Penampilan Pramusaji Keramahan dan Kesopanan Pramusaji

kesigapan pramusaji dalam melayani konsumen pada Restoran Natrabu, Jakarta. Skor tingkat pelaksanaan atribut ini adalah sebesar 311. Secara umum responden merasa puas dengan pelaksanaan atribut kesigapan pramusaji dalam melayani konsumen. Hal ini dikarenakan pramusaji selalu sigap melayani setiap konsumen yang datang.

6.2.4.3 Penampilan Pramusaji

Penampilan pramusaji yang rapih dan memakai seragam tertentu menjadi salah satu perhatian bagi konsumen. Karena hal ini dapat menjadi kesenangan tersendiri bagi konsumen, apalagi penampilan pramusaji yang memakai seragam tradisional etnis.. Berdasarkan penelitian yang dilakukan pada 100 responden, terdapat 76 persen responden yang menganggap atribut penampilan pramusaji sebagai suatu hal yang penting dan 20 persen responden mengatakan sangat penting. Dan sisanya empat persen responden mengatakan atribut penampilan pramusaji sebagai suatu yang tidak penting. Skor tingkat kepentingannya adalah sebesar 316. Jadi secara umum responden menganggap atribut penampilan pramusaji sebagai suatu hal yang penting. Tingkat pelaksanaan dari atribut penampilan pramusaji pada Restoran Natrabu, Jakarta adalah 73 persen responden merasa puas dan 23 persen merasa sangat puas. Responden yang merasa tidak puas dan sangat tidak puas masing- masing hanya tiga persen dan satu persen. Skor tingkat pelaksanaannya sebesar 318. Secara keseluruhan responden merasa puas dengan pelaksanaan atribut penampilan pramusaji pada Restoran Natrabu, Jakarta. Karena pramusaji Restoran Natrabu, Jakarta memakai pakaian tradisional Minangkabau.

6.2.4.4 Keramahan dan Kesopanan Pramusaji

Pramusaji adalah perantara antara konsumen dan restoran, Pramusaji harus dapat bersikap ramah dan sopan dalam melayani konsumennya. Konsumen menginginkan pelayanan yang terbaik dari sebuah restoran, tidak hanya dari segi kualitas makanan tetapi pelayanan yang ramah dan sopan dari pramusajinya. Restoran merupakan sebuah usaha yang tidak hanya menjual produk saja tetapi juga menjual jasa sehingga keramahan dan kesopanan pramusaji menjadi salah satu alat untuk memuaskan konsumen. Berdasarkan hasil penelitian, responden yang menganggap atribut ini penting adalah sebanyak 51 persen, tidak beda jauh sebanyak 49 persen responden mengatakan atribut ini sangat penting. Dengan skor tingkat kepentingan sebesar 349, dapat disimpulkan bahwa secara umum responden menganggap atribut keramahan ini sebagai suatu hal yang sangat penting. Tingkat pelaksanaan atribut keramahan dan kesopanan pramusaji pada Restoran Natrabu, Jakarta adalah sebesar 74 persen responden yang merasa puas dan 19 persen responden lainnya merasa sangat puas. Hanya tujuh persen responden yang merasa tidak puas. Skor tingkat pelaksanaannya adalah sebesar 312, menunjukkan secara keseluruhan responden merasa puas terhadap pelaksanaan keramahan dan kesopanan pramusaji Restoran Natrabu, Jakarta.

6.2.5 Pelayanan yang Diberikan