UMUM. PROSES ALIR. Kelas11 proses pengolahan migas dan petrokim 1379

233 oleh compressor dikirim sebagai recycle gas, sedangkan liquidnya dipompakan masuk ke recontact drum untuk mengurangi kemungkinan adanya gas berat masuk ke gas system dan cairannya masuk kedalam seksi fraksinasi. Produk dari seksi fraksinasi sebagai platformate digunakan sebagai feed unit Para xylene atau untuk blending mogas componen.

C. CATALYST CONTINOUS REGENERATION.

Unit ini berfungsi untuk mengoperasikan Platformer pada ketajaman yang tinggi dengan waktu operasi yang tinggi, disebabkan oleh regenerasi catalyst secara kontinyu pada reactor Plat former. Selama siklus operasi, catalyst akan turun aktivasinya oleh keracunan dan akan terbentuk coke. Dengan persiapan feed yang baik serta proseur operasi yang baik keracunan apat dihindari. Regenerasi tujuannya aalah membakar coke untuk mengembalikan aktivitas, selectivitas dan stabilitas. Regenerasi catalyst dibagi 2 dua seksi operasi yaitu : 1. Pemindahan katalis. 2. Regenerasi katalis.

1. Pemindahan Katalis.

Spent katalis dipindahkan dari reactor ke regenerator dengan suatu system pemindahan katalis bebas, katalis egar dikembalikan lagi ke reactor dengan sistim pemisahan katalis segar. Setiap sistim terdiri dari beberapa peralatan yang satu sama lainnya saling berhubungan. Katalis dipindahkan secara kontrol otomatis dngan menggunakan instrument, timer dan kerangan yang dihubungkan pada solid state control system.

2. Regenerasi Katalis

Proses regenerasi berlangsung pada tempat-tempat : a. Regenerasi pembakaran carbon b. Chlorinasi c. Pengeringan 234

d. Reduksi

a. Regenerasi pembakaran carbon

Didalam daerah ini, terjadi sirkulasi gas panas yang mengandung oksigen cukup rendah 0,9 s.d 1,3 mx mol persen kontak dengan coke pada ktalis dan terbakar. Regenerasi gas masuk lewat bagian atas dari regenerator diluar basket screen melewati katalis bed dan melalui sinter pipe screen. Gas keluar dari regenerator melalui pendingin udara dan ditarik dengan kompresor dan pada bagian suction kompresor diinjeksikan udara kering dan dialirkan menuju ke tengah-tengah kompresor. Net flue gas dari regenerator dibuang ke atmosphere sebelum masuk ke suction blower. Selama normal operasi panas pembakaran didaerah regenerasi dapat menghasilkan panas, jadi pendingin regenerasi yang akan mengatur kelebihan panas dalam sistim hingga tercapai temperature yang dikehendaki 477 o C . Untuk melindungi katalis dan peralatan dari terlalu tingginya temperature, mazer control akan bunyi alarm temperature mencapai 649 o C.

b. Chlorinasi

Daerah chlorinasi ini, gas disirkulasikan dan dipanaskan samapai 510 o C dengan kadar oksigen 18 – 20 mole persen, mengandung uap propylene di chloride PDC dan kontak dengan katalis yang sudah bebas karbon dari daerah regenerasi diatasnya. Tujuannya adalah : karena selama pembakaran coke, kndungan chloride pada spent katalis berkurang, maka melalui sirkulasi gas di injeksikan. Dari blower gas chlorinasi mengalir melewati elektrik heater dan kembali ke tower regenerasi mengatur gas dengan mengontrol power input ke elektrik heater. Kemungkinan tingginya temperatur gas dengan mengontrol power input ke electric heater. Kemungkinan tingginya temperatur pada daerah ini ialah karena kemungkinan over loading di daerah regenerasi, sehingga ada sebagian coke yang belum terbakar masuk ke daerah chlorinasi.