Latar Belakang Tujuan Penulisan M etode Penulisan

9 ABSTRAK Penulisan makalah ini bertujuan untuk mengetahui pendekatan dalam pembelajaran bahasa Indonesia serta manfaatnya. Penulisan makalah ini menggunakan metode tinjauan litaratur, dimana pembahasan makalah ini didasarkan pada pendapat-pendapat ahli dan hasil- hasil penelitian tentang pokok bahasan. Dari pembahasan dapat disimpulkan bahwa pendekatan merupakan seperangkat asumsi yang aksiomatik tentang hakikat bahasa, pengajaran dan belajar bahasa yang dipergunakan sebagai landasan dalam merancang, melaksanakan dan menilai proses belajar-mengajar bahasa. M anfaat pembelajaran bahasa Indonesia dapat bersifat praktis dan strategis. Adapun yang menjadi manfaat pembelajaran bahasa Indonesia adalah meningkatkan kemampuan komunikasi, pembentuk perilaku positif, sarana pengembang ilmu pengetahuan, sarana memperoleh ilmu pengetahuan, sarana pengembang nilai norma kedewasaan, sarana ekspresi imajinatif; sarana penghubung dan pemersatu masyarakat Indonesia, dan sarana transfer kultural. Kata kunci : pendekatan pembelajaran dan bahasa Indonesia 1. Pendahuluan

1.1. Latar Belakang

Ada dua pendapat yang bertentangan di tengah pengajaran bahasa Indonesia. Di satu sisi, banyak keluhan yang dilontarkan oleh masyarakat terhadap penguasaan bahasa Indonesia si anak didik. Keluhan itu terutama karena si anak didik dianggap kurang mampu menggunakan bahasa Indonesia baik secara lisan maupun secara tertulis. Di sisi lain, di sebagian siswa mahasiswa mengatakan pembelajaran bahasa Indonesia sangat membosankan karena mereka sudah merasa bisa dan penyampaian materi yang kurang menarik sehingga secara tidak langsung siswa mahasiswa menjadi lemah dalam penangkapan materi Haris, 2008. Salah satu keberhasilan suatu pembelajaran ditentukan oleh pendekatan yang digunakan oleh guru dalam kegiatan pembelajaran tersebut. Banyak pendekatan pembelajaran yang dapat digunakan dan guru harus cermat dalam memilih pendekatan mana yang cocok digunakan untuk lingkungannya. Anthony dalam Ramelan, 1982 mengatakan bahwa pendekatan mengacu pada seperangkat asumsi yang saling berkaitan dengan sifat bahasa, serta pengajaran bahasa. Pendekatan merupakan dasar teoritis untuk suatu metode. Asumsi tentang bahasa bermacam-macam, antara lain asumsi menganggap bahasa sebagai kebiasaan, ada pula yang menganggap bahasa sebagai suatu sistem komunikasi yang pada dasarnya dilisankan , dan ada lagi yang menganggap bahasa sebagai seperangkat kaidah. Pendekatan dalam pembelajaran bahasa Indonesia dipandang sesuai dengan seperangkat asumsi yang saling berkaitan, yakni pendekatan kontekstual, pendekatan komunikatif, pendekatan terpadu, dan pendekatan proses. M enurut Aminuddin 1996 pendekatan merupakan seperangkat wawasan yang secara sistematis digunakan sebagai landasan berpikir dalam menentukan metode, 9 Pengawas Sekolah Dinas Pendidikan Kabupaten Nias Selatan ditetapkan.

1.2. Tujuan Penulisan

Penulisan makalah ini bertujuan untuk mengetahui pendekatan dalam pembelajaran bahasa Indonesia serta manfaatnya.

1.3. M etode Penulisan

Penulisan makalah ini menggunakan metode tinjauan litaratur, dimana pembahasan makalah ini didasarkan pada pendapat-pendapat ahli dan hasil-hasil penelitian tentang pokok bahasan. 2. Uraian Teoritis 2.1. Pengertian Pendekatan