Uji Reliabilitas Teknik Pengujian Instrumen

70 Berdasarkan hasil uji validitas konstruk soal pilihan ganda terdapat 2 indikator yang semua soalnya tidak valid, maka dari itu ada soal yang harus direvisi agar dapat mewakili 2 indikator tersebut. Soal yang harus direvisi ada 3 item soal yaitu soal nomor 4, 5, dan 17. Selain itu, ada beberapa soal yang valid namun harus dibuang atau tidak digunakan yaitu soal nomor 7, 10, 25, 26, dan soal yang tidak valid.

2. Uji Reliabilitas

Arikunto 2013:74 mengungkapkan bahwa kata reliabilitas dalam bahasa Indonesia diambil dari kata reliability dalam bahasa Inggris, berasal dari kata reliable yang artinya dapat dipercaya. Uji reliabilitas ini digunakan untuk mengukur ketepatan suatu instrumen penelitian. Instrumen penelitian dikatakan dapat dipercaya jika memberikan hasil yang tetap apabila dilakukan tes berkali-kali. Reliabilitas diukur dari 3 kriteria yaitu: keajegan tes dalam mengukur gejala yang sama dengan waktu yang berbeda stability, kemantapan seberapa jauh tes dapat diandalkan dependability, dan kemampuan tes meramalkan hasil pengukuran selanjutnya predictability. Reliabilitas diuji menggunakan cronbach alpha dan pengujian dilakukan dengan bantuan SPSS versi 20. Pengujian reliabilitas butir soal pilihan ganda yang telah dinyatakan valid dapat dilakukan dengan menggunakan rumus cronbach alpha Arikunto, 2010:239. Rumus cronbach alpha dapat dilihat pada gambar 3.2 berikut ini. Gambar 3.2 Rumus Cronbach Alpha Keterangan: = reliabel instrumen yang dicari k = banyaknya butir pertanyaan atau banyaknya soal ∑ = jumlah varians butir = varians total 71 Nunnally dalam Ghozali, 2009:46 menjelaskan bahwa suatu konstruk dikatakan reliabel jika harga cronbach alpha 0,60. Hasil perhitungan reliablitas instrumen-instrumen ini dicocokkan dengan tabel koefisien reliabilitas menurut Masidjo, 2010: 243 yang dapat dilihat pada tabel 3.9. Tabel 3.9 Koefisien Reliabilitas Interval Koefisien Reliabilitas Kategori Reliabilitas 0,91 – 1,00 Sangat Tinggi 0,71 – 0,90 Tinggi 0,41 – 0,70 Cukup 0,21 – 0,40 Rendah Negatif – 0,20 Sangat rendah Tabel 3.9 merupakan koefisiensi reliabilitas untuk melihat kategori reliabilitas soal pilihan ganda yang sebelumnya sudah divaliditas. Berikut hasil uji reliabilitas soal pilihan ganda dapat dilihat pada tabel 3.10. Tabel 3.10 Hasil Uji Reliabilitas Soal Pilihan Ganda