Pencetakan dan Pengeringan Pengembangan agroindustri Gambir di kabupaten Lima Puluh Kota, Sumatera Barat

58 Tahapan proses yang dilakukan di Medan belum diketahui, namun diduga dilakukan ektraksi dengan menggunakan pelarut. Dari Medan, setelah menjalani pengolahan lanjut, produk gambir diekspor ke India Wawancara dengan staf PT X, Juli 2009.

4.4 Gambaran Mutu Produk Gambir Masyarakat

Kondisi rumah kempa, teknologi sederhana sera peralatan yang digunakan dalam aktivitas produksi menyebabkan gambir produksi masyarakat bermutu rendah dan sangat bervariasi. Kondisi tersebut diperparah oleh adanya masyarakat yang mencampurkan berbagai bahan seperti pupuk, tanah, tepung, garam dan sebagainya ke dalam produk gambir. Dalam jumlah terbatas biasanya sebanyak 5 kg per minggu dinilai normal pupuk SP36 biasa digunakan masyarakat Kecamatan Kapur IX untuk memberikan warna gambir yang cerah. Gambir yang tidak diberi pupuk akan berwarna hitam selama penjemuran. Selain itu, masyarakat biasa menggunakan air sisa penirisan dalam perbebusan daun gambir sebelum ekstraksi yang menyebabkan gambir berwarna lebih gelap dan lebih berat meskipun proses pengeringan lebih lambat. Pengembangan industri gambir masyarakat menuntut pengembangan pasar produk gambir maupun produk turunannya untuk pasar domestik maupun pasar ekspor. Untuk itu, permasalahan variasi mutu gambir rakyat merupakan permasalahan mendesak yang harus ditangani secara cermat. Tanpa perbaikan mutu, maka eksportir Indonesia akan sangat tergantung pada negara tujuan ekspor yang telah ada seperti India dan Singapura. Di antara persyaratan mutu gambir yang sangat mudah untuk memperlihatkan variasi produk adalah bentuk, ukuran dan warna. Hasil survei yang telah dilakukan pada bulan Agustus 2009 di Kabupaten Lima Puluh Kota dan Kabupaten Pesisir Selatan menunjukkan bahwa gambir asalan dari berbagai lokasi memiliki bentuk, ukuran dan warna yang sangat beragam. Bahkan, dalam satu butir gambir asalan, ukuran untuk suatu dimensi tertentu seperti tinggi dan diameter antar berbagai lokasi pengukuran juga sangat berbeda. Hal ini terjadi karena setelah pengeringan, bentuk gambir asalan menjadi tidak beraturan. 59 Dalam penelitian ini dikemukakan data hasil pengukuran dan penimbangan tiga macam sampel gambir yang diperoleh dari CVR, salah satu eksportir gambir di kota Padang. Karena bentuk dan ukuran antar butir gambir yang sangat beragam, maka untuk setiap sampel gambir Bootch dan gambir lumpang dikemukakan tinggi dan diameter maksimum serta rentang tinggi dan diameter dari tiga kali pengukuran. Di lain pihak, untuk gambir Wafer Block selain penimbangan bobot masing- masing sampel, karena berbentuk balok dengan ukuran yang lebih seragam, dilakukan pengukuran panjang, lebar dan tebal. Ringkasan hasil pengukuran dimensi, penimbangan bobot serta perhitungan volume dan kerapatan sampel gambir yang telah dilakukan disajikan pada Tabel 10. Tabel 10. Hasil Pengukuran Sampel Gambir Bootch, Gambir Lumpang dan Wafer Block dari CVR, Padang No Sampel Dimensi Satuan Rata- rata Standar Deviasi Max Min 1 Gambir Bootch n=44 Tinggi Max Cm 3.2025 0.4028 3.90 1.75 Diameter Max Cm 3.6857 0.3292 4.54 3.09 Bobot Gram 22.7627 3.2299 31.99 16.17 2 Gambir Lumpang n=78 Tinggi Max Cm 3.2309 0.4966 4.47 1.86 Diameter Max Cm 2.8858 0.2019 3.36 2.38 Bobot Gram 12.9960 2.2690 17.69 8.05 3 Gambir Wafer Block n=65 Panjang Cm 4.8571 0.0816 5.00 4.61 Lebar Cm 4.7511 0.1641 4.97 4.15 Tebal Cm 0.7251 0.0869 0.87 0.51 Volume cm 3 16.7345 2.1408 21.36 12.05 Bobot Gram 10.4720 1.3192 13.11 7.69 Kerapatan gramcm 3 0.6283 0.0556 0.79 0.50 Di samping pengukuran dimensi dan penimbangan, dilakukan analisis proksimat berbagai contoh gambir. Analisa proksimat yang meliputi kadar air, kadar lemak, kadar protein, kadar serat, kadar abu serta kadar bahan lain tersebut akan dapat memperlihatkan variasi mutu gambir secara kimia. Hasil analisis proksimat dapat menunjukkan kemungkinan adanya bahan lain yang tidak diharapkan dalam gambir Tabe l 11. 60 Tabel 11. Hasil Analisis Proksimat Sampel Gambir dari Eksportir di Padang dan Kabupaten Lima Puluh Kota No Sampel Air Lema k Protein Serat Abu Bahan Lain 1 Gambir Lumpang CVA 11.82 0.02 2.51 1.87 5.12 78.86 2 Gambir Lumpang CVR 16.14 0.02 2.26 6.54 11.76 63.28 3 Gambir Koin CVA 3.33 0.01 2.41 5.15 38.93 50.17 4 Gambir Bootch CVR 19.58 0.15 2.55 0.43 4.09 73.20 5 Gambir Wafer Block CVR 8.91 0.23 3.56 2.24 4.98 80.08 6 Gambir Bootch CVA 2.43 0.01 1.03 4.77 75.64 16.12 Persyaratan Maksimum Mutu I 14.00 5.00 Mutu II 16.00 5.00 Pada Tabel 11 dapat dilihat bahwa di antara keenam jenis sampel gambir yang dianalisis, dua macam di antaranya Gambir Lumpang CVA dan Gambir Bootch CVR memiliki kadar air yang melebihi persyaratan mutu yang ditetapkan. Dari segi kadar abu, hanya dua jenis sampel gambir Gambir Bootch CVR dan Wafer Block CVR yang memenuhi persyaratan, bahkan Gambir Coin dan Gambir Bootch CV Arida memiliki kadar abu yang sangat tinggi 38.93 persen dan 75.64 persen. Data mentah pengukuran kadar serat kedua sampel tersebut menunjukkan bahwa sisa bahan yang terukur sebagai bahan yang tidak larut dalam asam hanya sedikit lebih rendah dari pada nilai kadar abu tersebut. Hal ini menunjukkan bahwa sebagian besar abu tersebut merupakan mineral yang tidak larut dalam asam. Sumber mineral tersebut diduga tanah yang banyak ditambahkan pengempa Tabel 13. Kadar abu yang lebih rendah dapat berasal dari kotoran yang mengkontaminasi pada saat pengolahan maupun penanganan gambir di tingkat petani, pedagang pengumpul hingga eksportir. Permasalahan kadar air mudah diatasi dengan pengeringan, namun permasalahan kadar abu yang terbentuk selama proses produksi tidak mudah diatasi. Oleh karena itu, perbaikan mutu gambir tersebut harus dilakukan melalui pemrosesan ulang yang diawali dengan pembersihan kotoran. Hal ini dapat dilihat dari terpenuhinya persyaratan mutu kadar abu pada gambir Wafer Block CVR yang merupakan gambir asalan yang telah diproses ulang dan dicetak dalam