Pengelompokan Jenis Media Pembelajaran

18 memindahkan teks materi dari buku atau modul ke komputer tetapi materi yang ada perlu dipilih yang cocok disajikan dengan bantuan komputer. Selain itu, pembelajaran ini perlu memberikan respon pembelajaran dan penguatan sehingga tercipatanya interaktivitas antara siswa dengan computer yang telah deprogram sebelumnya. Beberapa isi pembelajaran memuat prinsip-prinsip yang abstrak, sehingga menjadi permasalahan bagi siswa yang memiliki kemampuan rendah dalam proses berpikirnya. Oleh karena itu, agar bisa membantu siswa tersebut untuk memahami dengan cepat, mudah dan benar, prinsip-prinsip tersebut diperlukan multimedia kombinasi dari beberapa media yang ada misalnya teks, grafik, suara, animasi, dan video yang sesuai dengan isi pembelajaran tersebut. Gambar-gambar multimedia melalui komputer akan berusaha senyata mungkin melukiskan prinsip dalam suatu pembelajaran yang bersifat abstrak dan kompleks menjadi sesuatu yang nyata, sederhana, sistematis dan sejelas mungkin. Dengan demikian, pembelajaran menggunakan komputer dapat membuat kegiatan pembelajaran berlangsung secara tepat guna sehingga hasil belajar siswa dapat ditingkatkan. Pembelajaran dengan bantuan komputer mempunyai beberapa keuntungan, antara lain yaitu: 1. Komputer dapat mengakomodasi siswa yang berkemampuan rendah karena memungkinkan terciptanya kondisi belajar yang bersifat afektif dengan cara individual, tidak pernah bosan, dan sabar dalam menjalankan instruksi sesuai yang dikehendaki pengguna. 2. Menyediakan presentasi yang menarik dengan animasi. 3. Menyediakan pilihan isi pembelajaran yang banyak dan beragam. 4. Mampu membangkitkan motivasi dalam belajar, mengaktifkan dan menstimulasi metode mengajar dengan baik. 5. Siswa mendapat pengalaman yang bersifat konkret sehingga siswa dapat memahami materi dengan cepat dan benar. 6. Memberi umpan balik secara langsung. 7. Siswa dapat menentukan sendiri laju pembelajaran sehingga dapat disesuaikan dengan tingkat penguasaannya dan dapat melakukan evaluasi diri.