Perencanaan Bahan Pustaka Perencanaan Perpustakaan

167 TRANSKRIP HASIL WAWANCARA KEPALA SEKOLAH PENGELOLAAN PERPUSTAKAAN SEKOLAH DI SMK MA’ARIF 2 GOMBONG Hari, Tanggal : Selasa, 13 Oktober 2015 Waktu : 10.00 s.d selesai Narasumber : Ngadino, S. Kom Keterangan : PP : Peneliti KS : Ngadino, S. Kom Kepala Sekolah

A. Tugas dan Wewenang Kepala Sekolah

PP : apa tugas dan wewenang kepala sekolah terhadap perpustakaan sekolah? KS : wewenang saya di perpustakaan maupun sekolah adalah sebagai pimpinan, untuk tugas saya di perpustakaan sebagai pimpinan yaitu memantau kegiatan yang ada di perpustakaan supaya tujuan yang telah ditentukan dapat tercapai sesuai harapan, mbak .

B. Pengelolaan Perpustakaan Sekolah

1. Perencanaan Perpustakaan

a. Perencanaan Bahan Pustaka

PP : bagaimana perencanaan bahan pustaka di perpustakaan SMK Ma’arif 2 Gombong? KS : perencanaan bahan pustaka dilakukan sebelum tahun ajaran baru mbak , jadi sebelum masuk tahun ajaran baru biasanya kami merencanakan pengadaan bahan pustaka untuk satu tahun ke depan mbak . PP : bagaimana proses perencanaan bahan pustaka tersebut? KS : awal perencanaan sebelum diadakan pengadaan itu kami melakukan analisis kebutuhan terlebih dahulu mbak , kemudian baru dilakukan proses pengadaan. PP : bagaimana proses analisis kebutuhan bahan pustaka? KS : untuk analisisnya bersumber pada pengguna perpustakaan mbak , kami membagi dua untuk analisisnya, yaitu dari siswa dan dari gurukaryawan. Untuk siswa sebagai pengguna utama, analisisnya beda dengan pengguna 168 lain mbak , karena kebutuhan siswa terkait buku pelajaran dan buku pendukung proses KBM itu sudah disesuaikan dengan kurikulum yang berlaku di sekolah kami mbak , jadi kalo analisis kebutuhan dari siswa hanya pengadaan buku bacaan biasa untuk hiburan mereka seperti buku cerita atau novel. Sedangkan analisis yang dilakukan pada guru, kami menyediakan formulir untuk diisi mbak dan itu koordinator perpus yanng mengurusnya, saya nanti tinggal menyetujui apakah memang dibutuhkan atau tidak. PP : apa yang menjadi pertimbangan dalam pengadaan bahan pustaka? KS : pertimbangannya yang jelas manfaatnya mbak , jika memang bermanfaat untuk mendukung proses KBM dan menambah ilmu untuk pengguna perpustakaan pasti akan masuk daftar pengadaan buku mbak . PP : apakah ada spesifikasi khusus untuk bahan pustaka yang akan diadakan? KS : untuk spesifikasi khususnya juga dilihat dari manfaat atau isi mbak , kalau untuk fisik buku biasanya memilih yang tulisannya jelas dan ada gambar- gambarnya mbak , supaya pengguna lebih paham dengan buku tersebut. PP : apakah semua daftar pesanan akan dibeli semua? KS : daftar pesanan akan saya setujui sesuai dana yang ada mbak , kalo dana tidak mencukupi ya tidak semuanya akan diadakan, dipilih yang penting sesuai dengan dana yang tersedia mbak . PP : apakah pengadaan bahan pustaka hanya dengan cara pembelian? KS : pengadaan di perpustakaan kami dalam bentuk pembelian dan pemberian dari pemerintah mbak . Kalau pembelian biasanya berupa buku penunjang kegiatan belajar mengajar, sedangkan buku pemberian dari pemerintah biasanya buku yang sesuai dengan kurikulum yang berlaku. PP : bagaimana cara pembelian bahan pustaka tersebut? KS : sekolah punya tim belanja mbak . Tugas dari tim belanja tersebut yaitu membeli keperluan sekolah termasuk perpustakaan di dalamnya. Tim belanja terdiri dari bendahara, perwakilan dari waka sarpras, perwakilan dari waka kurikulum dan sukarelawan untuk membeantu. 169

b. Perencanaan SDM