Mengapa bencana alam dapat berakibat sangat parah atau fatal terhadap kondisi masyarakat Menurut kamu, teori perubahan sosial yang mana yang paling tepat untuk membahas Buatlah suatu kesimpulan atas wacana di atas, sesuaikan dengan materi yang telah dibah

Peta Konsep – perubahan sosial – modernisasi – dampak modernisasi Kata Kunci Bentuk-bentuk perubahan sosial — Evolusi — Dikehendaki — Revolusi — Tidak dikehendaki — Kecil — Proses — Besar — Struktural Ciri dan karakteristik perubahan — Soerjono Soekanto — John J. Macionis Dorongan perubahan sosial — Margono Slamet — Soerjono Soekanto Akibat perubahan sosial — Positif — Negatif Modernisasi Pengertian — Koentjaraningrat — Emile Durkheim — Max Webber — Karl Marx Dampak Negatif — Kesenjangan sosial ekonomi — Pencemaran — Kriminalitas — Kenakalan remaja Syarat dan karakteristik modernisasi Dampak Positif — Memperkuat integrasi dalam masyarakat — Peningkatan iptek — Kemajuan di bidang industri — Meningkatkan kesadaran politik dan demokrasi — Kemajuan di bidang transportasi Dampak Modernisasi Dampak Perubahan Sosial dalam Masyarakat 31 Segala perilaku atau proses dalam kehidupan manusia dan masyarakat pasti akan menimbulkan dampak. Seperti pada perubahan sosial, setiap kali terjadi perubahan sosial, pasti akan menimbulkan dampak bagi masyarakat yang ada dalam iklim perubahan tersebut. Salah satu contoh sederhana dapat kita lihat bahwa dewasa ini banyak sekali dibangun atau didirikan pusat-pusat perbelanjaan, seperti swalayan, supermarket, dan mal yang telah merubah gaya hidup dan pola konsumsi masyarakat menjadi bersifat konsumtif. Untuk lebih jelasnya marilah kita pelajari beberapa dampak perubahan sosial dalam masyarakat dan bagaimana menanggulangi dampak tersebut pada bab ini.

