Rasional dan Elemen Perubahan Kurikulum 2013

c. Rasional dan Elemen Perubahan Kurikulum 2013

Beberapa alasan pengembangan kurikulum harus dilakukan karena adanya tantangan-tantangan yang dihadapi, baik tantangan internal dan eksternal. 1 Tantangan Internal Tantangan internal antara lain terkait dengan kondisi pendidikan dikaitkan dengan tuntutan pendidikan yang mengacu kepada 8 delapan Standar Nasional Pendidikan yang meliputi standar isi, standar proses, standar kompetensi lulusan, standar pendidik dan tenaga kependidikan, standar sarana dan prasarana, standar pengelolaan, standar pembiayaan, dan standar penilaian pendidikan. Tantangan internal lainnya terkait dengan perkembangan penduduk Indonesia dilihat dari pertumbuhan penduduk usia produktif. Saat ini jumlah penduduk Indonesia usia produktif lebih banyak dari usia tidak produktif. Terkait dengan tantangan internal pertama, maka berbagai kegiatan dilakukan untuk mengupayakan agar penyelenggaraan pendidikan dapat mencapai kedelapan standar yang telah ditetapkan. Oleh sebab itu tantangan besar yang dihadapi adalah bagaimana mengupayakan agar Sumber Daya Manusia SDM usia produktif yang melimpah ini dapat ditransformasikan menjadi sumber daya manusia yang memiliki kompetensi dan keterampilan melalui pendidikan agar tidak menjadi beban. Kemendikbud, 2013: 1. 2. Tantangan Eksternal Tantangan eksternal antara lain terkait dengan masa depan yaitu globalisasi. Arus globalisasi akan menggeser pola hidup masyarakat dari yang tradisional menjadi masyarakat industri dan perdagangan modern. Tantangan masa depan yang dipengaruhi oleh globalisasi bisa berupa kemajuan teknologi. Perkembangan teknologi yang semakin pesat akan berdampak pada kehidupan masyarakat. Orang dituntut untuk menyadari bahwa pengetahuan itu lebih penting akan tetapi seiring dengan perkembangan zaman jika pengetahuan terus-menerus dipelajari akan berdampak pada fenomena-fenomena negatif. Jika arus globalisasi terus menerus terjadi dikalangan pelajar mengakibatkan adanya kecenderungan terjadinya dekadensi moral, seperti perkelahian pelajar, narkoba, korupsi, plagiarisme, kecurangan dalam ujian, anarkis dan berbagai tindakan yang tidak baik. Kurikulum 2013 diharapkan mampu memberikan jawaban atas permasalahan yang akan dihadapi dimasa depan yang akan datang Kemendikbud, 2013: 2. Tantangan masa depan kompetensi yang dituntut dapat juga dilihat pada tabel dibawah ini. Tabel 1. Alasan Pengembangan Kurikulum No. Tantangan Masa Depan Kompetensi Masa Depan 1. Globalisasi: WTO, ASEAN community, APEC, CAFTA Kemampuan berkomunikasi 2. Masalah lingkungan hidup Kemampuan berpikir jernih dan kritis 3. Kemajuan tekhnologi informasi Kemampuan mempertimbangkan segi PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI moral suatu permasalahan 4. Konvergensi ilmu dan tekhnologi Kemampuan menjadi warga negara yang bertanggung jawab 5. Ekonomi berbasis pengetahuan Kemampuan mencoba untuk mengerti dan toleran terhadap pandangan yang berbeda 6. Kebangkitan industri kreatif dan budaya Kemampuan hidup dalam masyarakat yang mengglobal 7. Pergeseran ekonomi dunia Memiliki minat luas dalam kehidupan 8. Pengaruh dan imbas teknosains Memiliki kesiapan untuk bekerja 9. Mutu, investasi dan transformasi pada sektor pendidikan Memiliki kecerdasan sesuai dengan bakat minatnya 10. Hasil TIMSS dan PISA Memiliki rasa tanggung jawab terhadap lingkungan Majid 2014:34-35 mengungkapkan bahwa kesenjangan kurikulum tersebut dapat dilihat pada tabel dibawah ini. Tabel 2. Identifikasi Kesenjangan Kurikulum KONDISI SAAT INI KONDISI IDEAL

A. Kompetensi Lulusan