Jenis-Jenis Media Pembelajaran Fungsi Media Pembelajaran

Edmodo memudahkan untuk melacak kemajuan siswa. Semua nilai dan rencana belajar ditugaskan atau diberikan melalui Edmodo disimpan dan mudah diakses. Guru bisa mendapatkan masukan dari ruang kelas melalui reaksi siswa untuk kuis, tugas, dan posting diskusi yang menangkap pemahaman, kebingungan, atau kefrustrasian siswa. Edmodo menggunakan desain yang mirip dengan Facebook, dan menyediakan guru dan siswa tempat yang aman untuk menghubungkan, berkolaborasi dan berbagi konten. Guru juga dapat mengirim nilai, tugas dan kuis untuk siswa. Siswa dapat mengajukan pekerjaan rumah dan melihat nilai-nilai mereka dan komentar guru mungkin telah diposting tentang tugas mereka. Guru juga dapat membuat jajak pendapat dan topik posting untuk diskusi di kalangan siswa. Guru dapat membedakan dan menciptakan belajar mandiri melalui penciptaan sub-kelompok dalam kursus. Setelah setiap periode kursus selesai, guru menutup keluar jaringan dan menciptakan yang baru untuk kursus berikutnya. Seiring dengan skenario pembelajaran yang tercantum di atas, pendidikan situs jejaring sosial, seperti Edmodo, menawarkan kesempatan unik untuk terhubung dengan siswa dan membantu mereka menciptakan norma-norma dan merefleksikan bagaimana tindakan online yang berbeda akan diinterpretasikan. Edmodo menawarkan pendidik mempunyai kesempatan untuk memulai dialog yang memenuhi siswa dengan pengalaman mereka untuk memeriksa secara kritis penggunaan jaringan sosial dan etis penggunaan media dan format online. Edmodo menyediakan 4 pilihan fitur untuk mendaftar: I’m a Teacher : untuk guru. I’m a Student : untuk siswa. I’m a Parent : untuk orang tua. SchoolDistrict : untuk menghubungkan sekolah kita ke Edmodo Bagi gurudosen, akan disediakan beberapa fitur yang mendukung pembelajaran, diantaranya adalah Note, Alert, Assignment, Quiz, Poll. Penggunaan masing-masing fitur ini bisa langsung diterbitkan dan bisa juga kita atur waktu kapan akan diterbitkannya. 23

b. Kelemahan Kelas Virtual

Setelah mengetahui berbagai fitur dan keunggulan dari kelas virtual secara umum dan Edmodo secara khusus, kelas virtual juga memiliki beberapa kelemahan yang menurut Anung Haryono dalam catatan harian penelitiannya yang berjudul Virtual Learning : sebagai model pembelajaran Jarak Jauh membagi kelemahan tersebut menjadi tiga. 24 Kelemahan pertama adalah penggunaan internet memerlukan infrastuktur yang memadai. Internet dapat dioperasikan kalau ada jaringan listrik dan ada jaringan telepon. Tempat-tempat yang belum mempunyai jaringan listrik dan telepon tidak dapat menggunakan internet. Karena itu banyak tempat di Indonesia yang belum dapat menggunakan internet. Kedua, Penggunaan internet mahal, untuk dapat menggunakan internet orang harus mempunyai komputer yang dilengkapi dengan modem, tenaga listrik, fasilitas telepon, dan terhubung dengan internet provider yang dapat diperoleh melalui langganan. Harga komputer dan modemnya mahal tetapi membeli sekali dapat dipakai dalam waktu yang lama. Ketiga, Komunikasi melalui internet sering kali lamban. Arus komunikasi melalui internet sering kaki berjalan lamban. Lebih-lebih kalau informasi itu mengandung gambar, chart, bagan, gambar bergerak, suara dan sebagainya. Lambatnya arus informasi ini dapat menyebabkan proses belajar menjadi membosankan. Dari ketiga kelemahan tersebut, yang menjadi kendala terbesar adalah faktor ketiga, yakni akses yang lamban serta tidak stabilnya sinyal internet. 23 Anonym 2013, Edmodo – Solusi untuk Pembelajaran Jarak Jauh PJJ, diakses Desember 2013, http:www.kopertis12.or.id20130427edmodo-solusi-untuk-pembelajaran- jarak-jauh-pjj.html. 24 Anung Haryono, op. cit., h. 3