Tahap Desain Design Pengembangan Produk Media Pembelajaran

b. Pembuatan Mind Map secara Manual Sebelum mengaplikasikan secara langsung mind map ke dalam aplikasi Mindjet MindManager 9 dilakukan pembuatan mind map secara manual diselembar kertas. Fungsinya adalah untuk memudahkan ide-ide dan peletakan item-item yang nantinya akan diurutkan sesuai dengan indikator. Selain itu juga, membuat mind map diselembar kertas terlebih dahulu akan membuat gambaran kasar dari mind map tersebut lebih terlihat jelas agar nantinya pada saat mengaplikasikannya ke dalam software aplikasi jauh lebih mudah. Berikut ini adalah tampilan dari mind map yang dibuat secara manual pada Gambar 2. Gambar 2. Tampilan Mind Map dibuat secara Manual c. Pengumpulan gambar simbol, background, dan jenis huruf font Gambar yang disajikan dalam media ini adalah hasil unduhan dari berbagai sumber. Sebagian gambar dipilih adalah yang menggunakan format portable network graphics .png karna dalam format .png ini latar belakang gambar dibuat transparan sehingga akan memperindah tampilan media. Sedangkan untuk background yang akan digunakan dipilih gambar dengan kualitas JPEG agar tidak pecah karna kualitas gambar format JPEG relatif jauh lebih besar dibandingkan format lainnya. Untuk jenis huruf font yang digunakan di dalam media ini diunduh dari berbagai sumber. Pemilihan jenis huruf ini, dicari yang paling menarik dan tidak biasa. Agar gaya tulisan di dalam media ini menjadi lebih berbeda. Jenis huruf font disimpan dalam format TrueType font file .ttf yang dapat memudahkan agar bisa langsung di install di PCLaptop. Berikut ini adalah gambar tampilan folder yang berisi gambar simbol dan background yang dapat dilihat pada Gambar 3. Gambar 3. Gambar simbol dan Background yang Ditampilkan dalam Format .png dan JPEG Berikut ini adalah gambar tampilan folder yang berisi jenis huruf font yang dapat dilihat pada Gambar 4. Gambar 4. Jenis Huruf font yang Ditampilkan dalam Format .ttf d. Penyusunan Instrumen Penilaian Kelayakan Media Pada tahap desain juga disusun instrumen penilaian kualitas media berupa angket daftar isian check list untuk ahli materi, ahli media, dan praktisi pembelajaran Akuntansi. Sedangkan untuk siswa diberikan angket berupa angket kombinasi tertutup dan terbuka. Instrumen penilaian berupa angket ini tidak dilakukan validasi, karena mengadaptasi instrumen penilaian yang telah digunakan pada penelitian sebelumnya oleh Weni Rinta Aryantari 2014.

3. Tahap Pengembangan Development

a. Pembuatan Media

Media dibuat menggunakan hardware dengan spesifikasi Hard Disk 450 GB, RAM 2GB, Sistem operasi windows 7, dan resolusi layar 1366 x 768dpi. Seluruh komponen yang telah dipersiapkan pada tahap desain dirangkai menjadi satu kesatuan media dengan menggunakan software aplikasi Mindjet MindManager 9. Seluruh materi yang telah dibuat dalam bentuk mind map secara manual diselembar kertas langsung diaplikasikan dengan menggunakan software aplikasi Mindjet MindManager 9. Mind map dirancang dengan bantuan software aplikasi tersebut, dan disusun sesuai dengan urutan yang sama seperti yang telah dibuat saat merancang mind map secara manual diselembar kertas. Namun, sebelum memulai pembuatan mind map dengan software aplikasi tersebut yang harus dilakukan pertama kali adalah melakukan peng- install-an software aplikasi Mindjet MindManager 9. Nantinya di dalam media akan disertakan cara peng-install-an, sebab apabila ingin menggunakan media ini software aplikasi Mindjet MindManager 9 harus sudah terinstall di PCLaptop yang akan dipergunakan. Berikut ini adalah tampilan menu utama dari proses penginstalan Mindjet MindManger 9 yang dapat dilihat pada Gambar 5. Gambar 5. Tampilan Halaman Penginstallan Software aplikasi Mindjet MindManager 9 Prosedur penginstallan software aplikasi Mindjet MindManager 9 ini menggunakan software aplikasi bantuan yaitu AutoPlay Media Studio 8, yang dapat memudahkan proses penginstallan agar pemakai media lebih mudah memahaminya. Setelah proses penginstallan berhasil, selanjutnya dapat langsung mempergunakan software aplikasi tersebut. Berikut adalah tampilan layar kerja software aplikasi Mindjet MindManager 9 yang dapat dilihat pada Gambar 6. Gambar 6. Tampilan Layar Kerja Software aplikasi Mindjet MindManager 9 Pada tahap selanjutnya adalah proses pembuatan mind map tersebut. Proses pembuatan mind map dengan bantuan software aplikasi ini terbilang mudah. Hanya perlu mengikuti langkah-langkah yang sudah disediakan oleh software aplikasi, dan untuk model atau bentuk peta yang diinginkan pun sudah ada pilihan yang langsung disediakan saat pertama kali ingin membuat mind map. Apabila pembuatan mind map telah selesai dilakukan maka pemetaan pikiran mind maping untuk materi pada kompetensi dasar pencatatan transaksi akuntansi perusahaan dagang sudah siap dipergunakan. Selanjutnya adalah pembuatan tampilan menu utama. Pembuatan tampilan menu utama media ini dilakukan dengan menggunakan AutoPlay Media Studio 8. AutoPlay Media Studio 8 menyediakan berbagai macam cara untuk membuat sebuah tampilan menu utama