Penelitian yang Relevan LANDASAN TEORI

commit to user Inti 1. Guru menjelaskan materi tentang berita 2. Guru membagikan contoh teks berita 3. Guru menyuruh siswa mencermati isi berita 4. Guru menyuruh siswa mengidentifikasi pokok-pokok unsur-unsur berita berupa 5W+1H 5. Guru meminta siswa menuliskan kembali isi berita berdasarkan pokok-pokok berita yang telah dicatat dengan menggunakan bahasa mereka sendiri 6. Guru menyuruh siswa menyunting hasil tulisannya terlebih dahulu 7. Guru menyuruh siswa mempresentasikan hasil pekerjaan siswa 8. Siswa mengumpulkan tugas Akhir 1. Guru bersama siswa menyimpulkan kegiatan pembelajaran yang telah dilaksanakan 2. Guru menutup kegiatan pembelajaran

B. Penelitian yang Relevan

Beberapa hasil penelitian yang relevan dengan penelitian tentang pembelajaran menulis teks berita dengan menggunakan metode Cooperative Integrated Reading and Composition CIRC adalah sebagai berikut: 1. Korib Farhan 2005 dalam penelitiannya yang berjudul “Peningkatan Keterampilan Menulis Teks Berita Dengan Pembelajaran Kontekstual Komponen Pemodelan Pada Siswa Kelas VIII A SMP Negeri 1 Kajoran Kabupaten Magelang Tahun Pengajaran 20042005”. Jenis penelitiannya adalah penelitian tindakan kelas classroom action research. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan jurnal. Permaslahan yang terjadi, yaitu pendekatan yang digunakan oleh guru masih berfokus pada guru sebagai sumber utama pengetahuan sehingga ceramah menjadi pilihan utama dalam pembelajaran tersebut. Faktor lain yang commit to user berasal dari siswa adalah kurangnya motivasi untuk menulis teks berita karena ada anggapan bahwa menulis teks berita adalah kegiatan yang sulit. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keterampilan menulis teks berita pada siswa kelas VIIIA SMP Negeri 1 Kajoran Kabupaten Magelang meningkat setelah menggunakan pembelajaran dengan pendekatan kontekstual komponen pemodelan sebesar 12,39. Rata-rata skor pada siklus I menunjukan peningkatan dibandingkan dengan rata-rata skor pada prasiklus 68,29menjadi 74,51. Rata-rata skor yang dicapai pada siklus II sebesar 80,68 , ini menunjukan peningkatan sebesar 13,50 dari prasiklus ke siklus I, 69,29 dari siklus I ke siklus II, dan 18,93 dari siklus prasiklus ke siklus II. Perubahan tingkah laku yang tampak dalam pembelajaran menulis teks berita dengan pembelajaran kontekstual komponen pemodelan, yaitu siswa merasa senang, lebih bersemangat, aktif, dan lebih mandiri dalam mengerjakan tugasnya. Persamaan penelitian Karib Farhan dengan penelitian ini adalah sama pada objek penelitiannya. Kedua penelitian sama-sama menggunakan objek menulis berita. Perbedaan antara kedua penelitian ini terletak pada metode yang digunakan. Penelitian Karib Farhan menggunakan metode pembelajaran Kontekstual Komponen Pemodelan, sedangkan penelitian ini menggunakan metode metode Cooperative Integrated Reading and Composition CIRC. 2. Penelitian Wigati tahun 2010 dengan judul “Pembelajaran Kooperatif Model Cooperative Integrated Reading and Composition CIRC Sebagai Upaya Meningkatkan Kemampuan Menulis Buku Harian pada Siswa Kelas VII B SMP Negeri 1 Sentolo Tahun Pelajaran 20092010. Dalam penelitian ini dijelaskan bahwa dari pembelajaran kooperatif model CIRC terjadi penerapan dua aspek, yaitu membaca dan menulis dalam sebuah materi menulis buku harian. Teknik pengumpulan data melalui wawancara, angket, dokumen, dan pengamatan. Permasalahan yang terjadi, yaitu rendahnya kualitas menulis buku harian siswa kelas VII B SMP Negeri 1 Sentolo yang berhubungan erat dengan metode pembelajaran dan kebiasaan membaca buku. Dengan kata lain metode pembelajaran yang tidak memadai dan tidak adanya kebiasaan commit to user membaca buku mengakibatkkan rendahnya kemampuan menulis siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Model Cooperative Integrated Reading and Composition CIRC dapat meningkatkan kemampuan menulis buku harian siswa kelas VII B SMP Negeri 1 Sentolo. Hal ini ditunjukkan dari nilai yang diperoleh siswa dari siklus pertama sampai siklus ketiga. Siklus I nilai terendah 40 menjadi 50 pada siklus II, dan meningkat menjadi 60 pada siklus III. Nilai tertinggi siklus I 75 menjadi 80 pada siklus II, dan 85 pada siklus III. Sementara itu, rerata kelas siklus I sebesar 55 menjadi 65 pada siklus II, dan meningkat menjadi 70 pada siklus III. Persamaan penelitian Wigati dengan penelitian ini adalah sama dalam subjek dan metode yang digunakan, yakni keduanya sama-sama menggunakan siswa SMP sebagai subjek penelitian. Selain itu, kedua penelitian ini juga sama-sama mengguanakan metode Cooperative Integrated Reading and Composition CIRC. Perbedaan antara kedua penelitian ini terletak pada objek penelitiannya. Objek penelitian Wigati adalah kemampuan menulis buku harian, sedangkan objek dalam penelitian ini adalah kemampuan menulis berita. Untuk persamaan dalam penelitian ini, yaitu sama-sama menggunakan metode Cooperative Integrated Reading and Composition CIRC. 3. Sumarni tahun 2010 dengan judul “Peningkatan Kompetensi Siswa dalam Menulis Teks Berita dengan Penerapan Metode Cooperative Learning Tipe Student Teams Achievement Division STAD Di Kelas VIII E Semester Genap pada SMP Negeri 2 Tasikmadu Tahun Pelajaran 20092010”. Permasalahan yang terjadi, yaitu rendahnya kualitas pembelajaran menulis berita siswa kelas VIII E SMP Negeri 2 Tasikmadu. Hal ini disebabkan karena siswa kurang antusias dalam mengikuti pembelajaran menulis berita. Selain itu, guru tidak menggunakan model pembelajaran yang sesuai, guru hanya menyiapkan perangkat kegiatan belajar mengajar dengan lengkap. commit to user Hasil penelitian menunjukkan terjadi peningkatan nilai rerata kompetensi menulis berita siswa kelas VIII E SMP Negeri 2 Tasikmadu setelah mengikuti pembelajaran dengan metode Cooperative Learning Tipe Student Teams Achievement Division STAD. Pada saat prasiklus, jumlah siswa yang tuntas mencapai 13 siswa 34 dan nilai rerata 65, siklus I jumlah siswa yang tuntas mencapai 16 siswa 42 dan nilai rerata 67, siklus II jumlah siswa yang tuntas mencapai 22 siswa 58 dan nilai rerata 68, sedangkan pada terjadi kenaikan yang cukup signifikan, siswa yang tuntas mencapai 35 siswa 92 dan nilai rerata 70. Persamaan penelitian Sumarni dengan penelitian ini adalah sama- sama mengambil subjek siswa kelas VIII dengan variabel penelitian kemampuan atau keterampilan menulis berita. Perbedaan antara penelitian Sumarni dan penelitian ini terletak pada metode yang digunakan, penelitian Sumarni menggunakan metode STAD, sedangkan penelitian ini menggunakan metode CIRC.

