Ruang Lingkup Pemantauan dan Evaluasi

RENSTRA KEMENDIKBUD 2010 —2014 136 c Pemantauan dan Evaluasi oleh Satuan Kerja Satker Fungsi pemantauan dan evaluasi dalam satuan pendidikan dan kebudayaan adalah untuk mengetahui kelebihan dan kekurangan pada satuan pendidikan dan kebudayaan yang bersangkutan secara berkala, yang hasilnya dapat digunakan untuk memperbaiki kinerja. d Pemantauan dan Evaluasi oleh Badan Standar Nasional Pendidikan dan Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan Pemantauan yang dilakukan BSNP bertujuan mengevaluasi capaian Standar Nasional Pendidikan. Sementara itu, pemantauan dan evaluasi yang dilakukan oleh Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan adalah untuk mendapatkan pemetaan capaian standar nasional yang dijadikan dasar dalam mengembangkan model intervensi, untuk meningkatkan kualitas pendidikan sehingga mencapai standar nasional, serta untuk membantu BAN-SM dan BAN-PNF dalam mengakreditasi satuan pendidikan.

6. Sistem dan Teknologi Informasi Terpadu

Dalam rangka mendukung tercapainya pemerataan dan perluasan akses pendidikan dan kebudayaan, peningkatan mutu, relevansi dan daya saing pendidikan dan kebudayaan, serta penguatan tata kelola, akuntabilitas, dan citra publik, diperlukan sistem dan teknologi informasi secara terpadu yang mampu meningkatkan pelayanan dan mampu mendukung penyediaan informasi dan pelaporan bagi penentu kebijakan pendidikan dan kebudayaan, pemangku kepentingan serta penyelenggaraan pembelajaran secara tepat, transparan, akuntabel, dan efisien. Gambar 4.20 menunjukkan arsitektur Sistem dan Teknologi Informasi Terpadu Kemendikbud sesuai dengan Permendiknas Nomor 38 Tahun 2008. Portal Pusat Layanan Prima Pendidikan Nasional e-Layanan e-Layanan e-Layanan e-Layanan Integrasi Proses Infrastruktur Bersama Integrasi Data Data Induk Satuan Pendidikan NPSN Data Induk PTK NUPTK Data Induk Peserta Didik NISN Data Induk Pembelajaran Pemangku Kepentingan Peserta Didik PTK Satuan Pendidikan Orang Tua Media DUDI Pengelola Pendidikan di Daerah Pegawai Gambar 4.20. Arsitektur Sistem dan Teknologi Informasi Kemendikbud 137 RENSTRA KEMENDIKBUD 2015 —2019 Untuk mengimplementasikan pengembangan Sistem dan Teknologi Informasi Terpadu di lingkungan Kemendikbud perlu diperhatikan hal-hal sebagai berikut: i strategi pengembangan sistem dan teknologi informasi Kemendikbud harus selaras dengan visi dan misi Kemendikbud; ii sistem dan teknologi informasi Kemendikbud harus mampu mendukung manajemen Kemendikbud dalam mengambil keputusan secara cepat, efisien dan efektif termasuk mengatur wewenang pendistribusian informasi; iii sistem dan teknologi informasi Kemendikbud harus fleksibel untuk mengantisipasi berbagai perubahan termasuk dilakukannya reformasi birokrasi dan organisasi; iv sistem dan teknologi informasi Kemendikbud harus menjamin keamanan dan kesahihan data serta menjamin efisiensi pengelolaan pangkalan data sehingga tidak terjadi data redundancy; v sistem dan teknologi informasi Kemendikbud harus mampu menjadi sarana untuk mendukung pemberian layanan pendidikan dan kebudayaan termasuk e-pembelajaran, e-knowledge sharing dan e-sumber belajar; vi sistem dan teknologi informasi Kemendikbud harus mendukung tercapainya sistem tata kelola Kemendikbud termasuk sistem pengawasan dan evaluasi, pelaporan yang andal, efektif dan efisien; dan vii guna menjamin keterpaduan perlu dilakukan terlebih dahulu pembuatan master plan sistem dan teknologi informasi terpadu Kemendikbud yang selaras dengan Rencana Strategis Kemendikbud.