39 terhadap pembelajaran menulis puisi siswa kelas V SD Negeri 2 Sokawera
Kecamatan Somagede Kabupaten Banyumas.
2.3 Kerangka Berpikir
Mata pelajaran bahasa Indonesia merupakan mata pelajaran wajib yang dibelajarkan di sekolah, mulai dari sekolah dasar sampai perguruan tinggi. Mata
pelajaran ini berfokus pada empat keterampilan berbahasa. Keterampilan berbahasa tersebut diarahkan untuk meningkatkan kemampuan siswa untuk
berkomunikasi dengan baik dan benar. Keterampilan bahasa tersebut meliputi: keterampilan menyimak, keterampilan berbicara, keterampilan membaca, dan
keterampilan menulis. Salah satu dari empat keterampilan tersebut adalah keterampilan menulis. Keterampilan menulis merupakan keterampilan berbahasa
yang dipergunakan untuk berkomunkasi secara tidak langsung. Keterampilan menulis sangat dibutuhkan dalam kehidupan. Salah satu materi bahasa Indonesia
pada keterampilan menulis yaitu menulis puisi. Puisi merupakan salah satu jenis karya sastra yang berbentuk untaian bait
demi bait yang memiliki nilai keindahan. Pembelajaran menulis di sekolah dasar seharusnya mempertimbangkan karakteristik siswa. Siswa sekolah dasar berada
pada usia 6-12 tahun. Pada periode ini, anak berada pada masa senang bermain, senang bekerja dalam kelompok, dan senang marasakan atau melakukan sesuatu
secara langsung. Jadi, pembelajaran yang dilakukan sebaiknya jangan hanya menghendaki siswa hanya duduk diam menerima dan menghafalkan materi. Guru
perlu menerapkan model pembelajaran yang dapat membantu siswa untuk memahami materi.
40 Proses pembelajaran menulis puisi di sekolah dasar masih jarang yang
menggunakan model pembelajaran aktif maupun model pembelajaran kooperatif. Model pembelajaran aktif yang langkah-langkah pembelajarannya cocok
diterapkan dalam pembelajaran menulis puisi yaitu model gallery walk. Model gallery walk merupakan suatu cara untuk mengingat dan menilai apa yang telah
dipelajari siswa. Siswa membuat daftar kata, kemudian memilih kata-kata yang sesuai untuk disusun menjadi bait-bait puisi dan menilainya bersama-sama.
Berikut disajikan bagan kerangka berpikir.
Bagan 2.1 Kerangka Berpikir
Materi Menulis P
uisi
Kelas Eksperimen
Model Gallery Walk
Aktivitas dan Hasil Belajar Siswa
Kelas Kontrol
Model Konvensional
Aktivitas dan Hasil Belajar Siswa
Dibandingkan
Ada atau tidak perbedaan aktivitas dan hasil belajar siswa antara yang menggunakan model gallery walk dan yang menggunakan model konvensional.
Siswa
41
2.4 Hipotesis