Kegiatan ON Aktivitas Pembelajaran

PPPPTK IPA Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan - Kemdikbud KEGIATAN PEMBELAJARAN 3: LARUTAN PENYANGGA KELOMPOK KOMPETENSI E 58 dan kelenjar. Cairan ini berfungsi sebagai pengangkut zat makanan dan pelarut zat kimia di dalamnya. Berlangsungnya reaksi itu bergantung pada enzim tertentu dan tiap enzim bekerja efektif pada pH tertentu pH optimum. Oleh sebab itu, cairan dalam tubuh mahluk hidup mengandung larutan penyangga untuk mempertahankan pHnya.

G. Umpan Balik dan Tindak Lanjut

Setelah menyelesaikan soal latihan ini, Anda dapat memperkirakan tingkat keberhasilan Anda dengan melihat kuncirambu-rambu jawaban yang terdapat pada bagian akhir modul ini. Jika Anda memperkirakan bahwa pencapaian Anda sudah melebihi 85, silahkan Anda terus mempelajari kegiatan pembelajaran berikutnya, namun jika Anda menganggap pencapaian Anda masih kurang dari 85, sebaiknya Anda ulangi kembali mempelajari kegiatan pembelajaran ini. KEGIATAN PEMBELAJARAN 4: UNSUR GOLONGAN GAS MULIA DAN HALOGEN KELOMPOK KOMPETENSI E 59 Unsur-unsur yang berada di alam mempunyai sifat atau karakteristik yang bermacam-macam. Sifat-sifat unsur ini dapat berupa sifat fisis seperti jari-jari atom, titik didih, titik leleh, kekerasan, warna, kelarutan, dan sifat unsur lainnya, serta sifat kimia unsur seperti kereaktifan, keelektronegatifan, sifat oksidator, sifat reduktor, dan sifat khusus lainya. Beberapa sifat unsur dapat dipelajari melalui percobaan sederhana. Materi Kimia Unsur pada Kurikulum 2013 disajikan di kelas XII semester 1 SMA dengan Kompetensi Dasar KD sebagai berikut: KD dari Kompetensi Inti 3 KI 3 Aspek Pengetahuan: 3.7 Menganalisis kelimpahan, kecenderungan sifat fisika dan kimia, manfaat, dan proses pembuatan unsur-unsur golongan utama gas mulia, halogen, alkali, dan alkali tanah. KD dari KI 4 aspek Keterampilan: 4.7 Menyajikan data hasil penelusuran informasi sifat dan pembuatan unsur-unsur golongan utama halogen, alkali, dan alkali tanah. Kompetensi guru yang terkait materi ini adalah “Memahami konsep-konsep, hukum-hukum, dan teori-teori kimia meliputi struktur, dinamika, energetika dan kinetika serta penerap annya secara fleksibel” dengan sub kompetensi “Memahami kelimpahan, sifat, pembuatan dan kegunaan unsur-unsur golongan gas mulia dan halogen ”. Kompetensi ini dapat dicapai jika guru belajar materi ini dengan kerja keras, profesional, kreatif dalam melakukan tugas sesuai instruksi pada bagian aktivitas belajar yang tersedia, disiplin dalam mengikuti tahap-tahap belajar serta bertanggung jawab dalam membuat laporan atau hasil kerja. KEGIATAN PEMBELAJARAN 4: KIMIA UNSUR 1 UNSUR GOLONGAN GAS MULIA DAN HALOGEN