Garis Lintang dan Bujur

Peta, Atlas, dan Globe

6. Peta Inset

Tidak semua orang dengan mudah mengetahui posisi peta pada wilayah lainnya yang lebih luas. Sebagai contoh, jika seorang turis melihat peta Kabupaten Bandung, mungkin dia tidak akan tahu secara langsung posisi daerah tersebut. Karena itulah, sebuah peta perlu dilengkapi dengan indeks yang menunjukkan posisi peta diantara wilayah lainnya yang lebih luas. Jika peta yang digambarnya adalah Kabupaten Bandung, maka inset petanya adalah Jawa Barat atau wilayah yang lebih luas. Gambar 6.6 Koordinat lintang bujur pada peta. Sumber: img291.imageshack

7. Pembuat Peta

Pembuat peta dapat berupa perorangan maupun lembaga. Tujuan pencatuman pembuat peta adalah agar si pengguna peta dapat meyakini akan kebenaran dan keakuratan isi peta. Biasanya nama pembuat peta ditempatkan pada sudut kanan bawah sebuah peta. Lembaga-lembaga yang memiliki tugas membuat peta di antaranya adalah. a. Badan Koordinasi Survei dan Pemetaan Nasional Bakorsultanal. U Skala 18.000.000 Sumber: Atlas Indonesia, Dunia dan Budayanya, 1992 Gambar 6.7 Peta dapat digunakan untuk mengetahui lokasi suatu tempat di permukaan bumi. Wawasan Sosial 1 untuk Kelas VII b. Jawatan Topograi Angkatan Darat Jantop TNI AD c. Badan Pertanahan Nasional BPN

8. Tahun Pembuatan Peta

Tahun pembuatan peta menunjukkan waktu pembuatan peta. Tahun pembuatan peta sangat penting untuk dicantumkan mengingat sebagian fenomena atau objek yang ada pada peta tidak bersifat tetap atau mengalami perubahan. Sebagai contoh, pada saat peta di buat, suatu kompleks permukiman pada suatu wilayah masih sangat terbatas. Beberapa tahun kemudian, permukiman tersebut telah meluas menggantikan lahan pertanian yang ada di sekitarnya. Dengan demikian, peta yang dibuat sudah tidak sesuai lagi dengan kondisi saat ini atau sudah tidak akurat. Penulisan tahun pembuatan peta biasanya

C. Jenis Peta

Gambar 6.8 Peta Umum. Sumber: www.papua.go.id Peta dapat dibedakan berdasarkan jenisnya menjadi peta umum dan peta khusustematik. Peta umum adalah peta yang di dalamnya menampilkan berbagai objek yang ada di permukaan bumi secara umum. Objek-objek tersebut di antaranya tentang ketinggian, wilayah perairan sungai, danau, dan laut, dan objek-objek buatan manusia seperti jalan, kota dan lain-lain. Berbeda dengan peta umum, peta tematik adalah peta yang hanya menampilkan satu tema. Tujuannya adalah untuk menampilkan informasi yang lebih