Pelaksanaan Layanan Perpustakaan Pelaksanaan Perpustakaan

199

c. Penataan Sarana Prasarana

PP : bagaimana penataan sarana prasarana perpustakaan? ST : kalau penataan sarpras di perpustakaan, kami hanya memanfaatkan ruangan mbak , seperti yang mbak puji lihat, ruang perpustakaan hanya satu ruangan. Kami memanfaatkan ruangan ini sedemikian rupa. Rak-rak buku diletakan disepanjang dinding perpustakaan. Tempat membaca siswa kami atur tidak menggunakan kursi, alasannya supaya ruangan kelihatan luas. Komputer kami letakan di pojok supaya tidak mengganggu aktivitas lain. Meja untuk meletakkan buku pengunjung dan pengisian administrasi lain diletakan di depan dekat pintu masuk bagian dalam. Untuk petugas ada kursi dan meja sendiri supaya dalam melaksanakan tugasnya kami merasa nyaman.

d. Pelaksanaan Layanan Perpustakaan

PP : apa saja layanan yang ada di perpustakaan SMK Ma’arif 2 Gombong? ST : jadi di perpustakaan kami terdapat dua layanan yaitu pelayanan teknis dan layanan sirkulasi. PP : bagaimana pelaksanaan layanan teknis di perpustakaan? ST : layanan teknis di perpustakaan kami itu mengolah koleksi bahan pustaka mbak , nah untuk prosedurnya sendiri tadi sudah saya jelaskan di bagian pengolahan bahan pustaka. PP : bagaimana pelaksanaan layanan sirkulasi di perpustakaan? ST : pada layanan sirkulasi kami melayani semua kebutuhan pengunjung perpustakaan. Untuk penjabaran tugasnya sudah saya jelaskan tadi. PP : bagaimana prosedur layanan sirkulasi? ST : untuk layanan sirkulasi itu ada layanan peminjaman buku, layanan peminjaman LCDSpeakerremot, dan layanan peminjaman laptopnotebook. Layanan peminjaman buku itu ada dua, yaitu peminjaman buku paket dan peminjaman buku. Untuk peminjaman buku paket alurnya yaitu 1 siswa masuk perpustakaan dilanjutkan dengan 200 mengisi buku pengunjunga perpustakaan sesuai dengan jurusannya, 2 siswa menyampaikan kepada petugas perpustakaan tentang buku apa yang ingin dipinjam, 3 petugas perpustakaan mendata nama dan kelas siswa yang meminjam dan untuk selanjutnya mengecek keadaan buku yang ingin dipinjam dari jumlah dan keadaan fisik buku, sampai pada saat dikembalikannya buku yang dipinjam, dan 4 saat pengembalian buku, petugas memberi paraf tanda buku telah dikembalikan. Sedangkan untuk layanan peminjaman buku perpustakaan alurnya yaitu 1 pemakai masuk perpustakaan dilanjutkan dengan mengisi buku pengunjung perpustakaan sesuai dengan jurusannya, 2 pemakai mencari buku uang ingin dipinjam untuk selanjutnya diserahkan kepada petugas perpustakaan dengan menunjukkan kartu anggota perpustakaan, 3 petugas perpustakaan mendata nama dan kelas anggota peminjam, nomor inventaris buku, judul buku, tanggal peminjaman dan tanggal harus kembali. Pada kartu pinjam petugas perpustakaan mencatat judul buku, nomor inventaris dan tanggal peminjaman, dan 4 selanjutnya petugas perpustakaan mengecek keadaan buku yang ingin dipinjam dari jumlah keadaan fisik buku. Alur peminjaman LCDSpeakerRemot yaitu 1 siswa masuk perpustakaan dilanjutkan dengan mengisi buku pengunjung perpustakaan sesuai dengan jurusannya, 2 siswa menyampaikan kepada petugas perpustakaan terkait yang ingin dipinjam, dan 3 siswa menulis nama dan kelas siswa serta nama guru yang memberi perintah. Saat memberikan barang yang akan dipinjam, petugas mengecek keadaan barang dan nomor barang tersebut untuk dicatat pada buku peminjaman. Saat pengembalian, petugas mengecek kembali barang tersebut. Alur peminjaman LaptopNotebook yaitu 1 gurukaryawan masuk perpustakaan dilanjutkan dengan mengisi buku pengunjung perpustakaan, 2 gurukaryawan menyampaikan kepada petugas perpustakaan bahwa akan meminjam laptopnotebook, 3 petugas perpustakaan mendata gurukaryawan yang meminjam laptopnotebook 201 yang akan dipinjam dan nomor inventaris untuk dicatat pada buku peminjaman serta memberitahukan kepada peminjam lama peminjaman laptopnotebook maksimal 7 hari. Apabila ingin memperpanjang peminjaman harap lapor ke petugas perpustakaan, agar dicatat kembali, dan 5 saat pengembalian, petugas mengecek kembali keadaan dan kelengkapan laptopnotebook tersebut.

e. Penggunaan Dana