Orang peroranganindividu Perusahaan atau Badan hukum Pemerintah Tujuan Neraca Pembayaran Internasional

PENGANTAR EKONOMI 275 NERACA PEMBAYARAN INTERNASIONAL Perekonomian modern sekarang ini sudah tidak ada lagi yang disebut perekonomian tertutup close economy, semua negara di dunia ini melakukan transaksi ekonomi tidak hanya terbatas di dalam negara itu sendiri, namun melakukan transaksi ekonomi dengan negara lain atau disebut perekonomian terbuka open economy. Perekonomian terbuka dikarenakan kebutuhan manusia tidak terbatas sedangkan sumber daya yang ada disekitarnya terbatas, sehingga perlu melakukan perdagangan dengan negara lain. Disinilah terjadinya tukar menukar barang dan jasa, bahkan terjadi arus aliran modal dari satu negara ke negara lainnya. Suatu negara dalam mengatur dan mengelola transaksi ekonomi internasional inilah, maka diperlukan sebuah catatan resmi oleh pemerintah yang disebut neraca pembayaran balance of paymentBOP 15.1. Pengertian Neraca Pembayaran Internasional Neraca pembayaran internasional didefinisikan sebagai suatu catatan resmi yang sistematis yang berisi hubungan ekonomi atau transaksi antar penduduk dari suatu Negara dengan Negara lainnya yang dinilai dalam mata uang pada kurun waktu tertentu, biasanya satu tahun. Transaksi tersebut meliputi transaksi berjalan current account, yaitu transaksi ekspor dan impor barangjasa, pendapatan dari investasi, pendapatan atau kompensasi tenaga kerja dan tranfer pemerintah. Kedua, disebut transaksi modal capital account, yaitu transaksi pada tranfer modal dan tranfer finansial berupa investasi langsung dan investasi portofolio. Karena neraca pembayaran suatu negara mencatat transaksi ekonomi internasional baik barangjasa dan modal yang dilakukan oleh suatu penduduk dengan penduduk negara yang lainnya. Maka penduduk tersebut dapat dikatakan sebagai berikut :

a. Orang peroranganindividu

Orang perorangan atau individu yang tidak mewakili pemerintah suatu negara misalnya para turis, peduduk yang bersifat individu tersebut BAB 15 PENGANTAR EKONOMI 276 mereka mempunyai tempat tinggal di suatu negara dan mereka melakukan kegiatan atau kujungan di negara lain.

b. Perusahaan atau Badan hukum

Suatu perusahaan yang berbadan hukum dari suatu negara melakukan transaksi ekonomi di negara lain. Transaksi tersebut bisa dengan perusahaan di negara lain atau individu yang menyebabkan adanya transaksi internasional. Cabang-cabang perusahaan di negara lain di luar negeri dianggap sebagai penduduk luar negeri.

c. Pemerintah

Badan-badan pemerintah dikatakan sebagai penduduk dari negara yang diwakili oleh penduduknya di negara lainya yang menimbulkan tranasksi ekonomi internasional. Misalnya, para diplomat kedutaan besar dianggap sebagai penduduk dari negara yang mereka wakili. Transaksi yang mereka lakukan di negara lain merupakan transaksi ekonomi internasional.

15.2. Tujuan Neraca Pembayaran Internasional

Penyusunan neraca pembayaran dilakukan oleh pemerintah suatu negara dengan maksud dan mempunyai beberapa tujuan, sebagai berikut : a. Untuk membukukan seluruh transaksi ekonomi internasional yang terjadi antara penduduk dalam negeri dan penduduk luar negeri. b. Untuk mengetahui struktur dan komposisi transaksi ekonomi internasional suatu negara, misalkan barangjasa yang di ekspor atau di impor. c. Untuk mengetahui mitra utama suatu negara dalam melakukan transaksi ekonomi dengan negara kita dalam hubungan ekonomi internasional d. Mengetahui posisi keuangan internasional suatu negara, misalkan berapa cadangan devisa negara tersebut. f. Sebagai salah satu indikator yang akan dipertimbangkan oleh IMF atau negara donor untuk memberikan bantuan keuangan, terutama negara yang mengalami kesulitan balance of payment. g. Sebagai salah satu indikator fundamental ekonomi satu negara selain tingkat inflasi, pertumbuhan GDP, tingkat pengangguran dan sebagainya. h. Sebagai bahan pertimbangan bagi pemerintah untuk mengambil langkah- langkah di bidang ekonomi, seperti melakukan ekspor dan impor, hubungan utang piutang, hubungan penanaman modal, dan hubungan lainnya yang menyangkut neraca pembayaran. i. Sebagai bahan pertimbangan bagi pemerintah dalam mengambil suatu kebijakan di bidang moneter dan fiskal. PENGANTAR EKONOMI 277 j. Sebagai bahan pertimbangan bagi pemerintah untuk mengetahui pengaruh hubungan ekonomi internasional terhadap perekonomian nasional seperti pendapatan nasional. k. Sebagai bahan pertimbangan bagi pemerintah dalam mengambil kebijakan di bidang politik perdagangan Internasional.

15.3. Struktur Neraca Pembayaran