan, BNI memiliki sebuah tim pembelajaran inti Core Learning Team , yang memberikan masukan kepada Manajemen dalam memilih materi training terbaik, dan mengadaptasikannya sesuai kebutuhan BNI. Salah satu hasil kerja tim pembelajaran inti, adalah program pelatihan pengembangan kepemimpinan di BNI. Di awal tahun 2014, BNI menuntaskan pelatihan bagi 1000 orang middle management terpilih, pada level Assistant Manager dan Manager . Pelatihan yang dinamakan Leadership Development Program Top 1000 LDP1000 ini, juga telah menghasilkan sebanyak 200 buah prototype inovasi. Melalui pelatihan ini, seorang calon pemimpin dilatih untuk memimpin dengan mengantisipasi perubahan yang segera tiba atau disebut juga “leading from emerging future ”. Leadership Development Training mendapatkan porsi perhatian serius di BNI, karena kami yakin bahwa hal tersebut merupakan investasi jangka panjang, dalam mempersiapkan para pemimpin BNI di masa depan. Mulai pertengahan 2014 materi-materi pelatihan LDP1000, seperti business acumen dan performance management , ditawarkan sebagai materi pelatihan bagi seluruh Assistant Manager dan Manager. Dalam melakukan pelatihan Leadership Development , BNI bekerja sama dengan beberapa institusi terkemuka, seperti Accenture, Presencing Institute, yang berafiliasi dengan Massachusetts Institute of Technology, DDI dan lain-lain.

4. Fokus pada 16 Core Capabilities

Dalam upaya untuk menjadikan BNI sebagai bank lokal dengan kapabilitas global, maka sejalan dengan bisnis model baru, BNI menetapkan 16 enam belas Core Capabilities sebagai hal yang perlu dipelajari dan dikuasai oleh para pegawai BNI. Keenam belas Kemampuan Kunci Core Capabilities tersebut, adalah sebagai berikut: • BB-RM Model , • Branch Model, • Credit Model, • Customer Centric Model, • Enterprise Risk Management, • Global FI, • Global Treasury, • Human Capital, • Industry Focus, • Information Technology and System Planning, • Multi Channel Bank, • New Governance, • Planning Budgeting, • Segmentation, • Trade Finance, dan Transactional Banking.

5. Sertifikasi, Pelatihan Core Credit Skill, dan Program Pendidikan Eksekutif Berkelas

Internasional Untuk memperkuat kompetensi menghadapi MEA 2015, BNI melakukan berbagai Sertifikasi Kompetensi sesuai kebutuhan Bank di saat ini dan di masa depan. Beberapa program sertifikasi yang telah dilakukan sepanjang 2014, antara lain program sertifikasi World Class Credit Skill, Treasury and Global Banking, Trade Finance, Documentary Credit Specialist, Procurement, Bancassurance, Certiied Wealth Managers, IT, Hukum, Pendidikan Khusus Profesi Advokat, Risk Management Certiication, WAPERD Certiication, Six Sigma , dan lain-lain. 137 BNI Laporan Tahunan 2014 Investasi training dalam hal World Class Core Credit Skill , dilakukan bekerja sama dengan penyedia jasa layanan pelatihan dari mancanegara, seperti Omega Performance dan Moody’s Analytics. Pelatihan-pelatihan kredit yang telah dijalankan sejak awal tahun 2014, telah menunjukkan hasil bahkan di tahun yang sama, antara lain ditunjukkan dari tingkat NPL di akhir tahun 2014 sebesar 1,96. Investasi di bidang pelatihan perkreditan akan terus ditingkatkan pada tahun-tahun berikutnya, dengan harapan terjadi peningkatan kemampuan pegawai dan angka NPL yang semakin baik. Selama tahun 2014, BNI juga telah mengikutsertakan 135 pegawai, terutama yang berada pada level senior, untuk mengikuti program pendidikan eksekutif di sekolah bisnis, sekolah manajemen, maupun universitas ternama di luar negeri.

6. Optimalisasi Digital Learning