Kajian Hasil-hasil Penelitian Terdahulu yang Relevan

12

BAB II LANDASAN TEORI

Bab ini mengkaji tiga hal, yaitu kajian penelitian terdahulu yang relevan, kajian teori yang relevan, dan kerangka berpikir. Kajian penelitian terdahulu yang relevan akan memaparkan tentang metode, proses pengembangan dan hasil dari penelitian yang relevan dengan pengembangan produk ini. Teori-teori yang relevan dengan penelitian pengembangan ini adalah pengertian pengembangan, penilaian dalam Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan, kurikulum pelajaran Bahasa Indonesia, hakikat penilaian bahasa, model pengembangan instrumen penilaian, pendekatan- pendekatan dalam tes bahasa, ranah penilaian menurut taksonomi Bloom, tes kompetensi berbahasa, tes kompetensi bersastra, syarat-syarat tes yang baik, validitas, reliabilitas, indeks tingkat kesulitan butir soal dan indeks daya beda soal. Kerangka berpikir akan menguraikan pentingnya penelitian pengembangan instrumen penilaian serta langkah-langkah yang akan menjadi dasar dalam mengembangkan instrumen penilaian pembelajaran menulis.

2.1 Kajian Hasil-hasil Penelitian Terdahulu yang Relevan

Penelitian relevan pertama yang relevan dengan penelitian ini adalah penelitian yang dilakukan oleh Tsamaratul Janniah 2011 yang berjudul Pengembangan Tes Kompetensi Membaca sebagai Upaya Penyiapan Instrumen Uji Kemahiran Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing UKBIPA. Perangkat tes yang dihasilkan dalam penelitian ini dikonstruksi dan diujicobakan untuk mengetahui tingkat keterandalan, tingkat ketepercayaan, tingkat kesulitan butir soal, dan tingkat daya pembeda butir soal. Metode penelitian yang digunakan adalah RD atau Penelitian dan Pengembangan. Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh model perangkat penilaian yang dapat dikembangkan untuk tes kompetensi membaca BIPA, meliputi materi dan bentuk soal, serta analisis uji coba produk tes. Bentuk soal tes kompetensi membaca ini adalah pilihan ganda dengan empat buah pilihan. Penelitian kedua yang relevan dengan penelitian ini adalah penelitian yang dilakukan oleh Oktavia Dara 2011, yang berjudul Pengembangan Buku Ajar Bahasa Indonesia SMA di Kulon Progo Kelas XI Semester 1 Program IPS Berdasarkan Pendekatan Student Centered Learning SCL. Penelitian ini memang menghasilkan produk yang berbeda dengan penelitian yang dilakukan oleh peneliti, yaitu produk berupa buku ajar untuk Kelas XI Semester 1 Program IPS yang menggunakan pendekatan Student Centered Learning SCL. Namun, secara garis besar prosedur pengembangan yang digunakan oleh Oktavia Dara relevan dengan penelitian ini. Prosedur pengembangan buku ajar tersebut meliputi: 1 menyebarkan kuesioner analisis kebutuhan kepada siswa Kelas XI Semester 1 di tiga sekolah; 2 melakukan wawancara dengan guru pengampu bahasa Indonesia di ketiga sekolah tersebut berkaitan dengan penggunaan buku ajar bahasa Indonesia; 3 mengolah data dari hasil kuesioner dan wawancara; 4 menyusun buku ajar; 5 menguji validitas buku ajar dengan meminta masukan atas produk buku ajar tersebut kepada dua orang ahli yaitu seorang dosen bahasa Indonesia di Universitas Sanata Dharma pembimbing skripsi dan oleh seorang guru pengampu pelajaran bahasa Indonesia di SMA Pangudi Luhur St. Louis XI Sedayu, Kulon Progo; 6 uji coba produk buku ajar kepada siswa Kelas XI IPS di SMA Pangudi Luhur St. Louis XI Sedayu, Kulon Progo; dan 7 melakukan revisi terhadap produk buku ajar berdasarkan penilaian kedua ahli bahasa Indonesia dan hasil penilaian siswa Semester 1 Kelas XI SMA Pangudi Luhur St. Louis XI Sedayu, Kulon Progo. Penelitian-penelitian di atas dapat dijadikan acuan bagi peneliti untuk menyusun perangkat instrumen penilaian pembelajaran menulis. Hal-hal yang dapat dijadikan acuan dari penelitian-penelitian tersebut antara lain teori-teori yang relevan, prosedur pengembangan, dan teknik analisis data.

2.2 Kajian Teori yang Relevan

Dokumen yang terkait

The Effectiveness Of Using Student Teams-Achievement Divisions (STAD) Techniques in Teaching Reading

1 16 116

Penerapan model pembelajaran kooperatif dengan teknik Student Teams Achievement Division (STAD) untuk meningkatkan hasil belajar fiqih di MTs Nurul Hikmah Jakarta

0 9 145

The Effectiveness Of Using The Student Teams Achievement Divisions (STAD) Technique Towards Students’ Understanding Of The Simple Past Tense (A Quasi-Experimental Study at the Eighth Grade Students of SMP Trimulia, Jakarta Selatan)

1 8 117

Komparasi hasil belajar metode teams games tournament (TGT) dengan Student Teams Achievement Division (STAD) pada sub konsep perpindahan kalor

0 6 174

Penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Student Teams Achievement Divisions (STAD) dalam meningkatkan hasil belajar akidah akhlak: penelitian tindakan kelas di MA Nihayatul Amal Karawang

0 10 156

Peningkatan keterampilan menyimak berita menggunakan metode kooperatif tipe Student Teams Achievement Divisions (STAD) pada siswa kelas VIII C SMP Pangudi Luhur 1 Yogyakarta tahun ajaran 2011/2012.

12 200 440

Perbandingan antara prestasi belajar fisika, keterlibatan dan respon siswa dengan menggunakan metode pembelajaran kooperatif tipe Student Teams Achievement Division (STAD) dan metode ceramah pada siswa kelas VIII SMP Pangudi Luhur I Yogyakarta pada pokok

0 0 159

Peningkatan keterampilan menyimak berita dengan menggunakan metode pembelajaran kooperatif tipe Student Team Achievement Divisions (STAD) dan media audio-visual siswa kelas VIII B semester 2 SMP Pangudi Luhur 1 Kalibawang Kulonprogo tahun ajaran 2012/2013

0 1 315

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENYIMAK BERITA MENGGUNAKAN METODE KOOPERATIF TIPE STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISIONS (STAD) PADA SISWA KELAS VIII C SMP PANGUDI LUHUR 1 YOGYAKARTA TAHUN AJARAN 20112012

0 1 186

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENYIMAK BERITA DENGAN MENGGUNAKAN METODE PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STUDENT TEAM ACHIEVEMENT DIVISIONS (STAD) DAN MEDIA AUDIO-VISUAL SISWA KELAS VIII B SEMESTER 2 SMP PANGUDI LUHUR 1 KALIBAWANG KULONPROGO TAHUN AJARAN 20122013

0 0 313