C. Kerangka Berpikir

Dokumen yang terkait

KEEFEKTIFAN METODE TEAM ASSISTED INDIVIDUALIZATION (TAI) DAN METODE COOPERATIVE INTEGRATED READING AND COMPOSITION (CIRC) DALAM PEMBELAJARAN MENULIS TEKS BERITA KELAS VIII SMP NEGERI 5 PURWODADI

1 13 226

PENDAHULUAN PENINGKATAN KETERAMPILAN PEMODELAN PEMECAHAN MASALAH MELALUI MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIVE INTEGRATED AND READING COMPOSITION (CIRC)(PTK di Kelas VII SMP Negeri 1 Kradenan Tahun Ajaran 2010/2011).

0 0 6

METODE COOPERATIVE INTEGRATED READING AND COMPOSITION (CIRC) DALAM PEMBELAJARAN MENULIS TEKS EKSPOSISI.

0 1 48

PENERAPAN METODE COOPERATIVE INTEGRATED READING AND COMPOSITION (CIRC)DALAM PEMBELAJARAN MENULIS TEKS BERITA: (Penelitian Eksperimen Kuasi terhadap Siswa Kelas VIII SMP NEGERI 49 Bandung Tahun Ajaran 2014/2015).

0 1 51

PENERAPAN METODE CIRC (COOPERATIVE INTEGRATED READING AND COMPOSITION) UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MEMBACA PEMAHAMAN SISWA SEKOLAH DASAR.

0 1 5

Peningkatan Keaktifan Siswa dan Keterampilan Menulis Teks Film/Drama melalui Penerapan Metode Cooperative Integrated Reading and Composition (CIRC) Pada Siswa Kelas XI Administrasi Perkantoran 4 SMK Negeri 1 Karanganyar, Kebumen.

0 0 21

KEEFEKTIFAN STRATEGI COOPERATIVE INTEGRATED READING AND COMPOSITION (CIRC) DALAM PEMBELAJARAN MENULIS TEKS BERITA PADA SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 3 GODEAN.

0 2 170

KEEFEKTIFAN STRATEGI COOPERATIVE INTEGRATED READING AND COMPOSITION (CIRC) DALAM PEMBELAJARAN MENULIS TEKS EKSPLANASI PADA SISWA KELAS VII SMP NEGERI 1 KASIHAN.

0 0 273

PENINGKATAN KEMAMPUAN MENULIS BERITA DENGAN MODEL PEMBELAJARAN CIRC (COOPERATIVE INTEGRATED READING AND COMPOSITION) PADA SISWA KELAS VIII F SMP NEGERI 3 SOKARAJA TAHUN AJARAN 2012-2013

0 0 17

PENINGKATAN KEMAMPUAN MENULIS TEKS ULASAN DENGAN MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIVE INTEGRATED READING AND COMPOSITION (CIRC) PADA SISWA KELAS VIII D SMP NEGERI 2 PURWOKERTO TAHUN PELAJARAN 2014-2015

0 0 18