Asinan Betawi Jakarta Asinan Bogor

2. Bumbu Petis Bumbu petis adalah adalah bumbu makanan yang terbuat dari udang yang difermentasikan sehingga berubah warna dan menghasilkan rasa dan aroma yang lain. Petis mempunyai rasa gurih yang khas. Petis yag terkenal berasal dari Surabaya yang berwarna hitam dan Madura yang berwarna kemerahan. Contoh salad yang menggunakan bumbu ini adalah rujak cingur dan rujak petis. 3. Bumbu Gula Merah Bumbu gula merah adalah bumbu yang terbuat dari campuran gula merah, cabe merah, bawang putih, terasi dan asam jawa. Bumbu ini mempunyai tekstur yang kental dan rasa yang dominan manis meskipun ada pedasnya. Contoh salad yang menggunakan bumbu ini adalah rujak buah atau lotis. 4. Bumbu Kecap Bumbu kecap adalahbumbu pelengkap salad yang terbuat dari kecap manis, wang merah, bawang putih, ebi, kemiri dan cuka. Bumbu ini mempunyai tekstur yang cair, warna kehitaman dan rasa asam manis. Contoh salad yang menggunakan bumbu ini adalah tahu acar solo. 5. Bumbu Cuka Bumbu cuka atau yang disebut kuah cuka atau rujak cuka adalah bumbu salad yang terbuat dari cabe merah giling, cuka, bawang putih, ebi gula pasir dan terasi. Kuah cuku mempunyai warna yang merah, cair dan rasa yang dominan asam pedas. Contoh salad yang menggunakan bumbu ini adalah asinan bogor. 6. Bumbu Kelapa Bumbu kelapa adalah bumbu atau sambal yang terbuat dari kelapa parut yang dicampur dengan bumbu seperti bawang putih, kencur, cabe merah, daun jeruk, terasi dan gula merah. Kelap yang digunakan adalah kelapa setengah tua yang di bakar atau dikukus agar tidak mudah basi. Contoh salad yang menggunakan bumbu ini adalah urapan kuluban gudangan dan terancam.

F. Teknik Pengolahan Salad Indonesia

Dalam pengolahan salad sangat diperlukan imajinasi dan kreatifitas. Adapaun cara pengolahan salad antara lain :

a. Salad hijau

1 Cuci semua sayuran hijau dengan cermat dan bersih. 2 Keringkan sayurn dengan baik dapt menggunakan peralatan dan mesin pengering akan lebih cepat. 3 Dinginkan sayuran dalam lemari pendingin dengan cara dibungkus dengan kain lembab. 4 Potong-potong atau sobek-sobek sayuran dalam ukuran sekali gigitan. Hal ini akan mempermudah pada waktu menyantap dari pada waktu makan harus memotongnya menggunakan garpu salad. 5 Campur sayuran hijau dan pastikan semya sayuran tercampur rata. 6 Siapkan piring saladnya. Gunakan selalu piring yang dingin. 7 Hindari meletakkan salat dipiring lebih dari satu atau 2 jam sebelum penyajian, karena sayuran akan menjadi layu. 8 Tambahkan garnish. Jangan menggunakan sayuran sebagai garnish dari salah satu sayuran yang dicampur. 9 Singinkan masukkan lemariruang pendingin sampai saat penyajian. 10 Tambahkan dressingsaus dengan cepat sebelum penyajian atau sajikan di sebelah salad, karena sayuran hijau yang bersaus akan cepat layu.

b. Salad buah