A. Ciri-Ciri dan Karakteristik Perubahan

Sosial Sebelum kita mengenal lebih jauh beberapa dampak perubahan sosial, sebaiknya kita perlu mengetahui terlebih dahulu beberapa ciri dan karakteristik dari perubahan sosial itu sendiri. Dengan memahami ciri dan karakteristik tersebut kita akan dapat menjelaskan bagaimana perubahan sosial itu dapat memberikan dampak terhadap kehidupan sosial dalam masyarakat. Menurut Soerjono Soekanto, proses perubahan sosial di dalam masyarakat dapat diketahui karena adanya ciri-ciri seperti berikut ini. 1. Tidak ada masyarakat yang berhenti perkembangannya, karena setiap masyarakat akan mengalami perubahan- perubahan yang terjadi secara cepat ataupun lambat. 2. Perubahan-perubahan yang terjadi pada lembaga kemasyarakatan tertentu akan diikuti dengan perubahan- perubahan pada lembaga-lembaga sosial yang lainnya, karena lembaga-lembaga tersebut memiliki sifat inter- dependen. Dengan demikian sulit sekali mengisolir perubahan-perubahan hanya pada lembaga-lembaga sosial tertentu saja, karena proses yang dimulai dan proses yang selanjutnya merupakan suatu mata rantai. 3. Perubahan-perubahan yang cepat biasanya akan menyebab- kan disorganisasi yang sifatnya sementara dalam proses penyesuaian. Disorganisasi tersebut akan diikuti oleh suatu organisasi yang mencakup pemantapan dari kaidah-kaidah dan nilai-nilai baru. 4. Perubahan-perubahan tidak dapat dibatasi pada bidang kebendaan atau bidang spiritual saja, oleh karena keduanya memiliki kaitan timbal balik. 32 Sosiologi SMA dan MA Kelas XII 5. Secara tipologis, perubahan-perubahan sosial dapat dika- tegorikan sebagai berikut. a. Proses sosial, yaitu hubungan timbal balik antara berbagai segi kehidupan bersama, misalnya antara kehidupan ekonomi dengan kehidupan politik, antara kehidupan hukum dengan kehidupan agama, dan lain sebagainya. b. Segmentasi, yaitu suatu pembagian sebuah struktur sosial ke dalam segmen-segmen atau bagian-bagian tertentu sesuai dengan kriteria yang dimaksudkan. c. Perubahan struktural, yaitu perubahan yang terjadi dalam sebuah susunan yang berupa jalinan antara unsur- unsur sosial yang pokok, seperti kaidah-kaidah sosial, lembaga-lembaga sosial, kelompok-kelompok sosial, serta lapisan-lapisan sosial. d. Perubahan-perubahan pada struktur kelompok, yaitu suatu perubahan yang terjadi dalam struktur kelompok sosial, misalnya perubahan organisasi sosial. Beberapa ciri perubahan sosial dapat digunakan untuk mengetahui bagaimana pengaruh dari perubahan sosial terhadap kehidupan sosial masyarakat. Selain ciri-ciri yang ada dalam sebuah perubahan sosial, kita juga perlu memahami karakteristik perubahan sosial. John J. Macionis menyebutkan adanya karakteristik perubahan sosial, yaitu sebagai berikut. 1. Perubahan sosial terjadi di setiap masyarakat, kendatipun laju perubahan sosial bervariasi. Perubahan sosial yang terjadi dalam kehidupan masyarakat bersahaja hunting and gathering societies lebih lambat dibandingkan dengan perubahan sosial yang terjadi dalam kehidupan masyarakat maju atau berteknologi tinggi. Dalam kehidupan masyarakat yang sama juga terjadi perbedaan perubahan elemen ke- budayaan. 2. Perubahan sosial kerapkali berkembang pada arah yang sulit dikontrol. Sebuah penemuan atau kebijakan baru yang disusun untuk meningkatkan kesejahteraan sosial boleh jadi justru membuat masyarakat sengsara akibat dari manipulasi dan monopoli yang dilakukan oleh kelompok tertentu penguasa dan pengusaha. 3. Perubahan sosial seringkali melahirkan kontroversi, terutama karena memperoleh variasi pemaknaan yang saling ber- tentangan. 4. Perubahan sosial boleh jadi menguntungkan pihak-pihak tertentu, tetapi dalam waktu yang bersamaan justru dapat merugikan pihak-pihak tertentu yang lainnya. Dengan memahami ciri-ciri dan karakteristik perubahan, kita dapat mengetahui bagaimana sebenarnya perubahan tersebut memengaruhi kehidupan sosial masyarakat, baik secara langsung maupun tidak langsung. Namun tidak serta merta kita dapat memastikan bahwa hanya dengan ciri-ciri dan karakteristik Dampak Perubahan Sosial dalam Masyarakat 33 tersebut, kemudian kehidupan masyarakat akan selalu berubah. Perlu juga kita mengkaji faktor-faktor lainnya yang turut memengaruhi perubahan sosial, seperti adanya dorongan- dorongan untuk berubah dan juga hal-hal yang menjadi dampak atau akibat dari perubahan sosial. Gambar 2.1 Pengembangan objek wisata kawasan Candi Bima di Dieng, Jawa Tengah dapat menguntungkan banyak pihak, terutama masyarakat sekitar agar dapat memanfaatkan sektor tersebut sebagai mata pencaharian. Sumber: Gatra, 3 September 2005

B. Faktor Pendorong Perubahan Sosial

Seperti telah dikatakan dalam subbab sebelumnya, kita tidak serta merta dapat mengatakan bahwa cukup dengan memahami ciri-ciri dan karakteristik perubahan sosial, kita dapat langsung menunjukkan besarnya pengaruh perubahan sosial terhadap kehidupan sosial dalam masyarakat. Tentunya ada beberapa faktor yang setidaknya dapat mendorong suatu perubahan sosial yang dapat memengaruhi kehidupan sosial. Tugas Kelompok Dari karakteristik perubahan sosial menurut John J. Macionis di atas, bagaimanakah karakteristik perubahan sosial di Indonesia? Apakah sudah sesuai dengan karakteristik tersebut? Coba diskusikanlah dengan teman sekelompokmu Tugas Individu Amatilah lingkungan di sekitarmu Bagaimana perubahan sosial yang ada di sekitarmu? Apakah sudah sesuai dengan ciri-ciri perubahan sosial yang dikemukakan oleh Soerjono Soekanto di atas? Jelaskan